Keren, Mayoritas Lulusan Madrasah Aliyah di Garut Ini Tembus Universitas Al Azhar Mesir
Mayoritas lulusan di sana bahkan tembus ke Universi
Santri-santri lulusan Madrasah Al Mashduqi Boarding School (AMBS) di Kabupaten Garut, Jawa Barat berhasil mewujudkan mimpi mereka melanjutkan studi ke Universitas Al Azhar, Cairo, Mesir.
Keren, Mayoritas Lulusan Madrasah Aliyah di Garut Ini Tembus Universitas Al Azhar Mesir
Menurut Kepala Madrasah AMBS Garut, Muhammad Ikmal Al Hudawi, keberhasilan ini diraih berkat kerja keras banyak pihak. "Hari ini dapat kita buktikan, 50 persen santri kami diterima di PTN, 45 persen melanjutkan ke Universitas Al Azhar Mesir, dan 5 persen diterima di PTS favorit melalui jalur prestasi," kata dia, mengutip Liputan6, Selasa (27/6).
-
Kapan Ma'ruf Amin melanjutkan sekolah ke Tebuireng? Kemudian, Ma’ruf Amin melanjutkan sekolah ke jenjang Madrasah Ibtidaijah Salafijah Safiijah Tebuireng, Jombang, Jawa Timur pada 1958.
-
Siapa yang terlibat dalam perombakan kurikulum sekolah kedinasan Kemenhub? Staf Khusus Menteri Perhubungan, Prof Wihana Kirana Jaya mengatakan, kurikulum baru nantinya akan membuat siswa lebih sibuk melakukan kegiatan kemanusiaan.
-
Di mana Sekolah Gendhis? Sekolah Gendhis berada di Magelang, Jawa Tengah.
-
Di mana Sekolah Dalang Keraton Mangkunegaran berada? Sekolah dalang itu lebih dikenal dengan nama “Pasinaon Dalang Mangkunegaran”.
-
Di mana Desa Wisata Apar yang punya Sekolah Tinggi Ilmu Beruk ini berada? Salah satu desa wisata yang unik ada di Kota Pariaman, Sumatera Barat yaitu Desa Wisata Apar.
-
Kapan Kiai Ageung mendirikan pesantren di Purwakarta? Mulanya, Kiai Ageung datang ke Purwakarta untuk mengenalkan Agama Islam pada 1586.
Jadi satu-satunya sekolah di Jawa Barat
AMBS kini juga menjadi satu-satunya sekolah di Jawa Barat yang bisa bekerja sama dengan universitas paling tua di dunia itu. Penggabungan antara materi keagamaan dengan materi pendidikan umum turut menjadi kunci lahirnya lulusan yang bisa bersaing secara global. "Ini menandakan bahwa madrasah aliyah termasuk madrasah aliyah Al-Masduqi dapat bersaing dan memiliki kualitas unggul seperti halnya sekolah umum sederajat lainnya," tambah dia.
Banggakan masyarakat Garut
Diungkap Direktur I AMBS Garut, Rofiq Azhar, sebagai sekolah cabang Al Azhar Mesir, sekolahnya selalu berusaha untuk memberikan materi pengajaran yang terbaik. Para lulusannya, juga telah menggelar imtihan suahadan, mata pelajaran kurikulum Al Azhar sebagai syarat mendapatkan ijazah dan bisa lanjut ke kampus impian cendikiawan muslim seluruh dunia itu. Kualitas ini turut ditunjang dengan menghasilkan beberapa tahfizdoh atau penghapal alquran 30 juz. "Prestasi para lulusan kami ke Al-Azhar Mesir jelas menjadi kebanggan kami dan juga masyarakat Garut," kata dia.
Jadi kampus rujukan dunia
Hal senada juga disampaikan Sekretaris Daerah Garut, Nurdin Yana, yang sempat hadir dalam acara kelulusan Al Mashdugi Boarding School Garut di salah satu hotel Kota Garut. Hal ini mengingat Al Azhar jadi kampus Islam tertua di dunia sejak tahun 970 Masehi. Al Azhar menjadi rujukan pembelajaran mulai dari studi Islam, bahasa Arab, sejarah, ilmu pengetahuan, dan teknologi. "Prestasi yang mereka capai sangat membanggakan kami," ujarnya.
Membentuk karakter siswa yang baik
Dirinya menyampaikan jika pendidikan merupakan investasi yang mahal. Sehingga perlu ditunjang dengan perhatian guru pembimbing dan aspek terkait untuk membentuk pengetahuan dan sikap anak-anak. "Kami berharap wisuda yang pertama ini menjadi momentum semakin bertambahnya prestasi yang akan diraih oleh santri murid Al Mashduqi Boarding School Garut di masa depan," katanya. Adapun di kesempatan itu, turut hadir Ketua DPRD setempat, perwakilan kementerian agama cabang Garut, Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Garut, Warek III Institut Pendidikan Indonesia termasuk Dewan Pembina dan Pengurus Yayasan Al Masduqiyyah.