Libur Panjang Usai, Yuk Dongkrak Mood Biar Semangat Kerja Lagi!
Jangan sampai mengganggu produktivitas, begini trik kembalikan semangatmu!
Hari libur Lebaran mungkin sudah berakhir beberapa waktu lalu bagi sebagian orang. Namun, untuk mereka yang sekalian memanfaatkan jatah cuti yang ada, masih ada yang baru menjalani hari pertama bekerja di minggu ini.
Tapi, nggak bisa dipungkiri nih kalau di momen pertama masuk kerja seperti ini semangat pasti menurun drastis. Biarpun raga ada di kantor, tapi pikiran rasanya masih melayang ke kampung halaman, tempat wisata, hingga kuliner yang kemarin sempat dinikmati. Kamu juga merasakan hal yang sama?
Eits, jangan sampai hal ini malah mengganggu produktivitas kamu. Biar makin semangat kerja lagi, yuk saatnya dongkrak mood dengan beberapa tips berikut!
-
Apa saja tips untuk menghilangkan kebiasaan menunda pekerjaan? Untuk mengatasi masalah ini, dilansir dari calm dan medium, berikut terdapat 7 tips ampuh yang dapat membantu kamu menghilangkan kebiasaan menunda-nunda pekerjaan, sehingga jam kerja kamu cukup.
-
Bagaimana cara untuk meningkatkan produktivitas ? Meningkatkan produktivitas bisa dilakukan dengan berbagai cara, baik melalui manajemen waktu yang lebih baik, teknik kerja yang lebih efisien, maupun peningkatan kondisi fisik dan mental.
-
Apa saja kata-kata motivasi tentang mencintai pekerjaan? “Jika kamu peduli dengan apa yang kamu lakukan dan bekerja keras untuk itu, tidak ada yang tidak dapat kamu lakukan jika kamu mau.” - Jim Henson
-
Apa dampak bangun kesiangan untuk produktivitas kerja? Bangun kesiangan dapat mengganggu pola tidur alami Anda, yang dapat menyebabkan masalah tidur seperti insomnia atau kesulitan tidur pada malam hari. Hal ini dapat menurunkan kualitas dan kuantitas pekerjaan Anda.
-
Bagaimana cara mencintai pekerjaan? Lakukan apa yang kamu sukai. Ketika kamu mencintai pekerjaan, kamu menjadi pekerja terbaik di dunia.
-
Kenapa kata-kata motivasi kerja penting? Setiap orang perlu bekerja untuk memenuhi kebutuhan mereka. Ada banyak profesi dan jenis pekerjaan dengan tuntutan yang beragam. Namun, ada kalanya orang akan merasa jenuh dan bosan bila menghadapi masalah atau merasa waktu bekerjanya cukup menguras energi. Bila dibiarkan tentu hasil yang ingin dicapai tidak akan berjalan maksimal.
Setelah liburan panjang, biasanya tugas dan pekerjaan jadi menumpuk. Mungkin kamu harus membaca terlebih dulu tumpukan email yang belum sempat dicek di kotak masuk, atau mengecek kembali koordinasi pekerjaan di WhatsApp Group untuk memastikan sudah sejauh mana progress pekerjaan berlangsung. Hal ini bisa menguras banyak waktu jika dilakukan sekaligus di hari pertama bekerja.
Kamu bisa saja melakukan warming up dengan mempersiapkan diri sejak malam sebelumnya. Dengan begitu, ketika bekerja keesokan harinya nggak dibuat bingung sendiri tentang apa saja yang harus dilakukan atau harus mulai bekerja dari mana, karena semuanya sudah terorganisir dengan baik.
Dengan tidur lebih awal, artinya kamu mempersiapkan tubuh mulai malam sebelumnya sebagai gentle reminder bahwa liburan telah usai dan besok harus kembali bekerja. Hal ini juga membantu tubuh agar tidak lesu atau gampang ngantuk karena pola tidur yang berubah selama liburan.
Hal sederhana seperti pemilihan outfit ternyata bisa mempengaruhi mood saat bekerja, lho. Nah, demi membangkitkan semangat di minggu pertama setelah liburan, nggak ada salahnya nih pilih outfit spesial yang bisa bikin kamu makin semangat menjalani hari.
Mungkin ada baju yang sudah lama dibeli tapi jarang digunakan, atau mungkin baju Lebaran kemarin ada yang cocok digunakan buat ngantor bisa banget dimanfaatkan. Jangan lupa kalau outfit yang tepat bisa membantu kamu lebih percaya diri.
Untuk mengawali pagi yang penuh semangat, jangan lupa lakukan ritual yang membuatmu happy. Misalnya saja, kalau harus minum kopi terlebih dulu biar bisa lebih fokus, jangan lupa mampir ke coffee shop favorit dulu atau lakukan pemesanan via aplikasi online.
Cara lain adalah dengan mengatur kembali meja kerja. Mungkin selama ditinggal liburan dalam waktu yang lama, meja kerja jadi berantakan dan penuh debu. Nah, sempatkan untuk melakukan penataan kembali, misalnya dengan membuat set up baru atau memajang suvenir oleh-oleh mudik yang bisa bikin semangat lagi.
Rasa malas untuk kembali bekerja itu wajar. Tapi, jangan sampai berlarut-larut yang malah mempengaruhi performa. Tanamkan ‘mantra’ dalam diri kalau kamu harus kembali semangat bekerja agar bisa memberikan produktivitas maksimal.
Jangan lupakan juga tujuanmu bekerja, misalnya untuk mengembangkan skill dan karier. Dengan begitu, kamu bisa lebih mencintai pekerjaan dan lebih siap kembali menghadapi berbagai tugas yang ada saat kembali ke kantor.
Kembali bekerja setelah liburan nggak selamanya jadi mimpi buruk kok. Kamu juga bisa menyemangati diri untuk kembali meraih cuan supaya bisa menyiapkan liburan berikutnya. Semoga tipsnya bermanfaat ya!