Waspada, 5 Kebiasaan Berikut Bisa Merugikan Hidupmu!
Jangan sering dipelihara karena bisa mengganggu kualitas hidupmu!
Namun, sayangnya masih banyak orang yang nggak sadar akan hal tersebut, sehingga kebiasaan nggak baik membuat mereka sulit berkembang. Apalagi yang namanya habits pasti akan semakin sulit untuk dihapus dari kebiasaan sehari-hari. Maka dari itu, cegah kebiasaan buruk berikut yang bisa merugikan kamu.
Di zaman serba digital emang nggak mungkin kalau nggak pegang handphone. Tapi, yang terpenting adalah bisa mengatur waktu untuk hal tersebut. Apalagi kalau hanya sekadar scroll sosmed dan nggak menggunakan handphone dengan produktif, bisa jadi bahaya dan kecanduan.
Selalu di Depan Handphone
Terlalu banyak melihat layar handphone untuk hal nggak penting bisa bikin kamu sulit untuk menjalani kehidupan, dan susah fokus pada apa yang sedang dikerjakan.
Jadi, coba deh alihkan keinginan untuk terus menerus mengecek layar handphone dengan berjalan-jalanlah ke luar rumah, atau minum kopi bersama teman dan pasangan.
-
Kenapa kesehatan lidah penting? Seiring dengan fungsinya yang kompleks, kesehatan lidah dapat mencerminkan kondisi keseluruhan dari kesehatan seseorang. Perubahan warna, tekstur, atau adanya gejala seperti luka, bintik, atau pembengkakan pada lidah bisa menjadi tanda awal masalah kesehatan yang lebih serius.
-
Makanan apa yang baik buat menjaga kesehatan usus? Makanan fermentasi mengandung probiotik, yaitu bakteri baik yang memang dibutuhkan di dalam saluran cerna untuk membantu proses mencerna makanan. Jika ingin menjaga kesehatan pencernaan, jangan lupa juga untuk selalu mengonsumsi makanan tinggi serat. Bukan rahasia lagi kalau jenis makanan yang satu ini sangat penting untuk membantu kelancaran sistem pencernaan manusia.
-
Apa dampak gaya hidup konsumtif pada kualitas hidup? Alih-alih meningkatkan kualitas hidup, gaya hidup konsumtif sering kali menurunkannya karena fokus yang berlebihan pada materialisme mengalihkan perhatian dari aspek-aspek kehidupan yang lebih bermakna.
-
Apa saja kebiasaan yang dapat membahayakan kesehatan mata? Karena sering menganggap remeh akan kesehatan mata, pada akhirnya banyak yang belum tahu kalau beberapa kebiasaan yang dilakukan bisa jadi membahayakan penglihatan dan menyebabkan kerusakan pada mata.
-
Bagaimana cara menjaga kesehatan selama berpuasa? Batasi gula, garam, dan lemak. Konsepnya harus seimbang antara karbohidrat, protein, dan lain-lainnya.
-
Mengapa kebiasaan sehat ini penting untuk kesehatan jantung? Mengapa kebiasaan ini penting? Karena penuaan yang dipercepat bukan hanya tentang bertambahnya usia, tetapi juga kondisi kesehatan yang lebih buruk daripada seharusnya.
Kebiasaan satu ini jarang disadari tapi seringkali dilakukan. Contohnya ketika terlalu memprioritaskan masalah dan kisah hidup orang lain daripada diri sendiri. Hal tersebut bisa berdampak kepada kesehatan fisik dan mental, lho.
Terlalu Fokus dengan Orang Lain
Belum lagi ketika melihat sosial media yang bisa memicu kamu terlibat dan memikirkan kehidupan orang lain. Misalnya seperti drama para selebriti dan gosip terbaru yang rasanya sayang untuk dilewatkan. Hal-hal semacam itu yang sebenarnya bisa membuat kamu kesulitan untuk fokus pada diri sendiri.
Terobsesi dengan Bentuk Tubuh
Akhir-akhir ini kampanye ‘diet’ dan ‘pergi ke gym’ banyak dilakukan para influencer di sosial media. Tapi, hal tersebut justru bisa menghantui pikiran kamu tentang bentuk tubuh. Misalnya jadi terus menerus nimbang atau mengukur lingkar pinggang dan paha.
Alhasil kamu akan selalu merasa nggak puas dengan berat badan dan merasa bersalah setiap kali menyuapkan makanan.
Lebih jauh lagi, hal itu bisa memicu ‘eating disorder’ dan ‘social anxiety’, yaitu gangguan makan dan kecemasan.
Maka dari itu, kebiasaan satu itu nggak boleh berlanjut. Sekali-kali kamu juga boleh kok makan es krim tanpa merasa bersalah dan menghitung kalorinya!
Hayo, ngaku siapa yang masih sering kurang tidur? Padahal, sudah banyak penelitian dan nasihat akan hal ini, lho. Tapi, masih banyak yang milih tidur larut karena masih ingin main handphone, atau bangun terlalu pagi supaya bisa segera menyelesaikan tugas kantor.
Kurang Tidur
Kurang tidur yang berlebihan bisa menyebabkan insomnia yang sulit diatasi. Kebiasaan satu itu juga dapat meningkatkan risiko terkena penyakit jantung, kanker, dan penyakit berbahaya lainnya.
Ketika kurang tidur, maka otak, jantung, dan sistem kekebalan tubuh tidak mampu menjaga dirinya sendiri dengan baik. Maka dari itu, yuk pertahankan waktu tidur antara 7 sampai 9 jam setiap malam agar tetap sehat.
Mendengarkan Musik Terlalu Kencang
Of course dampak buruk yang nyata dari kebiasaan mendengarkan musik terlalu kencang adalah risiko kerusakan pendengaran. Terutama jika dalam waktu lama yang dapat menyebabkan gangguan pendengaran permanen atau tinnitus (telinga berdenging).
Sekali saja pendengaran telah rusak, maka sulit untuk pulih sepenuhnya. Hal tersebut juga akan menyebabkan kamu kesulitan dalam bersosialisasi. Contohnya susah mendengar perkataan orang lain, terutama jika di lingkungan yang bising, sehingga lebih sulit untuk berkomunikasi.
Maka dari itu, penting untuk menikmati musik dengan volume yang aman dan wajar demi menjaga pendengaran dan kesehatan.
Nah, itulah habit yang harus kamu waspadai. Kalau kamu masih terus jalani kebiasaan di atas, yuk coba ubah supaya nggak semakin parah dan bisa menghancurkan hidupmu.
Penulis: Farha Haqiya Silmi