Turis keranjingan pegang payudara patung, pemkab China pusing
Kebiasaan buruk ini terus diulang turis asal China daratan. Memicu patung cepat rusak dan bikin malu bangsa
Petugas Dinas Pariwisata Kota Huangqing, yang berada di Provinsi Shaanxi, Republik Rakyat China, sedang pusing akibat ulah nakal wisatawan. Para turis itu menjadi biang kerok utama karena berpose seronok memegangi payudara patung di depan Kawasan Kuno Pemandian Air Panas Huangqing.
Sosok yang jadi pembicaraan adalah patung Yang Guifei, satu dari empat perempuan paling kondang dalam sejarah kebudayaan China kuno. Karena patung itu dirancang menampilkan payudara berukuran jumbo, sontak pengunjung laki-laki bersikap iseng.
-
Apa yang ditemukan di China selatan? Sebuah fosil buaya yang telah punah ditemukan dengan kondisi terpenggal di China selatan.
-
Apa yang ditemukan di gurun pasir China yang membuat para ahli bingung? Para ahli telah mempersempit asal usul mumi misterius yang ditemukan di gurun pasir Tiongkok, dan hasilnya cukup mengejutkan.
-
Apa yang ditemukan di China selain fosil Stegosaurus? Penemuan ini terjadi pada 2017 di Daerah Otonomi Manchu Fengning, Provinsi Hebei Utara, China, bersama dengan nenek moyang primitif Triceratops.
-
Kenapa cecak diekspor ke China? China adalah importir besar cecak, tokek, dan spesies kadal yang diyakini berkhasiat meringankan berbagai penyakit.
-
Apa yang unik dari burung prasejarah yang ditemukan di China? Imparavis attenboroughi ditemukan di wilayah timur laut Tiongkok pada sekitar 120 juta tahun yang lalu atau pada masa Kapur Awal.Burung ini termasuk dalam kategori Enantiornithes atau yang lebih dikenal sebagai 'burung yang berlawanan', sebutan ini merujuk pada struktur sendi bahu mereka yang berbeda dengan burung-burung modern.
-
Apa yang ditemukan di China baru-baru ini? Spesies Baru Titanosaurus Ditemukan di China, Hidup di Zaman Kapur Ahli paleontologi di Tiongkok menemukan fragmen fosil dari genus dan spesies baru dinosaurus sauropoda titanosaurian yang hidup di Bumi selama periode Kapur.
Shanghaiist melaporkan, Selasa (5/10), ratusan turis saban hari, kebanyakan dari China daratan, meraba-raba payudara patung itu. Sekaligus kemudian mereka minta difoto sambil memegang susu Guifei. Foto-foto itu beredar di jejaring sosial, membuat pemerintah RRC malu. Imbauan pemkab, yang mengaku menjaga kawasan itu, hanya dituruti oleh sebagian peserta saja.
Edaran oleh pemkab sudah disebarkan ke banyak wilayah. Jumlah pemandu wisata didikan pemerintah jumlahnya hanya sedikit. Patung ini juga dipasangi plang, tulisannya, "Tolong ambil foto dalam sikap manusia beradab," tulis para peserta aksi.
Guifei, sosok wanita pada patung seronok tersebut, adalah selir kesayangan Kaisar China sepanjang era Dinasti Tang.
Bukan sekali ini saja turis domestik China bisa terangsang terhadap patung. Pada 9 Juni lalu, seorang lelaki sudah memicu kemarahan warga Zhengzhou karena meraba payudara patung perempuan di pinggir sungai. Selain tidak patut dari sisi moral, tindakan para turis 'meraba' patung dapat menyebabkan pelapukan berlangsung lebih cepat.
(mdk/ard)