Anji 'Manji' Ceritakan Pengalaman selama Rehabilitasi, Makin Disiplin
Setelah menjalani proses rehabilitasi selama lebih dari empat bulan di RSKO Cibubur, Jakarta Timur, ia mengaku kapok dan tak ingin mengulangi kesalahannya.
Beberapa waktu lalu, penyanyi Anji ditangkap polisi karena kedapatan memakai obat-obatan terlarang. Ia kepergok mengonsumsi ganja. Penyanyi bernama asli Erdian Aji Prihartanto ini akhirnya menjalani rehabilitasi.
Setelah menjalani proses rehabilitasi selama lebih dari empat bulan di RSKO Cibubur, Jakarta Timur, ia mengaku kapok dan tak ingin mengulangi kesalahannya. Pernyataan itu Ia ungkapkan melalui kanal Youtube milik Deddy Corbuzier beberapa waktu lalu. Berikut pernyataan Anji:
-
Tren filter apa yang sedang digemari oleh artis-artis di Indonesia? Filter menua kini tengah digemari banyak orang termasuk para artis tanah air.
-
Artis siapa saja yang ikut tren filter menua ini? Rupanya tak hanya Adi, ada beberapa artis tanah air yang juga mencoba tren yang satu ini.
-
Bagaimana prajurit TNI ini bertemu dengan calon istrinya? Lebih lanjut ia menceritakan bahwa awal perkenalan keduanya bermula dari media sosial. Menariknya selama berpacaran 3 tahun mereka hanya bertemu satu kali saja di kehidupan nyata.
-
Kapan artis-artis tersebut menikah? 1. Aurelie Moeremans Sebelum menikah dengan Ello, Aurelie Moeremans telah menikah dengan Roby pada tahun 2011 ketika usianya baru mencapai 18 tahun. 2. Faby Marcelia Faby Marcelia adalah salah satu artis yang mengambil keputusan menikah pada usia muda, yaitu 18 tahun tepat pada Januari 2013 dengan Revand Narya. Keluarganya masih langgeng hingga kini. 3. Raihaanun Raihaanun menikah pada usia 18 tahun dengan sutradara Teddy Soeriaatmadja, yang berusia 13 tahun lebih tua darinya, pada hari Sabtu, 17 Maret 2007. Namun, pemain film Lovely Man itu kemudian memutuskan untuk bercerai. 4. Wulan Guritno Wulan Guritno menjadi salah satu artis Indonesia yang menikah pada usia muda. Pada tahun yang sama ketika ia baru berusia 17 tahun, ia menikah dengan Attila Syach. Sayangnya, pernikahan tersebut hanya bertahan selama dua tahun. 5. Dahlia Poland dan Fandy Christian Pasangan ini juga memutuskan untuk menikah muda pada tahun 2015. Saat itu, Dahlia baru berusia 18 tahun, sedangkan Fandy sudah mencapai usia 30 tahun. 6. Mikaila Patritz Mikaila Patritz menikah dengan Muhammad Fardhan Khan pada tahun 2014, ketika usianya baru 18 tahun setelah menyelesaikan SMA. Kini, keduanya dikaruniai dua anak. 7. Tegar Septian Tegar Septian juga memutuskan untuk menikah pada tahun 2020. Saat itu, usianya adalah 18 tahun 3 bulan, sedangkan istrinya lebih tua empat tahun.
-
Apa arti dari sinonim? Sinonim adalah Kata-kata yang Memiliki Kesamaan Makna Satu dengan Lainnya, Berikut Contohnya Dengan sinonim, kosakata kita diperkaya dan karya kita jadi lebih menarik dibaca.
-
Di mana TNI dibentuk? Dahulu TNI dibentuk dan dikembangkan dari sebuah organisasi bernama Badan Keamanan Rakyat (BKR).
Tak Ada Alasan untuk Pakai Ganja Lagi
Instagram/duniamanji ©2020 Merdeka.com
Dalam video yang berjudul BONGKAR CEPU COKI DAN ANJI Trus mau apa, Anji menjelaskan setelah kesulitan dengan apa yang dilakukan, ia mengungkapkan jika mau bersentuhan lagi dengan ganja. Ia menjelaskan tak ada lagi alasan untuk menggunakan barang terlarang itu lagi.
"Gue itu udah kena efek samping paling berat dari ganja mas, yaitu ketangkep, karena menurut gue itu efek paling berat dari ganja, dan ya udah nggak alasan lagi buat gue pake lagi," ucap Anji.
Kegiatan selama Rehabilitasi
Instagram @duniamanji ©2021 Merdeka.com
Tak hanya itu, pada video yang diunggah Sabtu (13/11/2021) itu, Anji menceritakan pengalaman yang dialami. Menurutnya dalam proses rehabilitasi akibat penggunaan ganja yang Ia jalani, berjalan lancar dan penuh kedisiplinan.
"Jadi menyembuhkannya itu dengan keluarga, jadi kalo pagi itu kita meeting pake kemeja, terus terus kita ngomongin tentang kebersihan rumah gimacanya kita menjaga kebersihan rumah, terus ada sesi dimana kita saling memeriksa kamar rapi rapian itu bagus si untuk membentuk kedisiplinan," ucap Anji.
Alasan Berhenti
Instagram/duniamanji ©2020 Merdeka.com
Setelah sembuh dari ketergantungan ganja, pria kelahiran Jakarta, 5 Oktober 1978 ini ungkapkan jika tak mau mengulangi kesalahan yang sama. Anji menjelaskan Ia sangat paham betul banyak orang yang dikorbankan jika dirinya kembali berurusan dengan hukum.
"Kenapa elu bisa berhenti?" tanya Deddy.
"Karena gue mau, jadi emang yang gue pelajari ini untuk pemakai, penyalah guna, pecandu mereka nggak akan sembuh kalo bukan dari dirinya sendiri. Nggak mau ditangkap lagi terus kontrak kerja gue juga gimana, tim gue juga gimana, keluarga gue, sementara hidup gue bukan cuma buat gue," jawab Anji.