Dinas Pendidikan DKI: Sekolah untuk Isolasi Pasien Covid-19 Baru Usulan
Susi menyebut lokasi yang diajukan tersebut belum tentu digunakan. Sebab harus berdasarkan hasil verifikasi dari Dinkes untuk penggunaannya.
Sekretaris Dinas Pendidikan DKI Jakarta Susi Nurhati mengatakan data sejumlah sekolah yang akan difungsikan sebagai tempat tinggal tenaga medis dan isolasi pasien terkait virus Corona atau Covid-19 masih berbentuk usulan saja.
Dia menyebut daftar ratusan itu merupakan permintaan dari wilayah setempat dan belum mendapatkan verifikasi oleh Dinas Kesehatan DKI Jakarta.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Kapan virus menginfeksi sel inang? Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Dalam kehidupan sehari-hari, virus tidak lagi terdengar asing bagi kita. Bermacam-macam virus dapat menimbulkan berbagai penyakit pada tubuh manusia yang tidak diinginkan. Jika tubuh kita dalam kondisi menurun (lemah), maka kita dapat dengan mudah terserang penyakit atau virus. Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Sebagai agen penyakit, virus memasuki sel dan menyebabkan perubahan-perubahan yang membahayakan bagi sel, yang akhirnya dapat merusak atau bahkan menyebabkan kematian pada sel yang diinfeksinya. Sebagai agen pewaris sifat, virus memasuki sel dan tinggal di dalam sel tersebut secara permanen.
-
Bagaimana cara mencegah Covid Pirola? CDC menyarankan masyarakat untuk melindungi diri dari virus ini karena masih belum jelas tentang seberapa pesat varian ini dapat menyebar. Untuk itu, sebagai tindakan pencegahan masyarakat diminta untuk melakukan hal berikut:• Dapatkan vaksin Covid-19.• Jalani tes Covid.• Cari pengobatan jika Anda mengidap Covid-19 dan berisiko tinggi sakit parah• Jika Anda memilih untuk memakai masker, kenakan masker berkualitas tinggi yang pas di hidung dan mulut.• Tingkatkan ventilasi udara.• Selalu mencuci tangan usai beraktivitas.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Bagaimana cara virus menginfeksi sel inang? Virus masuk ke dalam tubuh inang melalui berbagai cara, seperti udara, darah, cairan tubuh, atau kontak langsung dengan benda yang terkontaminasi virus. Virus mencari sel inang yang cocok untuk menginfeksi. Sel inang adalah sel yang memiliki reseptor yang sesuai dengan protein permukaan virus. Virus melekat pada reseptor sel inang dan memasukkan materi genetiknya (DNA atau RNA) ke dalam sel inang. Materi genetik virus dapat berbentuk untai tunggal atau ganda, linear atau sirkuler.
-
Bagaimana cara mencegah penyebaran virus cacar? Kebersihan tangan dan kuku sangat penting untuk mencegah penyebaran virus cacar ke area tubuh yang lain atau bahkan ke orang lain.
"Untuk memastikan apakah fasilitas ini (lokasi yang diusulkan) sesuai dengan protokol sebagai tempat penampungan, dan lain-lain," katanya saat dihubungi, Selasa (21/4).
Susi menyebut lokasi yang diajukan tersebut belum tentu digunakan. Sebab harus berdasarkan hasil verifikasi dari Dinkes untuk penggunaannya.
"Untuk cadangan saja dan belum tentu juga dipakai. Kebanyakan pada di rumah (isolasi)," jelasnya.
Komnas Perlindungan Anak Dukung Langkah Pemprov DKI
Komisi Nasional (Komnas) Perlindungan Anak mendukung penggunaan fasilitas gedung sekolah di DKI sebagai tempat isolasi pasien positif virus Corona dalam rangka penurun angka korban Covid-19 di Jakarta.
"Mengingat DKI Jakarta jadi episentrum pandemi Covid-19 dan angka kemarin tertinggi di Indonesia. Penggunaan fasilitas sekolah untuk mengantisipasi semakin banyaknya korban termasuk anak-anak di Jakarta," kata Ketua Umum Komnas Perlindungan Anak Arist Merdeka Sirait pada keterangan tertulisnya, Selasa (21/4).
Namun, Arist meminta Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI tetap menyeleksi mana saja gedung yang pantas untuk isolasi pasien positif corona. Dengan unsur kenyamanan dan keamanan seharusnya ruang-ruang itu bisa mempercepat angka kesembuhan pasien Covid-19.
"Pemda DKI Jakarta harus bisa menjamin bahwa lingkungan sekolah yang ditentukan untuk sebagai tempat isolasi bagi masyarakat yang terinfeksi virus corona, steril dan sehat. Tidak justru menjadi sarang penyebaran virus Corona," jelasnya.
Disamping itu, dia mengatakan, penyediaan gedung sekolah sebagai tempat alternatif isolasi bagi pasien positif Corona dapat dijadikan pusat data. Untuk mengetahui angka sesungguhnya jumlah pasien terinfeksi, meninggal akibat virus Corona yang terkonfirmasi termasuk terhadap anak-anak.
Menurutnya, kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang telah ditetapkan pemerintah DKI tidak mengatur secara jelas Perlindungan anak dan tidak sensitif terhadap hak-dasar anak.
"Seperti mendapat bantuan sosial kemanusiaan berupa makanan atau sembako yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh anak dari serangan virus corona selama anak di rumah aja," tuturnya.
DKI Siap Pakai Gedung Sekolah Untuk Tenaga Medis dan Pasien Corona
Pemprov DKI Jakarta telah mengakomodasikan sejumlah sekolah untuk digunakan tenaga medis yang bertugas menangani pasien Covid-19. Selain itu, beberapa sekolah juga akan dijadikan ruang isolasi pasien.
Hal tersebut diterangkan dalam surat instruksi dari Nomor 4434/-1.772.1 yang ditandatangani oleh Kepala Dinas Pendidikan DKI, Nahdiana, pada Senin, 20 April 2020.
Nahdiana menyatakan, surat tersebut merupakan tindak lanjut dari Instruksi Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta Nomor 29 Tahun 2020 tentang Penyediaan Akomodasi dan Fasilitas Pendukung Bagi Tenaga Kesehatan yang Terlibat Penanganan Covid-19.
Dengan ini saya laporkan daftar lokasi yang akan digunakan sebagai akomodasi tenaga medis dan daftar sekolah yang akan digunakan sebagai tempat isolasi pasien Covid-19," kata Nahdiana yang dikutip dalam surat tersebut.
Reporter: Ika Defianti
Sumber: Liputan6.com
(mdk/fik)