Pemprov DKI klaim sudah perbaiki lebih dari separuh jalan rusak
Dari 2.998 titik jalan rusak, sebanyak 1.964 titik atau 65,5 persen sudah diperbaiki.
Pemprov DKI Jakarta tengah mempercepat perbaikan jalan rusak. Menurut data, total jalan rusak di lima wilayah DKI hingga Mei 2015 adalah 2.998 titik. Dari jumlah titik jalan rusak tersebut, 1.964 titik atau 65,5 persen sudah diperbaiki.
Kepala Bidang Pemeliharaan Dinas Bina Marga DKI Jakarta Suko Wibowo mengatakan, kerusakan jalan terbanyak sepanjang tahun ini terjadi di wilayah Jakarta Barat dengan jumlah 1.033 titik. Kemudian disusul wilayah Jakarta Timur sebanyak 588 titik.
Data itu didapat dari laporan masyarakat. "Via email, Twitter dan sentra pengaduan kita," jelasnya saat dihubungi, Senin (11/5).
Dia menambahkan, dari jumlah 1.033 titik jalan rusak di Jakarta Barat, 703 selesai diperbaiki dan masih menyisakan 330 titik. Sedangkan di Jakarta Timur jumlah total kerusakan 588 titik. Dari titik jalan rusak itu 251 titik sudah diperbaiki atau masih menyisakan 337 titik.
"Perbaikan jalan yang kita perbaiki sifatnya masih tambal sulam atau penanganan sementara. Yang penting tidak ada lubang," jelasnya.
Suko menjelaskan, di wilayah Jakarta Selatan, titik jalan rusak yang telah diperbaiki berjumlah 314 titik dari total kerusakan 528 titik. Sementara 91 titik sisanya masih terus dilakukan perbaikan secara bertahap.
"Titik jalan rusak di wilayah Jakarta Selatan yang sudah kita perbaiki seperti Jalan Supomo, Jalan Saharjo, Jalan Pasar Minggu dan Jalan Mampang Prapatan," ungkapnya.
Di Jakarta Pusat, jalan rusak yang telah rampung diperbaiki berjumlah 333 titik dari 442 total titik kerusakan. Di antaranya Jalan Gunung Sahari, Jalan Suprapto, Kramat Raya, Jalan Senen Raya, Jalan Abdul Muis dan Jalan Jati Baru.
"Di Jakarta Pusat, sisa jalan rusak masih 109 titik," ucapnya.
Sementara di Jakarta Utara, Suko mengungkapkan, terdapat 407 titik jalan rusak, sedangkan yang sudah diperbaiki 363 titik sehingga masih menyisakan 44 titik. Ruas jalan yang telah diperbaiki di wilayah itu antara lain Jalan Boulevard Barat, Jalan Boulevard Raya, Jalan Bugis, Jalan Plumpang dan Jalan Yos Sudarso.
"Perbaikan sementara jalan rusak dengan tambal sulam ini bisa bertahan tiga bulan kalau lalu lintas di lokasi tidak padat. Tapi kalau lalu lintas padat dan daerah genangan, satu bulan bisa rusak lagi," terangnya.
Saat ini Pemprov DKI Jakarta telah memulai proses lelang barang dan jasa agar dapat melakukan pemeliharaan jalan secara permanen atau pemeliharaan berat mulai dari aspal panas (hotmix) sampai dengan betonisasi jalan.
"Kalau sudah ada pemenang lelangnya, langsung mulai kontrak kerja dan pemeliharaan berat bisa dilakukan," tukasnya.
Dia menambahkan, 2015 Dinas Bina Marga mengalokasikan Rp 350 miliar untuk pemeliharaan jalan. Anggaran tersebut akan digunakan untuk perbaikan jalan, saluran tepi jalan, trotoar, flyover, under pass, jembatan hingga perbaikan kerusakan jalur bus way yang berskala kecil.
Baca juga:
Kreatif, pria ini tambal jalanan berlubang dengan seni mozaik
Jalan rusak di sekitar rumah Jokowi diperbaiki pakai dana APBN
Underpass rusak, warga desak Jokowi usut PT KAI
Underpass Solo-Sukoharjo kembali dibuka, hati-hati banyak lumpur
Komisi V DPR sebut rancangan underpass Solo-Sukoharjo amburadul
-
Di mana Jokowi meninjau jalan rusak? Ruas jalan pertama yang ditinjau Jokowi adalah Jalan Terusan Ryacudu Kabupaten Lampung Selatan.
-
Di mana lokasi demo warga mengenai jalan rusak? Pada Minggu (17/3), warga di sepanjang Jalan Godean, tepatnya di Desa Sumberarum, Kecamatan Moyudan, Sleman, bersama satuan Jaga Warga mengadakan arak-arakan dengan membawa banner.
-
Apa yang terjadi di jalan rusak di Lebak? Belasan emak-emak di Lebak, Banten, tampak membawa cangkul, topi caping, dan bakul berisi benih padi. Bukan di sawah, mereka menanam benih padi di tengah jalan yang digenangi air.
-
Siapa saja yang diarak di Jakarta? Pawai Emas Timnas Indonesia Diarak Keliling Jakarta Lautan suporter mulai dari Kemenpora hingga Bundaran Hotel Indonesia. Mereka antusias mengikuti arak-arakan pemain Timnas
-
Kapan tersangka RAJS dilimpahkan ke Rutan Cilodong Depok? Sementara duduk perkara laporan awal, bermula ketika RAJS seorang tersangka narkoba yang ditangkap Polda Metro Jaya telah dilaksanakan tahap 2 dilimpahkan ke Kejari Depok, lalu dilakukan penahanan ke Rutan Cilodong Depok.
-
Dimana kedai bakso rujak ini berada? Namun di wilayah Pulo Gadung, Jakarta Timur, terdapat sebuah kedai bakso yang menjual varian unik, yakni bakso rujak.