Fungsi Hormon Tiroid dalam Tubuh, Ketahui Jenis dan Gangguan Kesehatannya
Kesehatan kelenjar tiroid perlu dijaga dengan baik agar dapat bekerja secara optimal untuk membantu mendukung fungsi kerja organ tubuh penting lainnya. Jika tidak, tentu akan menimbulkan berbagai gangguan dalam tubuh yang mengganggu kesehatan.
Seperti diketahui, setiap bagian dalam tubuh manusia tentu mempunyai peranan penting. Baik organ tubuh yang berukuran besar hingga berbagai bagian tubuh yang berbentuk kecil. Setiap organ dan bagian dalam tubuh saling terhubung dan mendukung fungsi satu dengan yang lain.
Salah satu organ tubuh kecil namun mempunyai fungsi penting adalah kelenjar tiroid. Kelenjar tiroid merupakan bagian tubuh yang berada di depan leher tepatnya di bawah jakun atau laring.
-
Bagaimana Tari Ratoh Jaroe diiringi? Dalam pelaksanaannya, Tari Ratoh diiringi dengan musik Rapai yang menjadi alat musik tradisional asli Aceh. Kemudian para penari harus menyesuaikan dengan irama Rapai dan melantunkan syair serta membalas syair dari syahi. Setiap gerakan tarian dilakukan dengan tempo pelan hingga tempo cepat.
-
Bagaimana Tari Gandrung dibawakan? Salah satu ciri khas Tari Gandrung adalah melibatkan penari wanita profesional yang mengajak menari bersama tamu terutama pria dengan iringan musik berupa gamelan.
-
Apa itu Tari Gandrung? Mengutip warisanbudaya.kemdikbud.go.id, tarian khas Banyuwangi ini berasal dari kata "Gandrung" dalam bahasa Jawa artinya "Tergila-gila" atau "Cinta habis-habisan".
-
Apa yang dimaksud dengan radang tenggorokan? Radang tenggorokan, meskipun terdengar sepele, sering menghampiri anak-anak maupun orang dewasa. Tak jarang, kita mencari solusinya di dalam rumah, mengandalkan bahan-bahan alami. Ternyata, cara-cara nenek moyang kita yang berusia berabad-abad pun memiliki resep herbal untuk meredakan radang tenggorokan.
-
Apa itu Tiangong? Stasiun luar angkasa yang dibangun sendiri oleh China, dikenal sebagai Tiangong.
-
Apa itu Tari Ratoh Jaroe? Tarian khas Nanggroe Aceh Darussalam ini banyak yang mengira masih menjadi satu kesatuan dengan Tari Saman. Secara gerakan, kedua tarian ini memiliki unsur kemiripan namun pada praktiknya unsur-unsur tersebut jelas berbeda.
Kelenjar tiroid ini mempunyai bentuk seperti kupu-kupu dengan dua lobus yang terletak di sisi kanan dan kiri batang tenggorokan. Jika dilihat dari luar kelenjar ini tidak nampak bahkan tidak dapat dirasakan jika ditekan dengan jari.
Dalam hal ini, kelenjar tiroid bekerja menghasilkan hormon yang mempunyai fungsi penting bagi tubuh. Fungsi hormon tiroid ini berkaitan dengan pengaturan laju metabolisme yang terjadi dalam tubuh. Bukan hanya itu, fungsi hormon tiroid dalam tubuh juga membantu mengendalikan beberapa fungsi organ penting lainnya. Mulai dari pencernaan, otak, hingga jantung.
Dengan begitu, kesehatan kelenjar tiroid perlu dijaga dengan baik agar dapat bekerja secara optimal untuk membantu mendukung fungsi kerja organ tubuh penting lainnya. Jika tidak, tentu akan menimbulkan berbagai gangguan dalam tubuh yang mengganggu kesehatan.
Oleh karena itu, Anda perlu menyimak beberapa informasi berikut untuk memperluas pemahaman tentang kondisi dan fungsi tubuh Anda dengan baik. Melansir dari situs Your Hormones, berikut kami merangkum fungsi hormon tiroid dan beberapa informasi penting lainnya yang perlu Anda ketahui.
Mengenal Kelenjar Tiroid
©health.clevelandclinic.org
Sebelum mengetahui fungsi hormon tiroid, perlu dipahami terlebih dahulu apa yang dimaksud kelenjar tiroid. Kelenjar tiorid merupakan bagian tubuh yang terletak di bagian depan leher tepat di bawah jakun (laring).
Kelenjar ini berbentuk kupu-kupu yang terdiri dari dua lobus yang terletak di kedua sisi batang tenggorokan (trakea). Kelenjar tiroid yang normal biasanya tidak terlihat secara langsung bahkan tidak dapat dirasakan jika tekanan dengan jari.
Meskipun begitu, keberadaan kelenjar tiroid ini memainkan peranan penting dalam mendukung berbagai fungsi organ tubuh lainnya.
Fungsi Hormon Tiroid
Setelah mengetahui kelenjar tiroid, berikutnya Anda perlu mengetahui fungsi apa yang dijalankan oleh hormon tiroid. Dalam hal ini, kelenjar tiroid menghasilkan hormon yang mengatur laju metabolisme tubuh yang mengendalikan fungsi jantung, otot dan pencernaan, perkembangan otak dan pemeliharaan tulang.
Fungsi hormon tiroid ini dapat bekerja secara optimal tergantung pada asupan yodium yang tercukupi dengan baik dari makanan. Di mana sel yang memproduksi hormon tiroid sangat terspesialisasi dalam mengekstraksi dan menyerap yodium dari darah dan memasukkannya ke dalam hormon tiroid.
Jenis Hormon Tiroid
©health.clevelandclinic.org
Setelah mengetahui fungsi hormon tiroid, berikutnya terdapat dua macam hormon yang diproduksi oleh kelenjar tiroid. Kelenjar tiroid menghasilkan tiroksin (T4), yaitu prohormon yang relatif tidak aktif. Sementara hormon yang sangat aktif adalah triiodothyronine (T3). Secara kolektif, tiroksin dan triiodotironin ini disebut sebagai hormon tiroid.
Kelenjar tiroid memproduksi hanya 20% T3 aktif tinggi, tetapi menghasilkan 80% prohormon T4. Setelah disekresikan oleh tiroid, enzim spesifik di jaringan lain seperti hati atau ginjal dapat mengubah T4 menjadi hormon T3 aktif.
Selain itu, ada sel penghasil hormon lain di dalam kelenjar tiroid yang disebut sel C. Sel-sel ini menghasilkan kalsitonin. Kalsitonin berperan dalam mengatur kadar kalsium dan fosfat dalam darah, yang penting untuk kesehatan dan pemeliharaan tulang Anda.
Bagaimana Hormon Tiroid Diproduksi
Setelah mengetahui fungsi hormon tiroid dan jenisnya, berikutnya Anda juga perlu memahami bagaimana proses produksi hormon tiroid dan cara pelepasannya. Proses ini berawal dari kelenjar di bagian bawah otak atau kelenjar pituitary yang memproduksi dan mengirimkan hormon thyroid-stimulating hormone (TSH).
TSH kemudian memberi tahu kelenjar tiroid berapa banyak hormon yang diproduksi dan disekresikan. Tingkat TSH dalam darah biasanya naik dan turun tergantung pada kebutuhan tubuh Anda untuk memproduksi lebih banyak atau lebih sedikit hormon tiroid.
Kemudian, kelenjar pituitari merespons baik secara langsung hormon tiroid dalam darah, tetapi juga menanggapi sinyal dari hipotalamus , yang berada di atas kelenjar pituitari sebagai bagian dari otak Anda.
Hipotalamus melepaskan hormon sendiri tiroliberin (TRH). TRH pada gilirannya akan merangsang pelepasan TSH di hipofisis, yang kemudian memberi sinyal ke kelenjar tiroid. Itulah cara kerja kelenjar tiroid dan beberapa organ lainnya yang mendukung proses produksi dan pelepasan hormon tiroid.
Gangguan Kelenjar Tiroid
©health.clevelandclinic.org
Setelah mengetahui fungsi hormon tiroid dan cara kerjanya, berikutnya terdapat beberapa gangguan kelenjar tiroid yang dapat mengganggu kesehatan. Dalam hal ini, kelenjar tiroid bisa mengalami gangguan hipertiroidisme atau kelenjar tiroid menghasilkan terlalu banyak hormon, atau hipotiroidisme di mana tiroid tidak menghasilkan cukup hormon. Hal inilah yang mengakibatkan tubuh menggunakan energi lebih cepat atau lebih lambat dari yang seharusnya.
Gejala khas hipertiroidisme adalah penurunan berat badan, detak jantung cepat, lekas marah atau gugup, kelemahan otot dan tremor, periode menstruasi yang jarang, masalah tidur, iritasi mata dan kepekaan panas.
Sementara itu, gejala hipotiroidisme adalah kebalikan dari hipertiroidisme seperti bertambahnya berat badan, detak jantung lebih lambat, kelelahan, periode menstruasi lebih sering dan lebih kuat, kelupaan, kulit dan rambut kering, suara serak dan intoleransi terhadap dingin. Selain itu, hipotiroidisme seringkali disertai dengan pembesaran kelenjar tiroid yang disebut gondok.