Ngaku bayar, warga Volker tak terima meteran airnya disidak Aetra
"Saya bayar air kok, ngapain kalian razia di sini?" teriak Lili.
Dalam operasi sidak yang dilakukan PT Aetra Air Jakarta yang bergabung dengan petugas gabungan Kepolisian pada Kamis Pagi (19/3), di pemukiman Kampung Muara Bahari (Volker), Tanjung Priok, Jakarta Utara, guna menertibkan warga dari pencurian air seperti sambungan Illegal tersebut, didapati Yulli Nilam Sari (Lili) sebagai warga yang protes mengenai sidak yang dipimpin oleh Direktur Operasional PT Aetra, Lintong Hutasoit.
Lili (36), warga Jalan Samudra II, kaget ketika rumahnya disambangi Aetra, awak media dan jajaran kepolisian. Dirinya tidak terima rumah sekaligus kosan miliknya dirazia petugas.
"Saya bayar air kok, ngapain kalian razia di sini?" ujar Lili dengan nada tinggi sembari memaki petugas dan polisi yang hadir saat razia, Kamis (19/3).
Lili yang semakin emosi itu menunjukkan bukti-bukti pembayarannya ke pihak Aetra. Dan setelah beberapa menit meteran airnya diperiksa, pihak Aetra tidak menemukan adanya kesalahan di rumah kosan yang berisi tujuh penghuni itu.
"Sudah saya bilang, di sini saya bayar. Itu di sana bandar narkoba enggak ditangkap, di sini cuma meteran air aja pake segala ramai-ramai bawa awak media. Lebay!" tambahnya.
Lain dengan Lili, Herman (51), warga Jalan Samudera Raya 1, ini mempersilakan petugas Aetra untuk memeriksa meteran air di rumahnya.
"Saya tidak masalah jika meteran saya diperiksa, ya namanya sudah ada surat tugasnya mau bilang apa," kata Herman di depan rumahnya.
Herman yang sudah berlangganan air sejak tahun 2001 mengaku tidak pernah mengakali meteran air di rumahnya apalagi sampai mencuri air tersebut.
Namun, Herman juga mengaku sempat curiga lantaran sudah hampir setahun terakhir ini petugas Aetra jarang mengecek meteran air yang ada di rumahnya maupun rumah yang ada di lingkungan Volkar.
"Memang menurut saya di wilayah sini ada banyak kasus-kasus narkoba, tapi harusnya kita tetap diperiksa lah meterannya, masak petugas main nembak jumlah pemakaian air kita," tambahnya.
Baca juga:
Cegah pencurian, PT Aetra tertibkan sambungan air ilegal
Menteri Basuki ingin 'goyang' putusan MK larang swasta bisnis Air
3 Hari PDAM ngadat, warga Palembang mandi pakai air isi ulang
Jangan lupakan 40 ribu karyawan perusahaan air minum
Talak tiga untuk swasta
-
Kenapa Hari Air Sedunia penting? Peringatan ini menyoroti tantangan-tantangan besar yang dihadapi dunia dalam hal krisis air, termasuk polusi air, perubahan iklim, dan ketidaksetaraan akses terhadap air bersih.
-
Kapan Air Terjun Nyarai terbentuk? Di sini, kamu bisa menikmati gemuruh air dan kolamnya yang terbentuk sejak ratusan tahun lalu.
-
Kapan Hari Air Sedunia diperingati? Hari Air Sedunia adalah peringatan global yang diadakan setiap tahun pada tanggal 22 Maret untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya air bersih dan keberlanjutannya.
-
Di mana letak Air Terjun Api Abadi? Air terjun api abadi merupakan air terjun kecil bernuansa pedesaan yang terletak di New York Barat.
-
Di mana lokasi Pemandian Air Panas Guci Indah? Objek wisata ini terletak Desa Guci, Kecamatan Bumijawa, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah.
-
Di mana menara air Prujakan berada? Sebuah menara air di wilayah Prujakan, Kecamatan Pekalipan menjadi ikon lain di Kota Cirebon, Jawa Barat.