Bukan Telur, Ternyata Ini Cara Bikin Ayam Kripsi yang Kriuknya Tahan Lama
Ternyata, menambahkan telur bisa membuat lapisan tepung menjadi kurang kokoh & renyahnya tidak maksimal, ada cara yang lebih sederhana bikin tepung jadi krispi.
Ayam krispi atau yang juga dikenal sebagai American fried chicken adalah salah satu hidangan favorit banyak orang. Keunikan dari ayam krispi ini terletak pada rasa gurih dan lapisan tepungnya yang renyah, membuatnya menjadi lebih istimewa dibandingkan ayam goreng biasa.
-
Bagaimana membuat ayam goreng krispi ala KFC dengan tepung yang gurih, renyah, dan kriting? Tiriskan ayam dari bumbu marinasi, celupkan kedalam tepung basah lalu gulingkan kedalam tepung kering, tepuk-tepuk supaya keriting. Setiap akan menggulingkan ayam kedalam tepung kering pastikan tidak ada gumpalan di dalam tepung kering.
-
Bagaimana cara membuat ayam krispi dengan tepung bumbu rempah terasa lebih istimewa? Saat kamu menggigitnya, aroma rempah yang meledak dan bumbu-bumbu yang meresap kedalam daging ayam akan memberikan sensasi yang tak terlupakan di setiap gigitannya!
-
Apa bahan yang dibutuhkan untuk membuat ayam goreng krispi ala KFC yang kribo? Bahan A:800-1000 gr ayam bagian paha atau dada, potong sesuai selera1 butir telor, tambahkan sejumput garam, kocok lepas250 ml Air es1 sdt Baking soda Bahan C (Untuk pelapis): 450 gram terigu Cakra (Protein Tinggi)150 gram maizena2 sdt bubuk paprika atau bisa juga bubuk cabe merah (opsional)Kaldu bubuk [kaldu blok] secukupnya atau garam1 sdt bubuk basil (opsional)1 sdt bubuk oregano (opsional)1 sdt bubuk lada (opsional)
-
Bagaimana cara menghangatkan ayam goreng krispi dengan es batu? Masukkan 2 butir es batu Sesudah itu, tambahkan potongan ayam goreng dan dua es batu kecil ke dalam wajan secara bersamaan. Menurut situs heartyhealth.com.au, es batu berfungsi sebagai medium untuk menghantar panas ke dalam daging ayam sehingga ayam yang tadinya dingin bisa kembali hangat dengan cara ini.
-
Kapan ayam goreng krispi ala KFC harus dimasukkan ke kulkas? Cuci bersih ayam, kemudian campur dengan Bahan B yang sudah dihaluskan, masukan ke kulkas semalaman agar bumbu meresap.
-
Bagaimana cara menyimpan sisa tepung ayam krispi agar awet dan tidak berjamur? Masukkan Sisa Tepung ke Gelas Tahap awal yang harus dilakukan adalah memindahkan sisa tepung dari baskom ke dalam gelas atau toples kecil. Langkah ini bertujuan untuk mempermudah proses penyaringan. Saring Sisa Tepung Saring tepung sisa dari ayam krispi. Untuk menjaga kebersihan dan agar tepung tidak berantakan, balikkan bibir gelas sebagai alas seperti terlihat pada gambar di atas dan putar-putar. Tepung yang telah disaring dapat dijemur di bawah sinar matahari selama 20-30 menit untuk mengeringkan sisa tepung ayam krispi yang umumnya lembap karena terpapar adonan tepung basah.
Bukan Telur, Ternyata Ini Cara Bikin Ayam Kripsi yang Kriuknya Tahan Lama
Namun, bagaimana cara membuat ayam krispi yang tetap renyah, keriting, dan juicy tanpa menggunakan telur?
Ternyata, menambahkan telur bisa membuat lapisan tepung menjadi kurang kokoh dan renyahnya tidak maksimal.
Berikut ini adalah beberapa tips untuk membuat ayam krispi yang keriting dan kriuk, lengkap dengan resep antigagal dari dua chef terkenal di Indonesia.
Tips Membuat Ayam Krispi yang Keriting dan Kriuk
Ingin membuat ayam krispi seperti yang dijual di restoran? Coba terapkan beberapa tips berikut ini:
1. Tambahkan Baking Powder
Menambahkan sedikit baking powder ke dalam adonan basah atau kering dapat membantu menciptakan tekstur yang keriting dan renyah pada ayam krispi.
Namun, pastikan untuk tidak menambahkan terlalu banyak baking powder, karena bisa mempengaruhi rasa dari ayam krispi itu sendiri.
2. Gunakan Air Es untuk Adonan Basah
- Cara Bikin Ayam Goreng Serundeng yang Gurih dan Tak Berminyak, tapi Tahan Sampai 4 Bulan
- Tidak Usah Pakai Tepung, Ini Trik Masak Ikan Teri Biar Renyah Kriuk Tahan Lama
- Tidak Perlu Pakai Tepung, Begini Cara Bikin Telur Dadar Jadi Lebih Tebal
- Cara Menghangatkan Ayam Goreng Krispi, Cukup Gunakan Es Batu
Air es berperan penting dalam menciptakan lapisan tepung yang keriting setelah digoreng. Gunakan air dingin saat melarutkan adonan tepung basah.
Anda juga bisa menyimpan adonan basah yang sudah jadi di dalam lemari es sebelum digunakan untuk membaluri ayam.
Dengan begitu, tepung akan lebih mudah menempel dan hasil gorengan akan lebih renyah.
3. Balur dengan Adonan Basah dan Kering Dua Kali
Untuk mendapatkan lapisan tepung yang tebal dan keriting, lakukan pembaluran dua kali. Celupkan ayam ke dalam adonan basah, kemudian baluri dengan tepung kering. Ulangi langkah ini sekali lagi untuk mendapatkan tekstur yang diinginkan.
4. Cubit-Cubit Lapisan Tepung
Setelah ayam dibalur dengan adonan basah dan tepung kering, cubit-cubit permukaannya. Teknik ini membantu lapisan tepung lebih menempel pada ayam dan menghasilkan tekstur yang lebih keriting ketika digoreng.
5. Goreng dengan Minyak yang Sudah Panas dan Banyak
Untuk menghasilkan ayam goreng yang sangat kripsi, menggoreng ayamnya harus dengan menggunakan teknik deep fry agar lapisan tepungnya renyah dan merata.
Pastikan menggunakan minyak yang cukup banyak sehingga seluruh permukaan ayam terendam.
Selain itu, pastikan minyak sudah benar-benar panas sebelum ayam dicemplungkan ke penggorengan.
Berikut ini resep ayam krispi antigagal yang bisa Anda coba di rumah, seperti dikutip dari channel Youtube Devina Hermawan.
Resep Ayam Krispi Antigagal dari Chef Devina Hermawan
Bahan (10 potong):
- 1 ekor ayam (potong jadi 10 bagian)
- minyak untuk menggoreng secukupnya
Bumbu Halus:
- 10 siung bawang putih
- 1 buah bawang bombai
- 150 ml air
Bumbu Marinasi:
- 4 sdm bumbu halus
- 8 sdm santan kental
- 2 sdm cuka beras atau 1 sdm cuka biasa
- 1 sdm bubuk kaldu ayam
- 2 sdt garam
- 2 sdm gula
- ½ sdm merica
- 1 sdm italian mixed herbs
- 300 gr tepung terigu protein sedang
- 100 gr tepung maizena
- 2 sdm baking powder
- ½ sdm merica
- 1 sdm garam
- 1 sdm paprika bubuk (opsional)
- 1 sdm bubuk kaldu ayam
Adonan tepung basah:
- 6 sdm adonan tepung kering
- 2 sdm bumbu halus
- 150 ml air
Cara Membuat Ayam Krispi:
- Blender bawang bombai, bawang putih, dan air hingga halus lalu sisihkan.
- Cuci bersih ayam, potong ayam menjadi 8--10 bagian.
- Blender italian mixed herbs supaya lebih halus, lalu sisihkan.
- Campurkan semua bahan bumbu rendaman ayam, aduk rata, lalu masukkan ayam. Tutup dengan cling wrap, kemudian diamkan minimal 1--2 jam di suhu ruang atau semalaman di lemari es.
- Campurkan semua bahan tepung kering, lalu sisihkan.
6. Buat adonan tepung basah. Ambil 6 sendok makan adonan tepung kering, lalu campurkan dengan bumbu halus dan air. Aduk sampai tercampur rata.
7. Tiriskan ayam dari bumbu marinasi, lalu celupkan ke dalam tepung basah. Gulingkan ke tepung kering dan tepuk-tepuk supaya keriting. Setiap akan menggulingkan ayam ke dalam tepung kering, pastikan tidak ada gumpalan di tepung kering.
8. Masukkan ayam ke minyak panas dan goyang-goyang sebentar. Greng ayam dengan api sedang hingga berwarna kuning keemasan. Setelah itu, kecilkan api dan goreng ayam hingga cokelat keemasan.
9. Angkat ayam krispi dari penggorengan dan tiriskan minyaknya. American fried chicken siap disajikan bersama nasi putih dan pelengkap lainnya.