Rizieq Shihab Hadiri Reuni PA 212 di Monas, Prabowo Disebut-sebut Bakal Hadir
"Sambutan-sambutan dan Tausyiah, Insya Allah beliau akan Tausyiah di akhir kemudian akan ditutup dengan doa. dimulai dari jam 3 sampai jam 8 pagi."
Persaudaraan Alumni (PA) 212 bakal menggelar reuni akbar, pada Senin, 2 Desember 2024. Kegiatan ini rencananya bakal berlangsung di kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat.
Koordinator Lapangan Reuni Akbar PA 212, Buya Husein mengatakan, dalam kegiatan ini nantinya akan dihadiri oleh Habib Rizieq Shihab.
"Insha Allah Habib Rizieq imam besar umat Islam, hadir bersama umat dalam acara reuni akbar 212 di Monas," kata Husein dalam keterangannya, Senin (2/12).
"Insha Allah beliau hadir di awal ikut salat tahajud kemudian munajat, muhasabah, solat subuh, dzikir, baca maulid, salawat, kemudian lagu Indonesia Raya, mars serta Tausyiah," sambungnya.
Ia menyebut, kegiatan ini digelar sejak pagi dini hari tadi. "Sambutan-sambutan dan Tausyiah, Insya Allah beliau akan Tausyiah di akhir kemudian akan ditutup dengan doa. dimulai dari jam 3 sampai jam 8 pagi," pungkasnya.
Presiden Prabowo Direncanakan Hadir
Persaudaraan Alumni (PA) 212 akan menggelar reuni akbar yang dijadwalkan berlangsung di kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, besok Senin, 2 Desember 2024. Acara ini turut mengundang Presiden Prabowo Subianto serta sejumlah pejabat dan politikus dari Partai Gerindra.
"Seluruh ormas kita undang, seluruh ormas yang tergabung di Majelis Ulama Indonesia (MUI) semuanya kita undang. Pejabat negara pun kita undang. Prabowo kita undang, Dasco, Habiburokhman kita undang. Ya banyaklah kita undang," kata Koordinator Lapangan Reuni Akbar PA 212, Buya Husein kepada wartawan, Jumat (29/11).
Meski begitu, belum ada konfirmasi soal kehadiran Prabowo dalam kegiatan Reuni PA 212 tersebut. Husein menjelaskan, Reuni Akbar 212 akan diselenggarakan di kawasan Monas pada 2 Desember 2024, dimulai dari pukul 02.00 WIB hingga 08.00 WIB.
"Untuk lokasi Alhamdulillah sudah fix di Monas. Alhamdulillah, semua perizinan sudah selesai, sudah 100 persen selesai," ujar dia.
Buya Husein memperkirakan bahwa Reuni Akbar 212 ini akan dihadiri oleh sekitar 15.000 orang, meskipun jumlah tersebut bisa saja meningkat.
"Ya kita berharap massa yang datang sebanyak-banyaknya seperti reuni-reuni sebelumnya. Walaupun di pemberitahuan masuk ke kepolisian kita masukin 15 ribu," ujar Husein.