Resep Cimol Isi Berbagai Bahan, Cocok untuk Camilan Sore Hari
Cimol dengan aneka macam isian semakin lezat dan menggugah selera.
Cimol dengan aneka macam isian semakin lezat dan menggugah selera.
Resep Cimol Isi Berbagai Bahan, Cocok untuk Camilan Sore Hari
Cimol merupakan salah satu camilan populer yang disukai banyak orang. Dalam bahasa Sunda, aci digemol yaitu adonan tepung aci yang dibentuk bulat kecil-kecil. Camilan ini memiliki cita rasa gurih yang menggugah selera.
Selain disajikan dengan beragam bumbu, cimol juga sering dikreasikan dengan aneka macam isi. Jika tertarik, terdapat beberapa resep cimol isi berbagai bahan yang bisa dibuat. Mulai dari cimol isi keju, cimol isi ayam, cimol isi kornet, hingga smoked beef. Mengutip Cookpad, berikut kami merangkum resep cimol isi berbagai bahan, bisa dicoba.
-
Apa yang dimaksud dengan Cimol? Cimol adalah salah satu jajanan berbahan dasar tepung kanji yang banjir penggemar.
-
Mengapa cimol menjadi camilan favorit? Tekstur cimol yang kering di luar namun lembut dan kenyal di dalam ini menjadi salah satu daya tarik tersendiri bagi orang-orang untuk selalu mencobanya kembali.
-
Dari mana Cimol berasal? Jajanan asal Bandung, Jawa Barat ini tak hanya disukai oleh penduduknya saja, tetapi juga oleh hampir semua masyarakat di berbagai wilayah Indonesia.
-
Bagaimana cara membuat cimol yang renyah? Panaskan minyak goreng dalam wajan. Goreng cimol hingga matang dan renyah. Angkat dan tiriskan.
-
Apa yang membuat cimol isi keju menjadi camilan viral? Kreasi baru cimol isi keju gurih nan lezat. Salah satunya adalah kreasi cimol isi keju yang sempat menjadi camilan viral beberapa waktu terakhir.
-
Mengapa cimol isi keju bisa menjadi ide bisnis yang menguntungkan? Olahan cimol isi keju ini sangat cocok disantap sebagai camilan ringan di sore hari. Selain itu, camilan gurih ini juga cocok dijadikan ide bisnis kuliner yang menguntungkan.
Resep Cimol Isi Keju
Bahan:
• 25 sdm tepung tapioka
• 2 sdm tepung terigu
• 5-6 butir bawang putih
• 2 sdt garam
• Secukupnya masako/royco
• Secukupnya keju (optional)
• 1 bungkus bon cabe
Cara membuat:
1. Haluskan bawang putih.
2. Campurkan air mineral dan bawang putih yang sudah dihaluskan ke dalam wajan, tambahkan garam dan masako/royco, lalu masak hingga mendidih.
3. Potong keju jadi kecil-kecil (optional).
4. Untuk adonannya: campurkan tepung tapioka dan tepung terigu ke dalam baskom/mangkuk, tuang air yang sudah mendidih tadi sedikit demi sedikit ke adonan tapioka sambil di aduk sampai adonan sekiranya sudah bisa di uleni.
5. Siapkan minyak goreng dalam penggorengan (jangan nyalakan api dulu).
6. Bulet-buleti adonan cimol dan isi dengan potongan keju lalu cemplungkan ke dalam minyak di penggorengan tadi.
7. Diamkan cimol dalam penggorengan tadi selama ± 5 menit.
8. Lalu nyalakan api kecil dan goreng cimol hingga matang.
9. Taburi cimol yang sudah matang dengan masako dan bon cabe (sesuai selera).
Resep Cimol Isi Ayam
Bahan:
• 250 gr tepung tapioka
• 100 gr tepung terigu
• 1 sdt garam
• 1/2 sdt penyedap rasa
• sdt bawang putih bubuk
• Secukupnya air panas mendidih
Isian:
• 150 gr daging ayam suwir
• 5 cabe rawit
• 2 siung bawang putih
• 1 lembar daun salam
• 3 sdm minyak goreng
• 100 ml air
Cara membuat:
1. Siapkan bahan.
2. Isian: panaskan minyak kemudian tumis bawang putih hingga harum. Tuang air.
3. Masukan bahan isian kecuali cabe rawit. Masak hingga air menyusut.
5. Masukan cabe rawit kedalam isian yang ada di dalam wajan. Masak sebentar hingga cabe layu. Angkat kemudian sisihkan.
6. Cimol: Masukan tepung tapioka dan semua bahan cimol (kecuali air mendidih) kedalam wadah. Siram dengan air mendidih sedikit demi sedikit. Aduk sampai adonan bisa dibentuk.
7. Ambil sedikit adonan cimol. Pipihkan kemudian beri isian lalu bentuk bulat. Lakukan hingga adonan habis.
8. Goreng cimol isi dengan api kecil agar tidak meletup. Angkat dan siap disajikan.
Resep Cimol Isi Sosis
Bahan:
• 250 gr tepung tapioka
• 1 sdm tepung terigu
• Secukupnya air
• 1/2 sdt lada bubuk
• Secukupnya garam
• 2 siung bawang putih
• Sosis
Cara membuat:
1. Panaskan air dengan bawang putih yang sudah dihaluskan sampai mendidih.
2. Campurkan semua adonan kecuali sosis dan air, setelah air mendidih masukan sedikit demi sedikit ke adonan tepung yang sudah diberi bumbu tadi.
3. Uleni hingga kalis, setelah itu ambil sedikit adonan dan beri isi lalu bulatkan lakukan hingga habis.
4. Ketika akan digoreng masukan terlebih dahulu ke minyak dingin sampai terendam lalu nyalakan kompor dengan api kecil tunggu hingga mengapung, setelah mengapung boleh ditambah volume apinya goreng hingga matang kering dan kopong.
5. Cimol isi sosis, renyah garing, kopong anti meledak siap disajikan.
Resep Cimol Isi Kornet
Bahan:
• 100 gr tepung kanji/tapioka
• 1 bungkus royco rasa ayam
• Secukupnya air
• 2 siung bawang putih
• 30 gr kornet (optional)
• Secukupnya bumbu balado (optional)
Cara membuat:
1. Larutkan tepung kanji, royco dan air lalu dimasak sampai agak mengental.
2. Masukkan adonan tepung basah ke tepung tapioka atau kanji yang kering dan tambahkan royco lagi. Lalu uleni sampai tercampur rata.
3. Jika sudah, bentuk bulat-bulat. Sambil masukkan isian kornet.
4. Jika sudah, masukkan adonan bulat ke wajan berisi minyak.
6. Jika sudah masuk semua, barulah menghidupkan kompor dan gunakan api kecil.
7. Cimolnya sudah siap. Ini cimol yang rennyah diluar tapi kenyal di dalam bisa segera disantap.
Resep Cimol Isi Smoked Beef
Bahan:
• 200 gram tepung tapioka/aci/sagu
• 100 gram tepung terigu
• 2 siung bawang putih, cincang halus (resep asli pakai bubuk)
• Secukupnya garam
• Secukupnya merica
• Secukupnya penyedap
• 250 ml air panas
• Minyak untuk menggoreng
• Smoked beef secukupnya, potong kotak kecil
• Keju secukupnya potong kotak kecil
Bumbu rasa:
• Bon cabe
Cara membuat:
1. Campur aci dan terigu, daun bawang, bawang putih juga bumbu.
2. Lalu masukan air panas, sedikit demi sedikit, sampai adonan bisa dipulung dan tidak lengket.
3. Ambil sedikit adonan, bulatkan, isi isian. Lakukan sampai adonan habis.
4. Masukan cimol kedalan minga dingin didalam wajan, pastikan semuanya terendam. Lalu nyalakan kompor, masak dengan api kecil. Dengan cara ini cimol tidak akan meledak ketika digoreng.
5. Goreng sampai mengapung. Sajikan dengan bumbu rasa favorit.