Asrama Haji Donohudan Naik Status Jadi RS Darurat Covid-19, Begini Fasilitasnya
Asrama Haji Donohudan, yang sebelumnya menjadi selter isolasi pasien COVID-19, kini naik status menjadi rumah sakit darurat. Lalu apa saja fasilitas yang tersedia di sana?
Dari hari ke hari, jumlah orang yang terkena Virus Corona terus bertambah. Saat rumah sakit yang tersedia sudah tak mampu lagi menampung pasien, berbagai rumah sakit darurat didirikan. Di Jawa Tengah, ada Asrama Haji Donohudan, yang sebelumnya menjadi selter isolasi pasien COVID-19, kini naik status menjadi rumah sakit darurat.
Hal itulah yang diungkapkan langsung oleh Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah, Yulianto Prabowo. Dia mengungkapkan, perubahan status itu mulai berlaku pada Senin (2/8) dan bisa digunakan pasien COVID-19 mulai Rabu (4/8).
-
Kenapa Jaka merantau? Dengan penuh tekad, Jaka pun memutuskan untuk merantau ke negeri orang untuk mencari nafkah dan mewujudkan semua impian mereka berdua.
-
Kapan Beji Sirah Keteng dibangun? Mengutip Instagram @purbosasongko_dalang, Situs Beji Sirah Keteng dibangun pada masa pemerintahan Raja Sri Jayawarsa.
-
Apa yang diterima Pemprov Jateng dari Balai Bahasa? Pada Kamis (10/8), Pemprov Jateng menerima hibah dari Balai Bahasa berupa bangunan gedung permanen dan perangkatnya.
-
Bagaimana cara membuat Jenang Saren? Mengutip Kemdikbud.go.id, bahan utama yang digunakan untuk membuat jenang saren adalah tepung ketan dan gula jawa.
-
Kenapa Candi Jago dibangun? Sejarah Candi Jago dibangun atas inisiasi Raja Kertanegara untuk menghormati mendiang sang ayah, Raja Sri Jaya Wisnuaedhana (1248-1268).
-
Bagaimana cara membuat kue jipang? Berasnya dimasukkan ke situ,” ungkap pemilik kanal YouTube Brent Sastro sembari menunjuk sebuah alat pemanas yang dihubungkan ke gas elpiji. Di sebelahnya, tampak sebuah wajan berisi air gula yang dicampur minyak sedang dipanaskan.
“Pemrov Jawa Tengah sudah mulai membuka rumah sakit darurat COVID-19. Persiapan di lokasi sudah selesai,” kata Yulianto dikutip dari Liputan6.com pada Kamis (5/8).
Lalu apa saja fasilitas yang disediakan Asrama Haji Donohudan sebagai rumah sakit darurat? Berikut selengkapnya:
Daya Tampung RS Darurat Donohudan
©2021 Liputan6.com
Berstatus sebagai rumah sakit darurat, Asrama Haji Donohudan memiliki daya tampung mencapai 350 tempat tidur. Nantinya, rumah sakit itu digunakan untuk menampung pasien COVID-19 dengan kategori sakit sedang. Sedangkan kalau sudah tergolong sakit berat, pasien tetap akan dirujuk ke rumah sakit yang resmi.
“Sebenarnya fasilitas di sini sudah siap. Tapi running untuk terima pasien mungkin baru bisa dua atau tiga hari lagi,” kata Yulianto.
Fasilitas yang Tersedia
©2021 Liputan6.com
Yulianto menerangkan, fasilitas yang disediakan rumah sakit darurat itu juga sudah lengkap. Di antaranya adalah semua tempat tidur yang telah dilengkapi dengan oksigen.
Selain itu, peralatan penunjang lain juga akan segera didatangkan, baik dari Pemprov Jateng maupun dari Kementerian PUPR. SDM tenaga kesehatan pun juga telah tersedia dan sudah menjalani beriefing tentang penanganan pasien.
“Semua tempat tidur ada oksigen sentral. Semua pakai oksigen sentral. Tempatnya juga sangat representatif. Kita dibantu Kementerian PUPR untuk menggarap tempat ini,” kata Yulianto dikutip dari Liputan6.com.