Debat Cawapres, Cak Imin Janji Turunkan Pajak Masyarakat Kelas Menengah
"Kita akan turunkan pajak kelas menengah di Indonesia," kata Cak Imin.
Pria yang akrab disapa Cak Imin tersebut berjanji akan meringankan pungutan pajak bagi masyarakat kalangan ekonomi menengah jika menang pemilu pada tahun depan.
Debat Cawapres, Cak Imin Janji Turunkan Pajak Masyarakat Kelas Menengah
Debat Cawapres, Cak Imin Janji Turunkan Pajak Masyarakat Kelas Menengah
Calon wakil presiden (Cawapres) nomor urut satu, Muhaimin Iskandar memaparkan visi misi dan program kerja dalam acara debat cawapres.
Pria yang akrab disapa Cak Imin tersebut berjanji akan meringankan pungutan pajak bagi masyarakat kalangan ekonomi menengah jika menang pemilu pada tahun depan.
"Kita akan turunkan pajak kelas menengah di Indonesia," kata Cak Imin dalam Debat Cawapres di JCC Senayan, Jakarta Selatan, Jumat (22/12).
Di sisi lain, terdapat 100 orang penduduk Indonesia yang memiliki kekayaan di atas 100 juta penduduk Indonesia. Sehingga, menciptakan kesenjangan di tataran masyarakat.
“Artinya ini keadaan yang tidak adil ini harus kita sampai kita juga harus punya keyakinan bahwa 100 orang yang kaya ini kita pajakin," bebernya.
Dia menyampaikan, program pengurangan pungutan pajak ini bertujuan untuk meningkatkan daya beli masyarakat. Mengingat, saat ini masyarakat dibebani kenaikan harga pangan akibat ulah tengkulak.
"Di Indonesia hari ini cabe mahal, telur mahal, beras mahal, barang-barang mahal, dan gula akibat jahatnya mafia penguasa dan merajalela di mana-mana," pungkas Cak Imin.