Lestarikan Budaya Jawa, Kampung Bahasa di Sleman Adakan Program Ini Bagi Warga
Seiring berkembangnya waktu, penggunaan bahasa daerah terutama Bahasa Jawa di kalangan anak muda mulai ditinggalkan. Kondisi ini menjadi perhatian lembaga pendidikan “Kampung 7 Bahasa dan IT”. Mereka mengadakan kursus pelatihan menjadi MC berbahasa Jawa sebagai bentuk pelestarian budaya agar tidak punah.
Seiring berkembangnya waktu, penggunaan bahasa daerah terutama Bahasa Jawa di kalangan anak muda mulai ditinggalkan. Mereka lebih suka menggunakan Bahasa Indonesia ataupun bahasa gaul dalam interaksi sehari-hari.
Akibatnya, makin sedikit dijumpai dari mereka yang bisa mempraktikkan tata cara penggunaan bahasa Jawa dalam keseharian. Terlebih penggunaan bahasa Jawa saat acara-acara resmi seperti acara pernikahan maupun upacara mendoakan orang yang meninggal.
-
Apa yang dikatakan Ade Armando tentang DIY? Laporan ini merupakan buntut dari pernyataan Ade yang mengatakan bahwa Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) sebagai perwujudan dari politik dinasti sesungguhnya.
-
Kapan puncak kemarau di DIY diprediksi berlangsung? Sebelumnya Kepala Stasiun Klimatologi BMKG Yogyakarta Reni Kraningtyas menyebut puncak musim kemarau 2024 di DIY diprediksi berlangsung antara Juli hingga Agustus 2024.
-
Siapa saja yang hadir dalam sosialisasi Balai Bahasa DIY tentang ujaran kebencian? Acara dihadiri oleh 47 peserta dari berbagai lembaga seperti binmas polres kabupaten/kota, humas Setda DIY, bidang kepemudaan kabupaten/kota, dinas komunikasi dan informatika provinsi/kabupaten/kota dan Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) kabupaten/kota.Lalu hadir pula, dinas DP3AP2KB provinsi/kabupaten/kota, MKKS kabupaten/kota, Persatuan Wartawan Indonesia Provinsi DIY, Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Yogyakarta, Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) serta Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Klas II Yogyakarta.
-
Kapan puncak arus balik di DIY terjadi? Dinas Perhubungan Daerah Istimewa Yogyakarta mencatat bahwa puncak arus balik di provinsi itu terjadi pada Minggu (14/4).
-
Kenapa Pertamina menambah stok LPG di Jawa Tengah dan DIY? Pertamina Patra Niaga terus menambah persediaan LPG 3 kg untuk wilayah Jawa Tengah dan DIY. Langkah ini dapat dilakukan menyusul meredanya cuaca ekstrem yang melanda wilayah utara Jawa Tengah sejak 11 Maret lalu dan berhasilnya kapal pengangkut suplai LPG bersandar di pelabuhan Semarang dan Rembang, Total, mereka melakukan penambahan fakultatif LPG 3 Kg hingga 394.000 tabung selama periode Maret 2024 di wilayah terdampak.
-
Kapan Pertamina menambah stok LPG di Jawa Tengah dan DIY? Pertamina Patra Niaga terus menambah persediaan LPG 3 kg untuk wilayah Jawa Tengah dan DIY. Langkah ini dapat dilakukan menyusul meredanya cuaca ekstrem yang melanda wilayah utara Jawa Tengah sejak 11 Maret lalu dan berhasilnya kapal pengangkut suplai LPG bersandar di pelabuhan Semarang dan Rembang, Total, mereka melakukan penambahan fakultatif LPG 3 Kg hingga 394.000 tabung selama periode Maret 2024 di wilayah terdampak.
Kondisi ini menjadi perhatian lembaga pendidikan “Kampung 7 Bahasa dan IT” yang beralamat di Dusun Sanggrahan, Kalurahan Tegaltirto, Kapanewon Berbah, Sleman. Mereka mengadakan program kursus Pranotocoro Jawa yang diadakan tiap Rabu dan Jumat malam pada pukul 19.30-21.00. Program ini pun mendapat sambutan antusias dari para warga di Kapanewon Berbah.
Lalu seperti apa keseruan program pelatihan MC berbahasa Jawa itu? Berikut selengkapnya:
Bekal Menjadi Seorang Pranotocoro
©YouTube/Kampung Bahasa dan IT
Tak hanya soal bagaimana berbicara di depan umum, perlu banyak hal yang harus diperhatikan dalam menjadi seorang Pranotocoro. Salah satunya, seorang Pranotocoro harus memperhatikan cara membaca serta intonasi yang tepat dalam pengucapan.
Tak hanya itu, seorang Pranotocoro juga harus mengerti cara berpakaian adat yang benar. Kursus Pranotocoro itu diberikan langsung oleh Jojo Raharja, seorang MC profesional yang juga seorang Abdi Dalem Kraton.
Pada kursus itu, Jojo sudah menyediakan teks bagi para peserta. Setelah itu, peserta diminta maju untuk mempraktikkan cara membawakan acara adat Jawa dengan benar sambil dikoreksi bila ada kesalahan.
Cara Membuat Audiens Tertarik
©YouTube/Kampung Bahasa dan IT
Menurut Jojo, satu hal yang paling penting dalam menjadi seorang Pranotocoro adalah bagaimana cara membuat audiens tertarik. Terkait hal ini, Jojo juga mengajarkan tembang Jawa pada para peserta untuk menghidupkan suasana ketika nanti mereka membawakan sebuah acara.
“Jadi tidak hanya membaca kata-kata, tapi juga bisa ditambah dengan tembang. Seperti Tembang Pocung, Tembang Pangkur, Tembang Asmaradana. Yang penting juga jangan minder dan jangan takut salah. Yang penting kalian belajar mendengarkan dan belajar mengucapkannya sendiri,” kata Jojo dikutip dari kanal YouTube Kampung Bahasa dan IT.
Mudah Dimengerti
©YouTube/Kampung Bahasa dan IT
Dengan adanya program itu, harapannya para generasi muda bisa tergerak dan mempelajari budaya agar budaya itu tidak punah dan bisa terus dilestarikan. Apalagi, penyampaian materi yang disampaikan oleh Jojo begitu mudah dimengerti dan dibawakan dengan suasana yang menyenangkan.
“Budaya sekarang sudah sangat sulit untuk diterima oleh anak muda. Alhamdulillah adanya program ini bisa melibatkan generasi muda di dalamnya. Sehingga generasi muda tidak hanya bisa IT, tapi juga bisa melestarikan kebudayaan Jawa,” kata Jojo dikutip dikutip dari Klakonisotutur pada Kamis (13/10).