Bikin Ganjar Terpukau, Intip Pesona Desa Tegallega di Cianjur yang Punya Kebun Teh dan Kampung Padi
Desa Tegallega diakui Ganjar Pranowo merupakan tempat yang indah. Intip sederet pesonanya.
Desa Tegallega diakui Ganjar Pranowo merupakan tempat yang indah. Intip sederet pesonanya.
Bikin Ganjar Terpukau, Intip Pesona Desa Tegallega di Cianjur yang Punya Kebun Teh dan Kampung Padi
Baru-baru ini calon presiden Republik Indonesia, Ganjar Pranowo melakukan kunjungan ke Desa Tegallega di Kecamatan Warungkondang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
-
Di mana wilayah yang menjadi pusat peredaran narkoba di Cianjur? Berdasarkan pemetaan oleh polisi, peredaran narkoba rawan terjadi di wilayah utara, selatan dan timur Kabupaten Cianjur.
-
Bagaimana Sahabat Ganjar Pranowo melakukan kampanye pencegahan demam berdarah di Cianjur? Kampanye ini melibatkan kegiatan edukatif, pembersihan lingkungan, dan pemeriksaan tempat-tempat potensial berkembangbiaknya nyamuk.
-
Bagaimana suasana di Desa Wisata Cimaja? Desa Wisata Cimaja jadi salah satu destinasi wisata terbaik di Sukabumi karena suasananya mirip di Bali.
-
Apa yang istimewa dari rumah Lesti Kejora di Cianjur? Kediamannya, meskipun berlokasi di pedesaan, bisa menjadi investasi tinggi karena memiliki pemandangan yang membuat warga Ibukota iri. Pemandangan rumah Lesti Kejora seolah seperti resort bintang 5
-
Apa yang ada di Desa Pajajar? Lokasi itu kini ramai dikunjungi, karena terdapat petilasan Prabu Siliwangi yang dikabarkan menghilang di sini.
-
Mengapa Ganjar Pranowo mengusulkan event budaya di Kecamatan Selo dipadukan dengan wisata? “Mestinya setiap acara tembakau, wiwit (kirab) itu bisa dijadikan satu event. Ini sebenarnya suatu prosesi yang bagus. Nanti bisa dikawinkan dengan destinasi wisata di tempat yang sangat indah. Sama tadi paralayang nanti disiapin di sana,” Ganjar Pranowo
Dalam unggahannya di akun Twitter pribadi, Ganjar mengungkapkan rasa kagumnya terhadap lokasi tersebut.
Menurut mantan Gubernur Jawa Tengah itu, Desa Tegallega merupakan daerah yang indah.
“Haturnuhun bapak ibu saudaraku warga Desa Tegallega Cianjur sudah menerima saya menginap di desa yang indah ini,” tulis Ganjar di akun Twitternya, dilansir Merdeka, Jumat (6/10).
Adapun Desa Tegallega memiliki sejumlah potensi wisata dengan keindahan alam sawah dan bentangan kebuh teh yang luas.
Yuk intip pesona Desa Tegallega, Warungkondang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Berada di kaki Gunung Gede Pangrango
Adapun Desa Tegallega diketahui berada di dataran tinggi, kaki Gunung Gede Pangrango.
Lokasinya yang dikelilingi perbukitan hijau, membuat daerah tersebut memiliki daya tarik udara sejuk lagi syahdu. Ini juga membuat Desa Tegallega memiliki hawa yang dingin saat pagi.
Desa ini dapat ditempuh sekitar 38 menit dari pusat kota Kabupaten Cianjur, atau sekitar 2 jam 30 menit dari Kota Bandung.
Memiliki Kampung Beras Pandanwangi
Mengutip YouTube Disparbud Jabar, Jumat (6/10), Desa Tegallega banyak menyimpan potensi wisata yang bisa dinikmati oleh para pengunjung.
- Mayjen TNI Dibilang Warga di Kampungnya "Orang Kuat" Sehari Sanggup Angkat 30 Galon Air
- Moro Kogoya Panglima Perang Suku Dani Bingung Diajak Belanja Baju di Mal Bareng Prajurit TNI
- Pesan Ganjar ke Pendukung di Sumut: Jangan Mengolok-Olok dan Caci Maki, Fokus Pemenangan Pilpres
- Bikin Ngeri, Seorang Pendaki Alami Hal Ini Hendak Rayakan HUT Ke-78 RI di Puncak Gunung Bawakaraeng
Beberapa di antaranya adalah kebun teh, hamparan sawah yang luas sampai Kampung Beras Pandanwangi.
Wisata ini menjadi ciri khas karena pengunjung bisa melihat secara langsung proses pertanian padi pandanwangi secara tradisional.
Pengunjung bisa mengetahui secara mendalam varietas beras yang konon hanya bisa ditanam di Kabupaten Cianjur itu.
Berselfie di area persawahan
Sawah memang jadi daya tarik di Kabupaten Cianjur, tak terkecuali Kecamatan Warungkondang.
Di sini pengunjung bisa menikmati hamparannya dengan duduk-duduk santai di saung tradisional.
Bahkan pengelola juga membantu titik-titik spot selfie warna warni yang indah dan instagramable.
Wisata ini cocok untuk didatangi bersama keluarga, sebagai destinasi budaya dan kearifan lokal Sunda yang harus dilestarikan.
Wisata perkebunan sayur dan buah
Di lokasi juga terdapat berbagai kebun sayur dan buah yang dibudidaya oleh masyarakat setempat bernama Perkebunan Gedeh.
Agrowisata ini memiliki sejumlah varietas unggulan seperti sayur kubis, jambu sampai jeruk.
Semuanya bisa dipetik bersama masyarakat. Kemudian terdapat juga wisata air berupa Situ Cikabuyutan serta makam keramat Mama Shoheh.
“Destinasi terbaik di Desa Tegallega adalah Kampung Padi Pandanwangi, dengan hamparan sawah seluas 13 hektare,” kata Sekretaris Desa Tegallega, Aman Saeful Rahmah.
Botram bareng warga
Sementara itu, dalam kunjungannya, Ganjar Pranowo melakukan sejumlah kegiatan, mulai dari berolahraga pagi, mengunjungi kebun teh, menyapa masyarakat dan menyantap kuliner khas Sunda secara botram atau beramai-ramai.
Terlihat Ganjar bersama sang istri, Siti Atiqoh Supriyanti dengan lahap menikmati sajian berupa sambal, tempe tahu dan ikan asin di atas daun pisang.
“Paginya saya masih diajak mayoran ikan asin dan sambal dalam suasana yang penuh kekeluargaan. Rasanya seperti di kampung halaman sendiri,” kata Ganjar