Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

500 Perusahaan teknologi dan bahan bangunan bakal kumpul di BSD

500 Perusahaan teknologi dan bahan bangunan bakal kumpul di BSD Indobuildtech 2017. Istimewa ©2017 Merdeka.com

Merdeka.com - Pameran industri material, teknologi bangunan dan interior atau Indonesia Building Technology Expo (Indobuildtech) 2017 bakal digelar di Indonesia Convention Exhibition (ICE) Bumi Serpong Damai (BSD). Acara ini bakal dilaksanakan pada 17-21 Mei 2017.

Selaku penyelenggara, Debindo-ITE akan menampilkan lebih dari 500 perusahaan, baik lokal maupun internasional. Acara ini akan menjadi ajang berkumpulnya para industri infrastruktur.

Peserta pameran merupakan produsen (manufaktur), agen tunggal, distributor dan agen besar dari beraneka ragam kategori produk baru dan berteknologi canggih. Mulai dari perlengkapan bangunan dan arsitektural, seperti panel aluminium, semen, gypsum dan papan partisi, sampai dekorasi desain interior seperti pintu, keramik dan berbagai desain.

Orang lain juga bertanya?

Presiden Direktur PT Debindo-ITE, Effi Setiabudi mengatakan, selain dapat menawarkan produk terbaru, para peserta juga memanfaatkan kesempatan untuk memperluas jaringan bisnis, termasuk mencari calon agen dan mitra usaha baru. Terdapat beberapa kegiatan seperti forum dan kongres yang dapat diikuti oleh pengunjung dari berbagai sektor, baik dari kalangan kontraktor, arsitek sampai agen bahan bangunan serta wirausaha.

"Forum-forum yang akan tersedia di Indobuidtech Expo Jakarta 2017 antara lain Indobuildtech Architecture Firms Forum (IAFF), IndonesiaConstruction And Technology (ICT) Forum, Indonesia Sport Expo Forum, dan SmartCity Forum," katanya dalam keterangan tertulis di Jakarta, Jumat (31/3).

Indobuildtech Architecture Firms Forum(IAFF) merupakan forum berbagi pengetahuan dan pengalaman tentang karya desain arsitektur termasuk pelayanan jasa kepada masyarakat melalui pendirian biro arsitektur di dalam negeri.

Forum selanjutnya yang akan mempertemukan para pembuat dan pelaku kebijakan serta pemangku kepentingan sektor konstruksi adalah Indonesia Construction and Technology Forum dengan tema 'Financing Strategy for Acceleration of Infrastructure Project Implementation'. Forum ini memberikan kesempatan untuk bisa langsung berdialog dengan para ahli konstruksi, rancang bangun dan mengupas masalah penerapan teknologi dan akan dihadiri oleh Gabungan Pelaksana Konstruksi Nasional (Gapensi) dan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat.

"Dengan diadakannya forum-forum tersebut, tentunya dapat menjadi nilai tambah bagi para pengunjung Indobuildtech," kata Effi.

Selain itu, PT Debindo-ITE untuk kedua kalinya juga mengadakan pameran yang dikhususkan untuk konstruksi dan infrastruktur bernamakan Indoconstech 2017 pada tanggal 17-21 Mei 2017 di Hall 3 Indonesia ConventionExhibition (ICE) Bumi Serpong Damai, Tangerang, Banten. Acara ini juga berlokasi yang sama dengan pameran building material terbesar, Indobuildtech.

"Masuknya Indoconstech di pasar pameran Indonesia sangat bertepatan dengan proyek pengembangan infrastruktur Indonesia oleh pemerintah. Dengan adanya pameran ini, diharapkan para kontraktor,penyedia alat berat, arsitek, pengembang dan lainnya bisa memiliki pilihan material yang beragam dan kualitas yang bersaing untuk."

Untuk mengunjungi Indobuildtech Jakarta 2017 telah disediakan layanan Shuttle Bus di berbagai lokasi strategis termasuk di Mall Artha Gading, fX Sudirman, Mall Kuningan City, Mall Central Park, MallCilandak Town Square dan Metropolitan Mall Bekasi. Parkir dan masuk area pameran juga tanpa dikenakan biaya.

Indobuildtech 2017 adalah pameran material bangunan yang terbesar di Asia Tenggara dengan memiliki ratusan exhibitor lokal maupun internasional. Indobuildtech juga akan diadakan di 3 kota berbeda selaindi Jakarta, yaitu Bandung, Bali dan Surabaya.

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Dorong Investasi, Perusahaan Ini Bawa Teknologi Material Bangunan Tahan Api dari Jepang dan Italia
Dorong Investasi, Perusahaan Ini Bawa Teknologi Material Bangunan Tahan Api dari Jepang dan Italia

Produk berbasis logam yang disegmentasikan untuk hunian dan industrial ini juga diharapkan dapat memenuhi kebutuhan material bangunan bagi gen z.

Baca Selengkapnya
Mendorong Inovasi Industri Kontruksi Demi Pembangunan Berkelanjutan
Mendorong Inovasi Industri Kontruksi Demi Pembangunan Berkelanjutan

Industri konstruksi Indonesia diperkirakan akan bertumbuh sebesar 4,5 persen pada 2024.

Baca Selengkapnya
FOTO: Mengunjungi Pameran Ragam Alat-Alat Industri di Indonesia Energy & Engineering 2023
FOTO: Mengunjungi Pameran Ragam Alat-Alat Industri di Indonesia Energy & Engineering 2023

IEE 2023 menggabungkan delapan pameran berskala internasional penyokong berbagai sektor penting penggerak nasional.

Baca Selengkapnya
FOTO: Mengunjungi Pameran Elektronik GSEI 2023, Diikuti Ratusan Merek dari Dalam dan Luar Negeri
FOTO: Mengunjungi Pameran Elektronik GSEI 2023, Diikuti Ratusan Merek dari Dalam dan Luar Negeri

GSEI 2023 menjadi wadah bagi para pelaku bisnis untuk terhubung, berkolaborasi, dan mengeksplorasi peluang bisnis baru di industri elektronik.

Baca Selengkapnya
Memburu Elektronik Teranyar dan Inovatif di GSEI 2023 JCC Jakarta
Memburu Elektronik Teranyar dan Inovatif di GSEI 2023 JCC Jakarta

akal ada 400 pabrik dan pemasok terkemuka berasal dari Indonesia, China, Taiwan, Hongkong dan Korea Selatan.

Baca Selengkapnya
Asia Pacific Coatings Show dI Jakarta Dihadiri 15 Negara, Jadi Ajang Cari Solusi Pelaku Industri
Asia Pacific Coatings Show dI Jakarta Dihadiri 15 Negara, Jadi Ajang Cari Solusi Pelaku Industri

Acara ini merupakan platform utama bagi para pelaku industri untuk menemukan produk dan solusi terbaru serta mengeksplorasi inovasi, tren, dan peluang terkini.

Baca Selengkapnya
600 Perusahaan Tekstil dari 16 Negara Kumpul di Jakarta, Beberkan Tips Peluang Bisnis di Bidang Fesyen
600 Perusahaan Tekstil dari 16 Negara Kumpul di Jakarta, Beberkan Tips Peluang Bisnis di Bidang Fesyen

Selain produsen teknologi dan mesin, Indo Intertex juga menjadi ajang kumpul para fesyen designer dan brand-brand fesyen ternama di Indonesia.

Baca Selengkapnya
FOTO: Mengunjungi Pameran Indonesia Energy & Engineering Series 2024
FOTO: Mengunjungi Pameran Indonesia Energy & Engineering Series 2024

Pameran tersebut menampilkan berbagai inovasi produk bidang kelistrikan, energi, dan pengolahan air.

Baca Selengkapnya
Megabuild & Keramika Indonesia, Memastikan Industri Lokal Bersaing Secara Global
Megabuild & Keramika Indonesia, Memastikan Industri Lokal Bersaing Secara Global

Gelaran Megabuild Indonesia ke-21 dan Keramika Indonesia ke-10 resmi dibuka.

Baca Selengkapnya
Jadwal Trade Expo Indonesia Dipercepat, Begini Penjelasan Mendag
Jadwal Trade Expo Indonesia Dipercepat, Begini Penjelasan Mendag

Zulkifli Hasan menyampaikan harapan di masih bisa memiliki kesempatan pidato terakhir di depan Joko Widodo sebagai presiden sebelum purna tugas.

Baca Selengkapnya
Industri Cat dan Pelapis dari China Hingga Turki Bakal Kumpul di Jakarta, Catat Tanggalnya
Industri Cat dan Pelapis dari China Hingga Turki Bakal Kumpul di Jakarta, Catat Tanggalnya

Industri cat dan pelapis ke depan harus mampu mengatasi tantangan agar bisa lebih ramah terhadap lingkungan.

Baca Selengkapnya
FOTO: Melihat Aksi Para Pekerja Unjuk Keahlian di Pameran Konstruksi Indonesia 2023
FOTO: Melihat Aksi Para Pekerja Unjuk Keahlian di Pameran Konstruksi Indonesia 2023

Pameran ini mengangkat tema “Akselerasi Transformasi Digitalsektor Kontruksi untuk Mewujudkan Pembangunan Infrastruktur Berkelanjutan”.

Baca Selengkapnya