Presiden Jokowi Kepincut Mobil Toyota Yaris Cross HEV, Ternyata Segini Harganya
Presiden Jokowi Kepincut Mobil Toyota Yaris Cross HEV, Ternyata Segini Harganya
Ketertarikan orang nomor satu di Indonesia ini lantaran teknologi yang diusung Toyota Yaris Cross HEV memiliki tingkat efisiensi tinggi dan rendah emisi.
Presiden Jokowi Kepincut Mobil Toyota Yaris Cross HEV, Ternyata Segini Harganya
Presiden Jokowi Kepincut Mobil Toyota Yaris Cross HEV, Ternyata Segini Harganya
Presiden Joko Widodo (Jokowi) tertarik dengan teknologi yang dihadirkan Toyota Yaris Cross HEV saat mengunjungi booth Toyota di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024, di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Kamis (15/2) kemarin.
Ketertarikan orang nomor satu di Indonesia ini lantaran teknologi yang diusung Toyota Yaris Cross HEV memiliki tingkat efisiensi tinggi dan rendah emisi.
"Presiden Joko Widodo Tertarik Yaris Cross HEV yang Miliki Tingkat Efisiensi Tinggi dan Rendah Emisi," tulis Toyota dalam keterangannya di Jakarta, Jumat (16/2).
Dalam kunjungannya, Presiden Jokowi mengungkapkan bahwa pemerintah antusias untuk bisa memberikan insentif pada kendaraan dengan teknologi hybrid. Hal ini demi mendorong penggunaan kendaraan listrik di Indonesia.
Melansir laman resmi Toyota, Toyota Yaris Cross HEV dijual mulai Rp440,6 juta. Harga tersebut berlaku untuk OTR DKI Jakarta, Bekasi, Banten per 13 Juni 2023.
Adapun, Toyota Yaris Cross HEV merupakan salah satu xEV yang diproduksi lokal dengan penggunaan Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) mencapai 80 persen.
Selain itu, kendaraan listrik ramah lingkungan ini memiliki tingkat efisiensi bahan bakar yang tinggi, 31 km/liter.
Berkat teknologi yang dimiliki, Toyota Yaris Cross HEV bersama Kijang Innova Zenix HEV merupakan xEV Toyota pertama yang diekspor dari Indonesia.
"Kehadiran kedua Hybrid EV merupakan wujud keseriusan Toyota Indonesia memperluas pilihan eco friendly vehicle bagi masyarakat Indonesia dan global dalam upaya netralitas karbon," ungkap Toyota.
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta perusahaan mobil listrik dunia untuk melakukan produksi di Indonesia. Mengingat, Indonesia mempunyai kekuatan besar sebagai produsen utama baterai untuk kendaraan listrik atau electric vehicle (EV)
"Semuanya kita dorong agar tujuannya agar semuanya berproduksi di Indonesia. EV, semua merk, berproduksi di Indonesia. Karena kita mempunyai kekuatan EV baterai," kata Jokowi usai membuka Indonesia International
Motor Show (IIMS) 2024 di JI Expo Kemayoran, Jakarta Pusat, Kamis (15/2).
Jokowi menyampaikan, pemerintah terus berupaya mendorong penggunaan kendaraan listrik di Indonesia. Antara lain dengan pemberian insentif Pajak Pertambahan Nilai (PPN) terhadap pembelian kendaraan listrik roda empat dan bus.
"Kita kan sudah mendorong dengan apa, pengurangan PPN," ujar Jokowi.