Waspada! Gejolak Harga Pangan di Ramadan Bisa Buat Suasana Jadi Panas
Mendagri Tito meminta Pemda mewaspadai suasana memanas saat Ramadan dan Idul Fitri 2024.
Mendagri Tito meminta Pemda mewaspadai suasana memanas saat Ramadan dan Idul Fitri 2024.
Waspada! Gejolak Harga Pangan di Ramadan Bisa Buat Suasana Jadi Panas
Waspada! Gejolak Harga Pangan di Ramadan Bisa Buat Suasana Jadi Panas
Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian meminta jajaran pemerintah daerah mewaspadai suasana memanas saat Ramadan dan Idul Fitri 2024.
Bukan karena suasana politik, tapi karena tingginya harga pangan.
"Saya mohon betul kepada Gubernur, Kepala Daerah agar situasi keamanan harus terus terjaga baik, itu nomor satu. Ini perlu rapat dengan Forkopimda (Forum Koordinasi Pimpinan Daerah),"
kata Tito dalam Rapat Koordinasi Pengamanan Pasokan dan Harga Pangan Jelang Puasa dan Idulfitri, di Grand Ballroom Kempinski, Jakarta, Senin (4/3).
Dia bilang, aspek politik biasanya menjadi pemicu suasana menjadi panas.
Namun prediksinya pada ramadan nanti, suasana politik lebih tenang.
Mengingat proses pemilihan presiden sudah masuk penghitungan suara oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Di samping itu, dia mewanti-wanti aspek harga pangan dan pasokan pangan di pasaran yang dikhawatirkan akan terjadi.
"Namun, satu-satunya mungkin yang akan rawan ketika harga-harga naik atau langka barangnya. Ini perlu kita jaga, ini sangat berkorelasi dengan situasi keamanan," kata Tito.
Tito juga meminta para jajaran Pemda untuk ikut menjaga umat muslim dalam menjalankan ibadahnya.
Utamanya berupaya untuk menghindari gejolak politik identitas di masyarakat.