Ramai Polisi & Pegawai Negeri di Papua Nugini Mogok Kerja, Ternyata Segini Besaran Gajinya
Polisi dan pegawai negeri di Papua Nugini mogok kerja karena gajinya dipotong.
Polisi dan pegawai negeri di Papua Nugini mogok kerja karena gajinya dipotong.
Ramai Polisi & Pegawai Negeri di Papua Nugini Mogok Kerja, Ternyata Segini Besaran Gajinya
Ramai Polisi & Pegawai Negeri di Papua Nugini Mogok Kerja, Ternyata Segini Besaran Gajinya
Terjadi kerusuhan dan penjarahan di Ibu Kota Port Moresby Papua Nugini, setelah polisi dan pegawai negeri melakukan aksi mogok di luar parlemen pada hari Rabu (10/1). Aksi tersebut dilakukan saat mereka mengetahui bahwa gajinya telah dikurangi hingga 50 persen.
Melansir dari New York Times, Perdana Menteri James Marape mengatakan, gaji yang dipotong sebanyak USD100 merupakan kesalahan komputer, dan pemerintah tidak menaikkan pajak seperti yang diklaim oleh para pengunjuk rasa.
"Media sosial menangkap informasi yang salah, informasi yang salah dan banyak orang mengambil keuntungan dari tidak adanya polisi di jalanan. Kami tidak menaikkan pajak," ujar James dikutip dari New York Times, Sabtu (13/1).
Mengutip dari World Salaries, seorang polisi yang bekerja di Papua Nugini biasanya memperoleh penghasilan sekitar 59,660 PGK atau Rp248 juta per tahun (kurs Rp4.165), dengan kisaran dari gaji rata-rata terendah sekitar 29,320 PGK atau Rp122 juta per tahun hingga gaji rata-rata tertinggi sebesar 94,900 PGK atau Rp395 juta per tahun.
Merdeka.com
Gaji Kapten Polisi akan sangat bervariasi berdasarkan pengalaman, lokasi, keterampilan, dan jenis kelamin. Dan tunjangan yang akan diterima antara lain perumahan dan transportasi.
Lantas berapakah gaji polisi di Papua Nugini per tahunnya? Berikut ulasannya:
1. Seorang Polisi di Papua Nugini yang memiliki pengalaman kurang dari dua tahun dapat sekitar 36,940 PGK atau Rp153 juta per tahun.
2 Pengalaman 2 - 5 tahun rata-rata gaji polisi akan meningkat menjadi 46.720 PGK atau Rp194 juta per tahun.
3. Pengalaman 5 - 10 Tahun rata-rata 60.460 PGK atau Rp251 juta per tahun.
4. Pengalaman 10 - 15 Tahun rata-rata mencapai sekitar 78.940 PGK atau Rp328 juta per tahun.
5. Pengalaman 15 - 20 Tahun rata-rata dapat memperoleh 81.960 PGK atau Rp341 juta per tahun.
6. Pengalaman 20 tahun lebih rata-rata gaji yang diharapkan meningkat menjadi 87.060 PGK atau Rp362 juta per tahun.
Merdeka.com