Habitat Adalah Tempat Tinggal Makhluk Hidup, Ketahui Fungsi dan Macamnya
Habitat adalah tempat bertemunya berbagai macam kondisi lingkungan terutama bagi makhluk hidup. Habitat juga sering diartikan sebagai sumber daya serta kondisi yang terdapat pada suatu kawasan atau wilayah yang ditempati oleh suatu spesies.
Habitat adalah tempat bertemunya berbagai macam kondisi lingkungan terutama bagi makhluk hidup. Habitat juga sering diartikan sebagai sumber daya serta kondisi yang terdapat pada suatu kawasan atau wilayah yang ditempati oleh suatu spesies.
Secara umum, habitat adalah tempat tinggal makhluk hidup untuk melangsungkan hidupnya secara normal. Adapun fungsi habitat yang paling utama adalah sebagai tempat berlangsungnya aktivitas makhluk hidup.
-
Apa yang dipelajari dari alam? Alam memberikan pelajaran tentang kebesaran dan kerendahan hati secara sekaligus.
-
Kapan ilmu pengetahuan mencoba memahami hakikat alam semesta? Contohnya, dalam fisika, penelitian tentang teori relativitas Albert Einstein bertujuan untuk memahami prinsip-prinsip dasar ruang, waktu, dan gravitasi dalam alam semesta.
-
Apa yang ditemukan ilmuwan di Lubang Biru Taam Ja'? Pengukuran baru menunjukkan Taam Ja' Blue Hole (TJBH) yang terletak di Teluk Chetumal, lepas pantai tenggara Semenanjung Yucatan itu terbentang setidaknya 420 meter di bawah permukaan laut, lebih dalam 146 meter dari yang didokumentasikan para ilmuwan saat pertama kali menemukan lubang biru itu pada 2021.
-
Apa yang ditemukan ilmuwan di luar angkasa? Tim astronom pimpinan ilmuwan di Caltech, Amerika Serikat melaporkan penemuan air di luar angkasa. Mereka mengaku menemukan tempat cadangan air terbesar yang pernah terdeteksi di alam semesta.
-
Apa yang dipelajari oleh para ilmuwan dari kotoran jerapah? Para ilmuwan telah mengungkap virus yang menginfeksi bakteri, yang disebut bakteriofag, dalam kotoran hewan dan sedang menguji apakah bakteri ini ampuh sebagai antibiotik.
-
Apa yang diamati oleh para ilmuwan? Para ilmuwan berhasil menyaksikan dua pasang lubang hitam supermasif yang hampir bertabrakan. Dua fenomena alam itu terletak jutaan hingga miliaran tahun cahaya dari Bumi.
Berikut penjelasan lengkap habitat adalah tempat mahluk hidup yang merdeka.com lansir dari ilmugeografi.com dan sumber lainnya:
Habitat Adalah Tempat Tinggal Makhluk Hidup
nationalgeographic.com
Menurut KBBI secara bahasa, habitat adalah sebagai tempat hidup organisme tertentu,
tempat hidup yang alami (bagi tumbuhan dan hewan) atau lingkungan kehidupan
asli.
Sedangkan menurut Clements dan Shelford, habitat adalah lingkungan fisik yang ada di sekitar suatu spesies, atau populasi spesies, atau kelompok spesies, atau komunitas. Habitat adalah tempat tinggal di mana makhluk hidup atau organisme tinggal dan berkembang biak, melangsungkan hidupnya.
Terdapat beberapa komponen penting dalam habitat, antara lain air, makanan, ruang dan tempat. Habitat dapat dikatakan sesuai jika jumlah atau komposisi dari komponen tersebut berada dalam jumlah yang tepat.
Oleh karenanya, habitat hewan dan tumbuhan perlu dijaga kelestariannya agar tidak mengganggu keseimbangan.
Fungsi Habitat
Habitat adalah tempat tinggal makhluk hidup. Yang mana hanya makhluk yang mampu beradaptasi dengan lingkungan hidupnya yang bisa tinggal di habitat tersebut.
Sebagai tempat tinggal makhluk hidup atau organisme tertentu, ada beberapa fungsi habitat lainnya, di antaranya sebagai berikut:
• Tempat untuk tumbuh dan berkembang spesies tertentu
• Tempat berkumpul dengan spesies yang sejenis
• Tempat perlindungan spesies untuk bertahan hidup
• Tempat berkembang biak makhluk hidup
• Tempat untuk hidup bagi makhluk hidup
Macam-Macam Habitat
©Pixabay/iluminoto
Setelah mengetahui habitat adalah tempat tinggal makhluk hidup. Ketahui juga terdapat beberapa macam habitat yang ditinggali oleh makhluk hidup, antara lain:
Habitat Padang Rumput
Habitat padang rumput merupakan daerah terbuka, ladang, lapangan yang ditumbuhi oleh rumput dan tanaman. Di daerah ini, terdapat banyak satwa liar dan mendukung flora serta fauna yang tidak dapat berkembang di habitat lain.
Adapun habitat padang rumput terbentang dari mulai kawasan tropis sampai dengan kawasan subtropis. Secara umu, habitat ini memiliki curah hujan 25 hingga 50 cm per tahun.
Daerah Gurun
Gurun merupakan suatu wilayah yang curah hujannya sekitar 25 mm/tahun. Seringkali bioma gurun dianggap sebagai salah satu bioma yang paling susah dihuni oleh makhluk hidup. Hal ini karena bioma gurun memiliki cuaca ekstrim dimana pada siang hari udara akan terasa sangat panas dan malam hari terasa sangat dingin.
Bioma gurun hanya menerima hujan satu kali dalam setahun. Sehingga menyebabkan gurun pasir memiliki kadar air atau kelembapan yang sangat sedikit. Hal ini menyebabkan tumbuhan dan hewan hanya sedikit tumbuhan dan hewan yang mampu bertahan hidup.
Adapun gurun terbesar terdapat di beberapa negara, seperti Arab Saudi, Australia, Peru, Pakistan, dan Mongolia. Beberapa tumbuhan yang dapat tumbuh di tempat ini seperti lumut, kaktus, dan beberapa tumbuhan yang memiliki cadangan air yang cukup.
Daerah Tundra
Daerah tundra merupakan habitat yang ada di sekitar kutub utara dan sebagian kutub selatan. Bioma ini tidak ada pepohonan, namun hanya tumbuhan kecil sejenis lumut dan rumput. Ciri-ciri bioma tundra ialah memiliki curah hujan rendah, sehingga hutan tidak dapat berkembang di daerah ini.
Di samping itu, tumbuhan yang hidup di bioma tundra merupakan tumbuhan yang mampu beradaptasi dengan keadaan yang dingin. Beberapa contoh tumbuhan yang dapat hidup disini di antaranya rumput, alang-alang, liken, tumbuhan biji semusim dan tumbuhan kayu yang pendek.
Daerah Taiga
Daerah taiga merupakan hutan yang terdiri dari satu spesies, seperti pinus, konifer, dan sejenisnya. Adapun ciri-ciri dari bioma ini memiliki musim dingin yang cukup lama dan musim kemarau yang panas cepat, hanya sekitar satu hingga tiga bulan.
Selain itu, selama musim dingin, air tanah akan berubah menjadi es yang dapat mencapai dua meter di bawah permukaan tanah. Sehingga hal ini menyebabkan tumbuhan yang dapat hidup hanya sedikit, yaitu sekitar 2 hingga 3 jenis tumbuhan.
Hutan Hujan Tropis
Hutan hujan tropis merupakan hutan dengan keadaan iklim yang selalu basah, tanah kering di daratan, dan selalu hijau. Umumnya, lapis pertama hutan hujan tropis berisi pepohonan dengan tajuk tidak berurutan dengan sedikit susunan cabang. Sedangkan, lapis berikutnya adalah knopi utama yang terdiri dari jenis pohon ramping dengan ketinggian berkisar 30-40 m.