Warga Sekitar Tidak Dengar Letusan Pistol saat Anggota Polres Manado Bunuh Diri
Ndun bersama Enggar dan teman-temannya pada sore itu sedang mengoprek-oprek sepeda motor matic sejak siang hingga dini hari.
Padahal mereka tinggal di belakang rumah tempat kejadian.
Warga Sekitar Tidak Dengar Letusan Pistol saat Anggota Polres Manado Bunuh Diri
- Menegangkan! Begal dan Polisi Saling Todong Pistol, Berujung Satu Tewas
- Ini Tampang Maling Motor di Bekasi yang Todongkan Pistol saat Tepergok, Muka Bonyok Diamuk Massa
- Tepergok Curi Motor Kurir, 2 Maling di Lumajang Diamuk Massa
- Senpi Digunakan Pencuri Motor di Palmerah Diduga Rakitan, Selongsong Peluru Ditemukan di Teras Rumah Warga
Anggota Satlantas Polres Kota Manado Brigadir RAT ditemukan tak bernyawa dengan luka tembak di dalam mobil di halaman rumah No 20 di Jalan Mampang Prapatan IV RT 10/ RW 02, Tegal Parang, Mampang Jaksel pada Kamis (25/4/2024) malam.
Namun, anehnya tiga orang remaja ini sama sekali tidak mendengar suara letusan senjata api. Dia adalah Ndun, Enggar dan satu orang rekannya yang lain.
Padahal, mereka berdua saat itu sedang membongkar-bongkar sepeda motor persis di belakang rumah yang dibatasi tembok tinggi 4 meter.
"Kita lagi di sini enggak ada sama sekali (terdengar suara letupan dan lain-lain)," kata Ndun saat ditemui di lokasi, Sabtu (27/4).
Ndun bersama Enggar dan teman-temannya pada sore itu sedang mengoprek-oprek sepeda motor matic sejak siang hingga dini hari.
"Kita dari siang bongkar motor. Persis kek gini dari siang sampai malam jam 03.00-an. kalau malam ramai di sini," ujar dia.
Sementara itu, Ndun dan juga Enggar baru mengetahui ada kejadian dugaan bunuh diri setelah sejumlah polisi mendatangi lokasi pada Kamis sore.
"Pas polisi, malam itu ramai banget. Malam Jumat atau Kamis sore," ucap dia.
Ndun mengaku pernah masuk ke dalam rumah itu. Penghuninya, seorang mualaf dan saat itu dia ikut hadir dalam pengajian.
"Saya waktu itu sering ngaji di sini. Sering bikin pengajian dia," ucap dia.
Menurut dia, di rumah itu banyak sekali hewan peliharaan. Dia menyebut, ada kucing dan burung hingga anjing beberapa jenis.
"Ada kucing hutan, anggora, burung, anjing pitbull, anjing husky," dia menandaskan.