Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Virus Corona Buat Industri Wisata Gunung Kehilangan Omzet Rp298 Miliar

Virus Corona Buat Industri Wisata Gunung Kehilangan Omzet Rp298 Miliar Gunung Ijen. ©2013 Merdeka.com

Merdeka.com - Asosiasi Pemandu Gunung Indonesia (APGI) melaporkan terjadi penurunan pendapatan di industri wisata gunung akibat pemberhentian sementara seluruh aktivitas sebagai dampak wabah virus corona. Diperkirakan penurunan omzet hingga 86 persen atau Rp298 miliar dari pendapatan tahun 2019.

"Penurunan jumlah omzet diperkirakan sebesar 86 persen dari Rp344 miliar menjadi Rp46 miliar," kata Ketua Umum APGI Vita Cecilia dalam keterangan tertulisnya, Jakarta, Senin (30/3).

Penurunan pendapatan ini akibat turunnya jumlah wisatawan mancanegara maupun domestik yang membatalkan perjalanan. Tahun lalu para pemandu wisata gunung di Indonesia bisa melayani hampir 20 ribu perjalanan.

Namun akibat penyebaran Covid-19, terjadi penurunan perjalanan (trip) sebanyak 47 persen dari 19.855 perjalanan.

"Penurunan jumlah trip atau paket wisata gunung diperkirakan 47 persen dari 19.855 perjalanan menjadi 10.450 perjalanan," kata Vita.

Jumlah Pendaki Turun

Vita juga membeberkan data penurunan jumlah kunjungan wisatawan pendaki gunung sebesar 44 persen dibandingkan dengan tahun 2019. Tahun lalu tercatat ada 111.815 pendaki gunung. Terdiri dari 71.060 wisatawan domestik dan 40.755 wisatawan mancanegara.

Diperkirakan tahun ini menyisakan 61.655 wisatawan pendaki gunung. Rinciannya 41.800 wisatawan domestik dan 19.855 wisatawan mancanegara.

Vita menambahkan, terdapat 5.225 tenaga kerja pariwisata di industri wisata gunung. Akibatnya mereka mengalami penurunan pendapatan. Sementara, daya tahan ekonomi Pemandu Gunung Indonesia rata-rata selama 3 bulan.

"Artinya ada kemungkinan sebanyak 5.225 tenaga kerja di industri wisata gunung terancam keberlangsungan pekerjaan dan perekonomiannya," kata Vita.

Untuk itu, dia berharap pemerintah dan para pemangku kebijakan dapat mengambil sikap dan menindaklanjuti laporan yang dibuat APGI.

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jerit Agen Perjalanan di Bali Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki, Rugi Rp1,7 Miliar
Jerit Agen Perjalanan di Bali Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki, Rugi Rp1,7 Miliar

Erupsi Gunung Lewotobi mempengaruhi jumlah kunjungan wisatawan.

Baca Selengkapnya
Jumlah Wisatawan ke Sumatera Barat Anjlok 22 Persen Akibat Bencana
Jumlah Wisatawan ke Sumatera Barat Anjlok 22 Persen Akibat Bencana

Sementara itu, Dinas Perhubungan Sumbar akan melakukan pengawasan terhadap bus pariwisata sehingga wisatawan bisa merasa aman dan nyaman.

Baca Selengkapnya
Bangkit Pasca Pandemi, ASITA Bali Hadapi Tantangan Digitalisasi
Bangkit Pasca Pandemi, ASITA Bali Hadapi Tantangan Digitalisasi

Tantangan terbesar yang dihadapi saat ini adalah adanya digitalisasi dalam pemasaran dengan adanya layanan pembelian tiket secara online.

Baca Selengkapnya
Ternyata Ini Penyebab Jumlah Penumpang Pesawat dan Kapal Turun Selama Februari 2024
Ternyata Ini Penyebab Jumlah Penumpang Pesawat dan Kapal Turun Selama Februari 2024

Ada dua faktor yang menjadi penyebab jumlah penumpang pesawat dan kapal menurun.

Baca Selengkapnya
'Tukang Ojek Vila’ Bertahan di Tengah Gempuran Aplikasi
'Tukang Ojek Vila’ Bertahan di Tengah Gempuran Aplikasi

Warga berharap agar Pemerintah Kota Batu punya solusi agar sektor pariwisata di kawasan legendaris ini kembali dikenal masyarakat luas. Seperti masa jayanya.

Baca Selengkapnya
Perputaran Uang di Musim Libur Natal dan Tahun Baru Diramal Tembus Rp120 Triliun
Perputaran Uang di Musim Libur Natal dan Tahun Baru Diramal Tembus Rp120 Triliun

Sandiaga berharap pergerakan wisatawan Nusantara dapat memberikan kontribusi signifikan pada pergerakan perekonomian.

Baca Selengkapnya
Pilunya Wisata Situ Cikoncang di Lebak, Dulu Ramai Pengunjung Kini Sepi
Pilunya Wisata Situ Cikoncang di Lebak, Dulu Ramai Pengunjung Kini Sepi

Padahal di sini terdapat fasilitas lengkap seperti dermaga yang estetik, hingga perahu kayuh

Baca Selengkapnya
Wisatawan Dilarang Dirikan Tenda di Kawasan Gunung Bromo
Wisatawan Dilarang Dirikan Tenda di Kawasan Gunung Bromo

Sesungguhnya di kawasan Gunung Bromo aktivitas perkemahan tidak diperbolehkan.

Baca Selengkapnya
Turis Asing Habiskan Uang Rp23 Juta Tiap Liburan di Indonesia
Turis Asing Habiskan Uang Rp23 Juta Tiap Liburan di Indonesia

Rata-rata pengeluaran turis asing saat liburan di Indonesia sebanyak Rp23 juta per orang untuk sekali kunjungan.

Baca Selengkapnya
Akhirnya, Menhub Budi Buka-bukaan soal Penyebab Fenomena Bandara Kosong di Indonesia
Akhirnya, Menhub Budi Buka-bukaan soal Penyebab Fenomena Bandara Kosong di Indonesia

Menhub mengatakan, salah satu penyebab utama adalah penurunan drastis populasi pesawat di dunia, yang membuat banyak pabrikan tidak beroperasi dengan baik.

Baca Selengkapnya
Menparekraf Sandiaga Buka Opsi Diskon Harga Tiket Pesawat Jelang Akhir Tahun
Menparekraf Sandiaga Buka Opsi Diskon Harga Tiket Pesawat Jelang Akhir Tahun

Hal ini sebagai salah satu upaya mengejar target realisasi pergerakan wisatawan domestik.

Baca Selengkapnya
Dukung Pariwisata, Begini Cara Pemkab Gunungkidul Tingkatkan Infrastruktur
Dukung Pariwisata, Begini Cara Pemkab Gunungkidul Tingkatkan Infrastruktur

Kondisi pariwisata di Gunungkidul mulai membaik selepas masa pandemi

Baca Selengkapnya