Penumpang LRT di Bulan Oktober Tembus 2,2 Juta Penumpang, Cetak Rekor Tertinggi Sejak Awal Beroperasi
Ketepatan waktu naik menjadi 98,32 persen pada Oktober.
Per Oktober 2024, LRT Jabodebek mencatat sebanyak 2.204.785 pengguna, meningkat 13 persen atau 251.690 pengguna dibandingkan bulan September. Jumlah ini merupakan tertinggi sejak pertama kali LRT beroperasi pada 28 Agustus 2023.
Manager Public Relations LRT Jabodebek, Mahendro Trang Bawono mengatakan pertumbuhan ini tak hanya menunjukkan antusiasme masyarakat terhadap transportasi publik yang ramah lingkungan, tetapi juga menandakan bahwa LRT Jabodebek semakin menjadi pilihan utama bagi warga Jabodetabek yang ingin bepergian dengan nyaman dan efisien.
Dia menyebut rata-rata pengguna harian pada hari kerja tercatat sebanyak 81.327, naik 1,6 persen dari bulan lalu, sementara akhir pekan semakin ramai dengan rata-rata 41.784 pengguna, melonjak 18 persen.
"Peningkatan ini menunjukkan bahwa warga semakin sadar akan pentingnya transportasi umum, dan kami bangga LRT Jabodebek bisa memberikan manfaat nyata dalam keseharian mereka," kata Mahendro dalam keterangannya, Senin (4/11).
Dari segi operasional, Mahendro bilang performa LRT Jabodebek juga semakin solid. Ketepatan waktu naik menjadi 98,32 persen pada Oktober, sedikit lebih tinggi dibandingkan bulan September yang mencapai 98,31 persen.
"Untuk memenuhi kebutuhan perjalanan yang terus meningkat, LRT Jabodebek mengoperasikan 10.188 perjalanan di bulan ini, dengan rata-rata 348 perjalanan pada hari kerja dan 260 perjalanan setiap akhir pekan," terang dia.
Di sisi lain, sebagai wujud dukungan terhadap program pemerintah dalam memajukan transportasi umum, LRT Jabodebek turut berpartisipasi dalam perayaan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI pada 20 Oktober 2024 dengan menawarkan promo tarif khusus Rp 1.
Dia menerangkan promo ini berhasil menarik 61.199 pengguna pada hari tersebut, menciptakan momentum kebersamaan dalam momen bersejarah bagi Indonesia dan membuat semakin banyak warga menikmati layanan LRT Jabodebek.
"Kami di LRT Jabodebek akan terus menghadirkan inovasi dan memperkuat pelayanan, sehingga perjalanan masyarakat semakin nyaman dan efisien. Bersama-sama, kita membangun masa depan transportasi publik yang lebih baik di Jabodebek,” pungkasnya.