Keunikan kebun-kebun terapung di Danau Inle, Myanmar
Danau air tawar di Myanmar ini menyimpan keindahan berupa kebun-kebun terapung yang menawan. Simak selengkapnya.
Jika berkunjung ke Myanmar, Danau Inle akan menjadi salah satu destinasi wisata yang disarankan untuk Anda. Danau ini terletak di Nyaungshwe, di Distrik Taunggyi, Propinsi Shan.
Danau air tawar yang sangat luas ini memang menawarkan berbagai keindahan. Di satu sisi, Inle dihiasi deretan pagoda putih yang tampak seperti mengambang di permukaan air. Di sisi lain terdapat kampung terapung dengan kebun-kebun di permukaan air yang menjadi ciri khas.
Kampung nelayan ini yang menjadi daya tarik utama bagi para wisatawan. Menurut situs Web Urbanist, air danau tersebut menjadi sumber kehidupan bagi suku Intha, satu-satunya etnis yang mendiami perairan Inle.
Sebagian besar warga suku Intha tinggal di rumah panggung dari kayu yang dibangun di atas permukaan air. Seluruh kehidupan warga praktis berhubungan dengan perairan Danau Inle.
Karena mata pencaharian utama suku Intha adalah bercocok tanam, mereka mengembangkan metode bertani unik, yaitu dengan membuat kebun terapung. Menurut situs Inle Lake Tourism, warga membuat kebun-kebun ini dari rumput laut yang terdapat di dasar danau. Rumput-rumput tersebut dijadikan petak-petak lahan basah yang disangga dengan batang bambu.
-
Di mana Desa Wisata Cisaat berada? Desa Cisaat di Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat, baru-baru ini mendapat gelar Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) RI.
-
Bagaimana desa wisata ini dikelola? “Konsep pengembangan desa wisata di Kaduela dikelola secara mandiri dan melibatkan pemberdayaan masyarakat setempat sebagai kunci keberhasilan,” terang Iim
-
Kapan Wisata Perahu Kalimas diresmikan? Bertepatan dengan Hari Jadi Kota Surabaya ke-729, pada Selasa (31/5/2022) malam, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi meresmikan wisata “Perahu Kalimas Reborn”.
-
Apa saja objek wisata yang ditawarkan di Tulungagung? Tidak hanya dikenal dengan kekayaan budayanya saja, Tulungagung juga menjadi destinasi wisata yang menarik perhatian. Ya, kabupaten ini menawarkan pengalaman wisata yang beragam, memadukan keindahan alam, kearifan lokal, dan warisan sejarah.
-
Apa saja jenis wisata yang bisa ditemukan di Surabaya? Di kota ini, kita bisa menjelajahi berbagai macam destinasi menarik yang pastinya akan memberikan pengalaman seru.
-
Apa saja objek wisata tersembunyi di Laguboti? Beberapa di antaranya masih belum banyak orang yang mengetahuinya.
Photo by www.august-moon-travel.com.hk
Di kebun-kebun itulah mereka menanam bahan makanan sehari-hari seperti sayur-mayur dan buah-buahan. Mereka juga menanam bunga-bungaan untuk dijual. Saat sedang berbunga, kebun-kebun terapung tersebut tampak begitu asri. Wisatawan biasa menikmati keindahannya sembari berperahu.
Photo by thefoodsage.com.au
Photo by khiri.com
Perahu sederhana dari kayu merupakan alat transportasi yang umum dipakai oleh penduduk. Suku Intha punya cara unik untuk menggerakkannya. Mereka tidak mendayung menggunakan tangan, tetapi menggunakan kaki. Satu kaki menjejak di perahu, sementara kaki yang lain dililitkan di dayung.
Photo by Wikimedia Commons/Thomas Schoch
Cara mendayung seperti ini merupakan tradisi turun-temurun suku Intha. Dasar danau yang dipenuhi rumput laut membuat dayung sering tersangkut. Karena itulah mereka memanfaatkan tenaga kaki untuk mendayung.