Membaca Filosofi Jembatan Semanggi yang Melegenda di Jakarta, Hasil Pemikiran Soekarno dari Sebuah Daun
Soekarno menciptakan jembatan tersebut karena terinspirasi oleh sebuah daun dengan nama sama. Dari daun itu, ia melihat pola kesamaan yang ada di Indonesia.
Presiden Pertama Indonesia, Soekarno, dahulu membuat gebrakan pembangunan di Jakarta sebagai bukti keberhasilan lepas dari era penjajahan. Bangunan-bangunan ikonik didesainnya dengan gagah, salah satunya Jembatan Semanggi.
Kala itu, jalur layang tersebut Soekarno bangun dengan dasar filosofi kenegaraan sehingga pusat ibu kota Indonesia itu terlihat modern. Ini terbukti dari pola yang meliuk indah dan mempercantik wajah Jakarta.
-
Siapa yang dihormati oleh masyarakat Sumatera Selatan dengan menamai jembatan tersebut 'Jembatan Soekarno'? Dulunya Jembatan Soekarno Sebelum berubah nama menjadi Jembatan Ampera yang dikenal sekarang, nama jembatan ini awalnya bernama 'Jembatan Soekarno'. Mengapa? hal ini karena sebagai bentuk penghormatan kepada presiden pertama Indonesia dari masyarakat Suamtera Selatan.
-
Apa itu Jembatan Selokromo? Jembatan Selokromo yang berada di Desa Selokromo, Kecamatan Leksono, Kabupaten Wonosobo. Jembatan ini dibangun di atas Sungai Begaluh yang merupakan anak dari Sungai Serayu yang debit airnya lumayan besar.
-
Bagaimana cara Sumbu Filosofi Jogja dibangun? Sumbu utara-selatan sepanjang enam kilometer itu diposisikan untuk menghubungkan Gunung Merapi dan Samudera Hindia.
-
Bagaimana Jembatan Simanja dibangun? Dulunya Rel Kereta Api Menurut beberapa sumber, jembatan tersebut dulunya merupakan rel kereta api peninggalan zaman Belanda. Dulunya, ini merupakan jalur rel Muntik yang digunakan untuk mengangkut hasil pertanian Setelah kereta tidak melintas lagi, aksesnya diganti menjadi jembatan dengan konstruksi cor beton dan dijadikan penghubung satu-satunya warga menuju Desa Hatonduhan.
-
Makanan apa yang disuguhkan Presiden Soeharto kepada Menteri JB Sumarlin saat berkunjung ke Jalan Cendana? "Setelah menunggu sekitar tiga menit, baru mie instan itu diaduk. Kami pun menyeruput kuahnya dan makan bersama," kenang Profesor ekonomi itu.
-
Siapa yang Pramono Anung puji terkait pembangunan jalur sepeda di Jakarta? Pramono menyanjung jalur sepeda yang dibangun pada era kepimpinan Anies Baswedan. Namun, kata dia, masih perlu disempurnakan karena belum sepenuhnya dirasakan pengguna sepeda. Terlebih, juga tak sedikit pemotor yang menggunakan jalur sepeda. "Sebenarnya bagus, tapi belum tuntas. Nah yang begitu dibenahi," ucap dia.
Rupanya, ada hal menarik di balik penamaan Semanggi. Konon kabarnya, Soekarno menciptakan jembatan tersebut karena terinspirasi oleh sebuah daun dengan nama sama. Tak hanya itu, ia juga menuangkan harapan terhadap masa depan Indonesia dari filosofi daun di jembatan tersebut.
Hingga sekarang, Jembatan Semanggi masih menjadi salah satu bangunan legendaris yang mempertegas kemegahan dari Kota Jakarta. Berikut informasi selengkapnya.
Jembatan Semanggi dan Cita-cita Soekarno Angkat Jati Diri Negara
Merujuk buku “Jakarta: Sejarah 400 Tahun” karya Susan Blackburn, dikatakan bahwa sebenarnya pembangunan Jakarta sudah mulai terasa sejak era kolonial. Kemudian, perbaikan tata kota dirancang ulang oleh pemerintahan Soekarno setelah bangsa asing benar-benar pergi dari Indonesia mulai tahun 1950-an.
Mulanya, Soekarno membangun ikon-ikon penting seperti Monumen Nasional, Patung Selamat Datang sampai Patung Pancoran yang seluruhnya didirikan awal tahun 1960-an.
Dari sana, arah pembangunan bergeser menjadi lebih beragam seperti Hotel Indonesia yang merupakan bangunan bertingkat pertama, kemudian Masjid Istiqlal, sampai Jembatan Semanggi yang berarsitektur modern ala negara barat.
- Rumusan Dasar Negara Menurut Moh. Yamin Mr. Soepomo Ir. Soekarno
- Begini Sejarah Lengkap Pemindahan Ibu Kota Negara dari Jakarta, Digagas Era Soekarno dan Soeharto
- 38 Kata-Kata Soekarno tentang Kemerdekaan, Penuh Inspirasi dan Semangat Juang
- Kata Bijak Soekarno tentang Perjuangan, Bakar Semangat Jiwa Muda di Bulan Kemerdekaan
“Setelah Indonesia merdeka, Soekarno membangun Jakarta dengan monumen dan bangunan megah,” tulis deskripsi di buku karya Susan.
Jembatan Semanggi Pondasi Kemegahan Jakarta
Seiring berkembangnya Jakarta sebagai kota metropolitan, Soekarno kemudian mencarikan solusi agar masalah kemacetan yang mulai terjadi di sana bisa terselesaikan dengan baik.
Langkah pertama adalah dibangunlah sebuah jembatan agar mobilitas kendaraan bisa berjalan maksimal. Selain untuk menjawab permasalahan lalu lintas, jembatan ini juga dipikirkan betul-betul oleh Soekarno.
Ia berpikir, bahwa jembatan ini harus mempresentasikan Jakarta yang besar, megah dan modern melalui kekuatan arsitekturnya.
“Pemimpin besar revolusi ini berharap Jakarta sebagai ibukota menjadi kebanggaan nasional,” tulis di buku itu lagi.
Warga Sempat Menolak Pembangunan Jembatan Semanggi
Saat rencana Soekarno mengembangkan Jakarta melalui jembatan Semanggi, masyarakat segera melakukan penolakan.
Alasannya waktu itu, warga Jakarta masih berada dalam kemiskinan. Kemudian, kondisi ekonomi negara yang baru seumur jagung ini belum terlalu kuat sehingga dikhawatirkan semakin mempengaruhi perekonomian masyarakat.
Namun, Soekarno meyakinkan bahwa pembangunan akan berdampak baik. Apalagi ketika itu, Jakarta dipercaya menjadi tuan rumah penyelenggaraan Asean Games 1962, sehingga tata ruangnya harus diperbaiki dengan layak.
Merujuk esi.kemdikbud.go.id, jembatan ini pertama kali dibangun pada 1961 dan dipimpin oleh arsitek Ir. Soetami yang ketika itu menjabat sebagai menteri pekerjaan umum. Pengerjaannya dilakukan menggunakan alat-alat canggih kala itu, agar pengerjaan bisa lekas selesai.
Jembatan Semanggi Terinspirasi dari Sebuah Daun
Sebagai seseorang yang menjunjung tinggi kelokalan, Soekarno memikirkan nama yang tepat untuk jembatan tersebut. Akhirnya, terpikirlah untuk menggunakan nama Semanggi yang merupakan nama dari sebuah daun.
Iya, daun Semanggi memang melekat dengan Jawa Timur sebagai daerah asal dari Soekarno. Biasanya daun ini dijadikan sebagai isian dalam kuliner nasi pecel. Namun, ada alasan yang lebih besar mengapa daun Semanggi menjadi inspirasi dari Jembatan Semanggi.
Kabarnya, Soekarno menganggap jika daun ini memiliki empat pola bentuk yang menggambarkan suku bangsa di Indonesia. Ini sesuai dengan mimpinya yakni menyatukan suku-suku bangsa dan budaya ke dalam sebuah negara bernama Indonesia.
Sejak itu, jembatan menjadi sebuah ikon lalu lintas modern di Kota Jakarta