Fungsi Budaya dalam Kehidupan Masyarakat, Wajib Dipahami
Budaya selalu melekat pada manusia. Kapan dan di manapun daerahnya, manusia selalu punya budaya. Pasalnya, budaya merupakan cara hidup yang berkembang serta dimiliki bersama oleh kelompok orang yang diwariskan dari generasi ke generasi.
Budaya selalu melekat pada manusia. Kapan dan di manapun daerahnya, manusia selalu punya budaya. Pasalnya, budaya merupakan cara hidup yang berkembang serta dimiliki bersama oleh kelompok orang yang diwariskan dari generasi ke generasi.
Budaya terbentuk dari berbagai unsur yang rumit, termasuk sistem agama, politik, adat istiadat, perkakas, bahasa, bangunan, pakaian, serta karya seni.
-
Kapan Muhibah Budaya dalam rangkaian Banyuwangi Ethno Carnival digelar? Muhibah Budaya yang digelar Jumat malam (7/7/2023) tersebut menampilkan berbagai atraksi tari dari sejumlah daerah.
-
Kapan Festival Wayang Kulit Banyuwangi diselenggarakan? Selama 3 hari (6 – 8 November), setiap malam ditampilkan pertunjukan wayang yang digelar di Lapangan RTH Karetan, Kecamatan Purwoharjo, Banyuwangi.
-
Apa yang dirayakan di Festival Bunga Bandungan? Setiap tahun warga Kecamatan Bandungan, Kabupaten Semarang menggelar festival bunga.
-
Kapan Festival Kita Bisa di Banyuwangi? Memperingati Hari Disabilitas Internasional yang jatuh pada 3 Desember, Kabupaten Banyuwangi menggelar beraneka agenda. Salah satunya lewat Festival Kita Bisa yang menampilkan beragam karya dan kreasi dari anak-anak muda penyandang disabilitas.
-
Untuk apa Festival Bunga Bandungan diadakan? Dilansir dari ANTARA, festival bertajuk Jagad Kembang Kumandang itu dilakukan sebagai ajang pariwisata.
-
Dimana Festival Permainan Tradisional di Banyuwangi diselenggarakan? Ribuan anak bermain bersama di Taman Blambangan dalam tajuk Festival Permainan Tradisional, Sabtu (22/7/2023).
Pengertian budaya sendiri sering dikaitkan dengan bagian dari budi dan akal manusia. Budaya merupakan pola atau cara hidup yang terus berkembang oleh sekelompok orang dan diturunkan pada generasi berikutnya.
Budaya juga berpengaruh pada banyak aspek dalam kehidupan manusia. Seiring berjalannya waktu, budaya bersifat kompleks, abstrak, dan luas dalam peradaban manusia.
Contoh dan fungsi budaya dalam kehidupan masyarakat sendiri banyak ragamnya, mulai dari tradisi, ritual, hukum, kebiasaan hidup, hingga terbentuknya sistem. Lebih jauh lagi, fungsi budaya dalam kehidupan masyarakat sangat penting, sebagai penyeimbang dalam kehidupan. Untuk itu, berikut ulasan fungsi budaya dalam kehidupan masyarakat yang bersumber dari buku Ilmu Budaya Dasar Suatu Pengantar Karya Munandar Soelaeman.
Fungsi Budaya dalam Kehidupan Masyarakat
©CARL DE SOUZA/AFP
Sebagai Identitas Individu atau Kelompok
Fungsi budaya dalam kehidupan masyarakat yang pertama ialah sebagai identitas. Kehadiran budaya merupakan ciri khas terhadap kelompok tertentu. Budaya yang digenggam akan menunjukkan di mana daerah dan identitasnya berasal.
Hal-hal yang biasa menunjukkan asal daerah adalah dialek. Dialek merupakan identitas yang melekat pada diri seseorang yang menunjukkan dari mana dia berasal.
Pengendali Perilaku Masyarakat
Fungsi budaya dalam kehidupan masyarakat sering digunakan untuk mengontrol perilaku. Ketika memiliki budaya diharapkan tingkah laku masyarakat tidak keluar dari adat istiadat yang telah terbentuk. Saat ada yang melanggar sebuah budaya maka akan mendapat hukuman dari masyarakat. Dampaknya sendiri akan mempengaruhi psikis seseorang dan dapat berlangsung dalam jangka waktu yang lama.
Teknisnya ialah memberikan batasan-batasan tertentu bagi kelompok masyarakatnya. Bagi yang melanggar batasan tersebut dianggap melanggar aturan budaya.
Hukuman yang akan didapatkan sesuai kesepakatan masyarakat. Misalnya dikucilkan, diusir dari tempat tersebut, dan lain-lain. Hal ini biasa terjadi di lingkungan yang masih memegang teguh budaya dalam menjalankan kehidupan sehari-hari.
Pedoman Interaksi Sesama Manusia
Setiap daerah pasti memiliki banyak budaya yang digunakan. Hal ini menjadi pedoman dalam melakukan jenis interaksi sosial secara langsung. Secara sadar interaksi ini dilakukan oleh masing-masing individu. Bahkan budaya ini telah menjadi kesepakatan bersama, walaupun tidak terbukukan secara tertulis.
Kebudayaan yang bersifat tidak tertulis, tetapi terus dilakukan akan menjadi kebiasaan dan terus dilakukan secara turun temurun. Salah satu cara melestarikan dan tetap dapat merasakan fungsi budaya tersebut harus terus dilestarikan dari generasi ke generasi.
Wadah Menyalurkan Perasaan Tentang Kehidupan
Fungsi budaya dalam kehidupan masyarakat ialah sebagai wujud ekspresi. Salah satu bentuk ekspresi masyarakat ditunjukkan dengan sebuah kebudayaan yang berupa karya seni tertentu.
Banyak kita temukan berbagai tarian, seni ukir, batik, dan lain-lain. Semua kesenian tersebut sebagai bentuk ungkapan perasaan masyarakat yang diabadikan dalam sebuah kesenian, sehingga kita dapat menikmati hingga saat ini.
Pedoman Hidup Manusia
Ketika ingin melakukan suatu tindakan harus memiliki dasar agar tidak dianggap melenceng dari kebiasaan di masyarakat. Fungsi budaya dalam kehidupan masyarakat juga menjadi dasar manusia dalam menjalani kehidupan sehari-hari. Untuk saat ini sudah banyak masyarakat modern yang sudah mulai meninggalkan budaya walaupun tidak sepenuhnya.
Budaya juga berfungsi sebagai acuan ketika seseorang bertindak, baik untuk kepentingan pribadi atau masyarakat. Hal ini akan menyangkut tentang hal-hal penting yang ada di masyarakat. Budaya juga akan menjadi acuan nilai dan moral yang ada di masyarakat.
Budaya membantu seseorang agar mengetahui hal apa yang harus dilakukan. Biasanya kita selalu membahas kebiasaan yang dilakukan sebelum melakukan suatu bentuk tindakan sosial. Hal ini menunjukkan bahwa budaya membantu masyarakat dalam menjalani kehidupan sehari-baik.
Fungsi Budaya pada Nilai dan Norma
©2020 Merdeka.com
Wujud Nilai Sosial
Fungsi budaya dalam kehidupan masyarakat berpengaruh pada nilai sosial. Dampaknya sangat beragam mulai yang memiliki dampak kecil hingga yang besar. Agar mudah memahami berbagai nilai yang ada biasanya dirangkum dalam sebuah budaya yang menjadi tradisi dalam kurun waktu tertentu. Hal ini terus terjadi secara terus-menerus sehingga nilai-nilai yang ada masih bisa dilakukan hingga saat ini.
Nilai juga menjadi sesuatu yang sangat berarti bagi masyarakat khususnya orang yang dianggap tua. Kalangan muda harus mampu melestarikan ini agar semua budaya yang positif tetap ada dan menjadi suatu kebanggaan bagi setiap individu. Bahkan budaya menjadi sesuatu yang penting dan bahkan ada negara yang terus mencari jati diri melalui budaya.
Wujud Norma Sosial
Norma yang paling dekat dengan budaya adalah norma adat. Segala budaya yang berkaitan dengan kegiatan spiritual atau sesuatu yang bersifat sakral. Dalam kegiatan ini akan menjadi sebuah simbol yang memiliki makna tersendiri bagi masing-masing kelompok sosial.
Norma sosial yang telah dibuat berdasarkan kebiasaan dan kesepakatan akan tercermin dalam sebuah budaya yang ada di masyarakat. Ketika masyarakat masih memegang teguh norma yang ada maka budaya tidak akan hilang dari daerah tersebut. Seiring bertambahnya zaman sudah banyak budaya yang mulai berganti dengan budaya baru yang dengan mudah diterima oleh masyarakat terutama golongan muda.
Tempat Mendapatkan Rasa Aman
Fungsi budaya dalam kehidupan masyarakat selanjutnya ialah sebagai perlindungan. Ketika melakukan sebuah kegiatan yang berbau budaya seseorang akan merasa aman dan merasakan sebuah kebersamaan.
Tidak ada pengganggu yang akan merusak sebuah acara adat dengan demikian dengan mengikuti budaya seseorang dapat terlindungi. Apabila ada gangguan ketika pelaksanaan sebuah budaya maka akan di lawan secara bersama-sama.
Penanda Ciri Khas Seseorang
Budaya dapat menjadi ciri khas seseorang dalam berbagai jenis kegiatan. Hal tersebut dapat dilihat dari cara berbicara dan dialek. Fungsi budaya dalam kehidupan masyarakat ini secara jelas menunjukkan ciri khas seseorang. Budaya dapat dilihat dari pakaian adat, rumah adat, dan lain-lain yang sudah diakui di Indonesia. Ciri khas ini mungkin akan dikenali oleh orang-orang tertentu. Asal daerah juga dapat dilihat dari kebudayaan yang dimiliki. Setiap daerah di Indonesia memiliki ciri khas tersendiri, mulai dari warna kulit, cara bicara, pakaian, dan lain-lain. Ketika baru berasal dari daerah dan belum ada campuran budaya lain hal ini akan sangat mudah di lihat untuk sebagian orang.
Pembuatan Tata Tertib Masyarakat
Manusia akan selalu hidup berdampingan dengan aturan. Budaya akan membentuk sebuah aturan yang harus ditaati oleh masyarakat. Tata tertib ini dapat bersifat tertulis atau non tertulis tergantung kesepakatan masyarakat.
Apabila kita lihat banyak kesepakatan yang tidak tertulis namun dijalankan oleh seluruh masyarakat. Tata tertib dapat dilaksanakan oleh siapapun yang berada dalam lingkup kelompok sosial tertentu.