Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Luhut Pandjaitan: Selesai 2024, Saya Pensiun

Luhut Pandjaitan: Selesai 2024, Saya Pensiun luhut pandjaitan. ©2020 Foto: Tebe/Humas Ekonomi

Merdeka.com - Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan menyebut akan pensiun di 2024 mendatang. Tahun tersebut, Luhut tak mau lagi menjadi pejabat di pemerintahan.

Diketahui, 2024 adalah habisnya masa kepemimpinan Presiden Joko Widodo di periode keduanya. Luhut disebut-sebut menjadi menteri andalan Jokowi untuk berbagai persoalan, termasuk dalam menangani Covid-19 di Indonesia.

"Waktu saya, 2024, selesai saya pensiun, ndak mau lagi saya macam-macam (menjadi pejabat)," kata dia dalam sambutannya di Ibadah Syukur Awal Tahun Kantor Pusat Huria Kristen Batak Protestan (HKBP), dikutip Rabu (11/1).

Menurut Luhut, setiap orang ataupun pejabat memiliki waktunya sendiri. "Jadi saya tahu, karena saya tahu di bawah langit ini semua ada waktunya," ungkapnya.

Luhut menegaskan, setiap pejabat memiliki periodenya masing-masing. Sehingga tidak bisa terus menerus menjabat salah satu posisi, seiring berjalannya waktu, masa pejabat akan habis.

"Kita sebagai pejabat, jangan merasa selamanya jadi pejabat, its a mater of time, semua waktumu ada," tegasnya.

"Tidak boleh kita memaksakan diri kita melawan itu, tidak ada yang abadi, yang abadi itu adalah tuhan tadi, itu mesti kita pegang,” kata Luhut.

Sinyal-Sinyal Pensiunnya Luhut

Menurut catatan Liputan6.com, sebenarnya sinyal Menko Luhut pensiun ini bukan kali pertama. Beberapa waktu lalu ia pernah mengungkap hal senada.

Namun, pada waktu itu dia menegaskan penolakannya terkait dengan tawaran menjadi calon wakil presiden.

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan menegaskan dirinya menolak diusung menjadi calon wakil presiden (Cawapres) pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang.

Menko Luhut menyatakan, hingga saat ini dirinya tak pernah terbesit untuk melanjutkan kiprahnya di dunia politik selepas masa jabatannya sebagai menteri habis pada 2024 mendatang.

"Enggak, saya sudah bilang saya tak terpikir untuk ke situ lagi, saya 2024 saya pikir sudah cukup lah," kata Luhut saat ditemui di Ciputra Artpreneur, Jakarta, Sabtu (29/10/2022).

Semua tawaran menjadi cawapres baik dari partai politik maupun aspirasi dari masyarakat akan dia tolak. Sebab, dirinya saat ini masih fokus menjalankan tugasnya sebagai pembantu presiden di Kabinet Indonesia Maju hingga 2024 mendatang. "Iya (tawaran cawapres ditolak)," katanya tegas.

Reporter: Arief Rahman Hakim

Sumber: Liputan6.com

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Segera Pensiun jadi Menteri Jokowi, Luhut Siap Bantu Prabowo Jika Diminta
Segera Pensiun jadi Menteri Jokowi, Luhut Siap Bantu Prabowo Jika Diminta

Masa jabatan pemerintah Jokowi-Ma'ruf akan berakhir Oktober 2024.

Baca Selengkapnya
Terungkap, Ini Alasan Luhut Tak Mau Jadi Menteri Jika Ditawari Presiden Terpilih
Terungkap, Ini Alasan Luhut Tak Mau Jadi Menteri Jika Ditawari Presiden Terpilih

Meskipun demikian, Luhut mengaku bersedia apabila diminta hanya untuk memberikan saran oleh Presiden yang terpilih nantinya.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Pesan Penting Jokowi untuk Luhut, Diminta Lakukan Ini dengan Prabowo
VIDEO: Pesan Penting Jokowi untuk Luhut, Diminta Lakukan Ini dengan Prabowo

Pesan tersebut berkaitan dengan pemerintahan di era Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka

Baca Selengkapnya
FOTO: Momen Jokowi Pimpin Sidang Kabinet Terakhir di IKN, Pamitan hingga Minta Maaf
FOTO: Momen Jokowi Pimpin Sidang Kabinet Terakhir di IKN, Pamitan hingga Minta Maaf

Jokowi turut menyampaikan terima kasih atas kerja sama yang baik selama kepemimpinannya dalam 10 tahun terakhir.

Baca Selengkapnya
Luhut Terharu Jelang Jokowi Pensiun: Selamat Jalan Pak, Bapak Kenangan Hebat Bagi Saya
Luhut Terharu Jelang Jokowi Pensiun: Selamat Jalan Pak, Bapak Kenangan Hebat Bagi Saya

Presiden Jokowi akan selesai masa jabatannya pada Oktober mendatang.

Baca Selengkapnya
Jokowi di Sidang Kabinet Terakhir: 10 Tahun Kalau Ada yang Kurang Berkenan Mohon Maaf
Jokowi di Sidang Kabinet Terakhir: 10 Tahun Kalau Ada yang Kurang Berkenan Mohon Maaf

Presiden terlebih dulu mengucapkan rasa terima kasihnya atas kerja sama yang baik selama kepemimpinannya.

Baca Selengkapnya
Jokowi: Selamat Bekerja Bapak Prabowo Subianto dan Kabinet Baru
Jokowi: Selamat Bekerja Bapak Prabowo Subianto dan Kabinet Baru

Jokowi berharap agar kebijakan dan program yang baik dapat diteruskan di pemerintahan Prabowo.

Baca Selengkapnya
Berulangkali Ingin Lepas Jabatan Publik, Jenderal Senior Ini Malah Ditunjuk Prabowo Masuk Kabinet
Berulangkali Ingin Lepas Jabatan Publik, Jenderal Senior Ini Malah Ditunjuk Prabowo Masuk Kabinet

Presiden Prabowo Subianto menunjuk Jenderal TNI (Purn) Luhut Binsar Pandjaitan sebagai Ketua Dewan Ekonomi Nasional.

Baca Selengkapnya
Istana Usai Mensos dan Seskab Mundur: Jabatan Menteri Kosong Bisa Diisi Plt atau Pejabat Definitif
Istana Usai Mensos dan Seskab Mundur: Jabatan Menteri Kosong Bisa Diisi Plt atau Pejabat Definitif

Reshuffle kabinet saat ini masih hak prerogatif Jokowi sebagai presiden.

Baca Selengkapnya
Kapan Masa Jabatan Presiden Jokowi Berakhir dan Jadi Rakyat Biasa?
Kapan Masa Jabatan Presiden Jokowi Berakhir dan Jadi Rakyat Biasa?

Masa kepemimpinan Presiden Joko Widodo atau yang lebih akrab disapa Jokowi akan segera berakhir. Total dua kali Jokowi terpilih sebagai presiden.

Baca Selengkapnya
Jawaban Jokowi Diusulkan Jadi Ketum PDIP: Saya Mau Pensiun ke Solo, Banyak yang Muda-muda
Jawaban Jokowi Diusulkan Jadi Ketum PDIP: Saya Mau Pensiun ke Solo, Banyak yang Muda-muda

Presiden Joko Widodo (Jokowi) merespons usulan dirinya menjadi Ketua Umum PDI Perjuangan.

Baca Selengkapnya
Jokowi Setelah Pensiun sebagai Presiden: Jadi Rakyat Biasa, Kembali ke Solo
Jokowi Setelah Pensiun sebagai Presiden: Jadi Rakyat Biasa, Kembali ke Solo

Jokowi setelah pensiun sebagai Presiden: Jadi rakyat biasa, kembali ke Solo

Baca Selengkapnya