Resep Pisang Goreng Pandan Aneka Varian, Cocok untuk Menu Buka Puasa
Jika tertarik mencoba, terdapat beberapa resep pisang goreng pandan aneka varian yang bisa menjadi pilihan camilan Anda. Mulai dari pisang goreng pandan original, pisang goreng pandan santan wijen, pisang goreng pandan pasir, pisang goreng pandan coklat, hingga pisang goreng pandan susu keju.
Siapa yang tidak kenal dengan camilan populer pisang goreng. Ini adalah camilan khas Indonesia yang terbuat dari pisang yang dicelupkan dengan adonan tepung terigu kemudian digoreng hingga matang kecokelatan. Camilan ini memiliki cita rasa manis dan aroma khas yang menggugah selera.
Selain diolah dengan cara sederhana, pisang goreng juga kerap dikreasikan dengan berbagai macam bahan topping. Mulai dari keju parut, coklat leleh, madu, dan bahan lainnya yang menambah cita rasa. Di samping itu, ada pula kreasi pisang goreng yang dibuat dengan tambahan rasa pandan sedap.
-
Bagaimana cara mencampur adonan pisang goreng? Untuk mempersiapkan adonan, langkah pertama adalah mencampurkan semua bahan kecuali pisang ke dalam sebuah wadah dengan perlahan.Selanjutnya, aduk rata bahan-bahan tersebut sambil menuangkan air putih secara perlahan. Setelah adonan tercampur dengan baik dan air habis dituangkan, langkah berikutnya adalah menambahkan potongan pisang ke dalam adonan tersebut.
-
Bagaimana cara membuat pisang goreng pasir? 225 gram tepung terigu75 gram gula pasir6 lembar daun pandan1 sisir pisang kepok1 sendok teh vanilli bubuk1/4 sendok teh garam325 ml air putihBreadcrumbs secukupnya
-
Bagaimana cara membuat Kue Goreng Gadong? Parut ubi kayu, saring dengan kain tipis atau dengan saringan tepung, endapkan air tepung sekitar 5 menit, buang airnya dan masukkan pati kedalam parutan ubiTaburi garam secukupnya, pipihkan dengan tangan, lalu masukkan irisan gula merah ke dalam dan bulatkanTerakhir, goreng dengan api sedang, tunggu sampai warna kecokelatan dan angkat.
-
Bagaimana cara membuat pisang goreng agar renyah dan mengembang? Gunakan jenis pisang kepok atau tanduk untuk membuat pisang goreng. Potong pisang secara vertikal menjadi tiga hingga empat irisan tipis. Buat Adonan Pisang Goreng Gunakan tepung tapioka Karena tidak memakai baking powder, bahan penggantinya adalah tepung tapioka. Untuk membuat adonan pisang goreng, campurkan dan aduk bahan-bahan berikut ini:● 200 gram tepung terigu.● 20 gram tepung tapioka.● 2 sendok makan gula.● 1 sendok teh garam.● 1 sendok teh vanila.● 1 butir telur.● 250 mililiter air.
-
Kapan kentang goreng matang dan siap disajikan? Angkat kentang goreng yang telah matang, sajikan selagi masih hangat.
-
Bagaimana cara membuat kentang goreng yang renyah? Baluri kentang dengan tepung maizena. Simpan di dalam freezer selama 1 jam. Goreng kentang hingga kecokelatan.
Jika tertarik mencoba, terdapat beberapa resep pisang goreng pandan aneka varian yang bisa menjadi pilihan camilan Anda. Mulai dari pisang goreng pandan original, pisang goreng pandan santan wijen, pisang goreng pandan pasir, pisang goreng pandan coklat, hingga pisang goreng pandan susu keju.
Selain dikonsumsi sehari-hari, hidangan pisang goreng pandan ini juga cocok disantap sebagai menu buka puasa. Sajian pisang goreng pandan dibuat dengan bahan-bahan yang sederhana. Cara pengolahannya juga mudah dan praktis, tak membutuhkan waktu lama.
Dilansir dari Cookpad, berikut kami merangkum beberapa resep pisang goreng pandan aneka varian yang bisa menjadi rekomendasi camilan buka puasa Anda.
Resep Pisang Goreng Pandan Manis dan Gurih
Pisang Goreng Pandan Original
Bahan:
- 5 buah pisang uli
- 100 gr tepung pisang crispy kobe
- 85 ml air
- 1 sdt pasta pandan
- 1/4 sdt baking powder
- Secukupnya minyak goreng
Cara membuat:
- Masukan tepung pisang crispy kobe dan baking powder ke dalam wadah, lalu tuang air aduk rata. Beri pasta pandan.
- Aduk hingga rata, masukan potongan pisang aduk kembali.
- Panaskan minyak, ambil adonan satu sendok makan lalu goreng hingga matang.
- Siap di sajikan.
Pisang Goreng Pandan Santan Wijen
Bahan:
- 3 buah pisang kepok
- 4 sdm santan instan
- 1/2 sdt pasta pandan
- 4 sdm tepung terigu
- 3 sdm tepung beras
- Secukupnya air
- 1/4 sdt vanili bubuk
- 1/4 sdt garam
- 3 sdm gula pasir
- Secukupnya minyak goreng
- 3 sdm wijen putih
Cara membuat:
- Kupas pisang kemudian otong-potong.
- Campurkan tepung terigu, tepung beras, garam, vanili dan gula pasir, lalu tuang santan. Tambahkan air dan pasta pandan, aduk rata.
- Tambahkan wijen dan pisang, aduk rata.
- Tuang 2 sdm adonan ke dalam wajan berisi minyak panas, goreng hingga matang. Angkat dan tiriskan.
- Sajikan hangat.
Pisang Goreng Pandan Pasir
Bahan:
- 5 buah pisang kepok
- 200 gr tepung roti/panir
- Saos keju (opsional)
Adonan basah:
- 3 sdm tepung terigu
- 2 sdm tepung maizena
- 1 sdm susu bubuk
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdm gula pasir
- 150 ml air
- 1 tetes pasta pandan
Cara membuat:
- Potong-potong pisang sesuai selera. Bisa dipotong serong kecil-kecil, diiris memanjang, atau dibentuk kipas.
- Campur semua bahan adonan basah, beri air sedikit demi sedikit, adonan jangan terlalu encer ataupun kental. Kemudian masukkan potongan pisang.
- Balurkan pisang bentuk kipas atau irisan/potongan pisang satu per satu ke dalam tepung roti, simpan di dalam wadah kedap udara. Masukkan ke dalam freezer kurang lebih 10 menit agar tepung roti rekat dengan adonan
- Setelah itu gunakan api kecil untuk menggoreng hingga berwarna kecoklatan. Sajikan dengan saos keju (opsional).
Resep Pisang Goreng Pandan Beraroma
Pisang Goreng Pandan Coklat
Bahan:
- 5 buah pisang kepok, iris serong (pisang apas aja sesuai selera)
- 150 gram tepung terigu
- 1/4 sdt soda kue
- 1/4 sdt baking powder
- 1 sdm gula pasir (boleh skip)
- Sejumput garam
- 1/2 sdt pasta pandan
- 250 ml air atau sesuaikan
- Minyak untuk menggoreng
- Minuman bubuk kemasan untuk topping (sesuai selera)
Cara membuat:
- Campur semua bahan kering lalu tuangkan air sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga tercampur lalu beri pasta pandan, aduk rata.
- Masukkan potongan pisang, aduk hingga terbalut.
- Panaskan minyak lalu goreng hingga matang, tiriskan.
- Pindahkan ke piring saji lalu beri coklat/matcha bubuk
- Sajikan dengan teh hangat.
Pisang Goreng Pandan Susu Keju
Bahan:
- 10 buah pisang kepok
- 3 tetes pasta pandan
- 10 sdm tepung protein tinggi (Cakra kembar)
- 7 sdm tepung beras
- 5 sdm tepung tapioka
- 3 sdm gula pasir
- 1/2 sdt garam
- Secukupnya air
Topping:
- Susu kental manis
- Gula palem
- Keju parut
Cara membuat:
- Kupas pisang lalu belah jadi 2 bagian tanpa terputus.
- Siapkan wadah lalu campur aneka tepung, gula pasir dan garam. Aduk rata lalu tuang air sedikit demi sedikit, aduk menggunakan handwhisk.
- Tambahkan pasta pandan lalu aduk menggunakan handwhisk.
- Panaskan minyak, masukkan pisang ke dalam adonan tepung lalu goreng hingga agak kecoklatan. Angkat dan tiriskan.
- Tiriskan di piring lain.
- Tata di piring saji lalu beri lelehan susu kental manis, taburi dengan gula palem dan beri keju paru. Sajikan selagi hangat.