Polisi Periksa Kejiwaan Kakek Idap Demensia yang Melaju Lawan Arah di Tol
Kepolisian juga akan meminta keterangan ahli hukum pidana menyikapi kasus ini. Sekaligus mendiskusikan hasil pemeriksaan kejiwaan nantinya.
MSD (66), pengemudi Mercy lawan arah di Tol Cikunir dan menyebabkan kecelakaan akan menjalani pemeriksaan kejiwaan. Diketahui MDS mengidap Demensia.
"Rencana hari ini akan ada pemeriksaan terhadap pengemudi Mercy dan undang ahli kejiwaan. Sehingga untuk memastikan yang bersangkutan memang mengidap demensia atau pikun," kata Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo kepada wartawan, Selasa (30/11).
-
Kenapa kepadatan kendaraan di Gerbang Tol Kalikangkung berdampak pada ruas tol Semarang? Kepadatan kendaraan yang keluar dari gerbang Tol Kalikangkung berdampak pula pada kepadatan arus kendaraan di ruas tol dalam kota Semarang. Antrean kendaraan cukup panjang terlihat mulai dari ruas tol Manyaran hingga Jatingaleh.
-
Apa yang terjadi pada pemobil wanita di Jakarta Selatan? Sebuah video memperlihatkan seorang wanita dibuntuti oleh rombongan begal. Kejadian tersebut terjadi di Bukit Duri, Tebet, Jakarta Selatan.Wanita berkerudung yang baru saja keluar dari minimarket diikuti oleh pemotor yang berusaha untuk menghentikan mobilnya.
-
Mengapa transportasi umum di Jakarta beralih ke mobil? Perkembangan pembangunan membuat kondisi jalan di DKI Jakarta yang padat membuat transportasi beralih ke mobil yang disebut oplet.
-
Dari mana keberangkatan kereta api Lebaran di Jakarta? Pertama, keberangkatan Kereta Api (KA) lebaran dari Jakarta dilakukan dari empat stasiun, yakni Stasiun Pasar Senen, Stasiun Gambir, Stasiun Manggarai, dan Stasiun Bekasi.
-
Apa yang dilakukan oleh pengendara mobil merah di Tol Indraprabu? Pengendara mobil merah nekat melaju lawan arah di jalur tol.
-
Apa yang terjadi di jalan Tol Jakarta - Cikampek pada Senin siang? Banyak pemudik yang melanggar batas jalur contraflow saat melintas di jalan Tol Jakarta - Cikampek (Japek) atau selepas Exit Tol Cikampek Utama mengarah ke Jakarta di KM 70 sampai KM 65, pada Senin (15/4) siang.
Kepolisian juga akan meminta keterangan ahli hukum pidana menyikapi kasus ini. Sekaligus mendiskusikan hasil pemeriksaan kejiwaan nantinya.
"Untuk melihat apakah dengan hasil pemeriksaan kejiwaan dari ahli jiwa tersebut akan dikonsulkan dengan ahli pidana," ujarnya.
Apabila hasil pemeriksaan ahli menyebut perkara pidana MDS tidak dapat digugurkan, maka kasus ini akan berlanjut ke pengadilan.
"Apakah dengan hasil pemeriksaan ini gugurkan tidak pidananya, kalau enggak gugurkan. Berdasarkan saran ahli pidana akan kami teruskan ke pengadilan. Semua kami laksanakan berdasarkan aturan yang ada," ungkapnya.
MDS sudah ditetapkan sebagai tersangka setelah dilakukan gelar perkara. Perbuatannya mengemudi melawan arus menyebabkan kecelakaan dan korban luka-luka.
Sebelumnya, pengemudi Mercy hitam dan pengemudi dua mobil yang terlibat kecelakaan di tol Cikunir KM 53+600 pada Sabtu (27/11) sore pukul 17.00 WIB, dibawa kantor polisi untuk dilakukan pemeriksaan. Anggota Polantas Polsek Cakung, Aiptu Iwan Harlon mengatakan dugaan awal pengemudi Mercy hitam tidak tahu jalan. Sehingga, pengemudi berada di jalur berlawanan.
"Katanya enggak tahu jalan, masuk tol dekat Bintara, masuk tol lawan arus," ucap Iwan dikonfirmasi merdeka.com, Sabtu (27/11).
Pada pemeriksaan dokumen, diketahui pengemudi Mercy hitam tidak dilengkapi STNK ataupun SIM. "SIM dan STNK nihil," ungkap laporan tersebut.
Baca juga:
Menelusuri Sosok Kakek Pengemudi Mercy yang Lawan Arus di Tol JORR
Kakek Pengemudi Mercy Lawan Arah di Tol JORR Jadi Tersangka
VIDEO: Kakek Pengemudi Mercy Pensiunan PNS, Ingatannya Masih Kerja
Sosok Kakek Pengemudi Mercy: Lupa Sudah Pensiun, Selalu Mau Kerja
Kakek Sopir Mercy Lawan Arus Idap Demensia, Bisa Jadi Tersangka?
Nasib Kakek Pengemudi Mercy Lawan Arah di Tol Ditentukan Besok