6 Resep Seafood Saus Padang Lezat dan Mudah Dibuat, Dijamin Bikin Ketagihan
Olahan seafood yang dipadukan dengan saus Padang adalah salah satu menu unggulan yang paling banyak diminati. Seafood saus Padang biasanya hadir dengan tampilan visual yang begitu menggoda. Berikut ini adalah beberapa resep seafood saus Padang khusus untuk Anda. Selamat mencoba!
Saus Padang adalah salah satu kreasi olahan masakan yang sangat digemari oleh banyak masyarakat Indonesia. Terlebih bagi penggemar seafood, olahan seafood yang dipadukan dengan saus Padang adalah salah satu menu unggulan yang paling banyak diminati.
Seafood saus Padang biasanya hadir dengan tampilan visual yang begitu menggoda. Warna hidangan yang berlumuran saus merah disertai rasa pedas masakan yang menggugah selera tentunya sangat cocok bagi penggemar kuliner pedas.
-
Bagaimana cara membuat Udang Masak Mentega yang enak? Cuci bersih udang, lalu kupas dan buang kepalanya. Kucuri udang dengan jeruk nipis, lalu diamkan 10 menit. Panaskan mentega atau margarin, Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum. Masukkan udang, lalu bumbui dengan kecap inggris dan kecap manis. Aduk sebentar sampai udang berubah warna, lalu segera angkat.
-
Bagaimana cara membuat kwetiau goreng seafood agar bumbu meresap? Masak sampai kwetiau dan bahan-bahan lain meresap bumbu, lalu lakukan tes rasa.
-
Di mana resep ikan bakar dan seafood ala Jimbaran ini direkreasi? Berikut ini resep ikan bakar, cumi, dan udang bakar ala Jimbaran yang coba direkreasi oleh chef Devina Hermawan.
-
Apa saja resep masakan udang yang mudah dibuat? Ada banyak menu masakan yang enak berbahan udang. Kamu bisa mencoba resep masakan udang ala rumahan sendiri di rumah. Resep masakan udang ala rumahan ini cocok untuk menu makan siang atau sarapan.
-
Bagaimana cara memasak udang selingkuh? Dilansir dari Liputan6, udang selingkuh biasanya disajikan dengan cara dibakar. Bumbunya hanya garam, itupun kalau memang benar-benar dibutuhkan. Penyajian Udang Selingkuh biasanya dilengkapi nasi hangat dan sayur bunga papaya atau kangkung.
-
Apa yang membuat Resep Suwir Ikan Tuna Pedas sangat spesial? Resep suwir ikan tuna pedas adalah menu lauk yang praktis, sederhana, namun tetap lezat.
Meski banyak dijumpai di restoran-restoran seafood, menu seafood saus Padang juga bisa membuat sendiri di rumah lho! Dengan begitu, Anda bisa menyesuaikan tingkat kepedasan dan campuran bumbu-bumbunya sesuai dengan selera.
Mengutip dari brilio.net dan fimela.com, berikut ini adalah beberapa resep seafood saus Padang khusus untuk Anda. Selamat mencoba!
1. Udang Saus Padang
Bahan:
- 500 gr udang, belah punggung
- 1 bonggol jagung, potong-potong
- 3 lembar daun jeruk
- 3 cm lengkuas, geprek
- 1/2 bawang bombay, iris-iris
- 1 butir telur, kocok lepas
- 1 batang daun bawang, iris
Bumbu halus:
- 4 siung bawang merah
- 1 siung bawang putih
- 1/2 bawang bombay
- 2 cm jahe
- 10 buah cabai keriting
- 10 buah cabai rawit
Bahan lain:
- 5 sdm saus cabai
- 1 sdm saus tomat
- 1 sdm saus tiram
- Garam
- Gula
- Minyak goreng
- Air
Cara membuat resep seafood saus padang:
- Tumis bumbu halus, tambahkan daun jeruk, bawang bombay dan lengkuas sampai harum.
- Masukkan jagung, beri sedikit air masak hingga jagung hampir matang, lalu masukkan udang.
- Beri garam, gula, saus cabai, saus tomat dan saus tiram, test rasa.
- Tambahkan kocokan telur & daun bawang, aduk-aduk, siap disajikan.
2. Kepiting Saus Padang
Bahan:
- 4 ekor kepiting ukuran besar
- 1 buah bawang bombay, cincang halus
- 1 buah cabe merah besar, iris tipis
- 5 sdm saus sambal
- 3 sdm saus tomat
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdt garam1 sdt gula pasir
- 1/2 sdt merica bubuk
- 200 ml air
- 2 batang daun bawang, iris
- 1 butir telur kocok lepas
- 2 sdm minyak untuk menumis
Bumbu halus:
- 5 siung bawang putih
- 3 siung bawang merah
- 4 buah cabe merah keriting
Cara membuat resep seafood saus padang:
- Rebus kepiting lebih dulu hingga berubah warna dan matang. Tiriskan.
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum, masukkan semua saus dan kecap manis. Aduk rata, tuang air sedikit. Aduk rata.
- Masukkan kepiting. Tes rasa, masukkan garam, gula dan merica secukupnya dan aduk rata lagi.
- Terakhir, kocok telur dan tuang ke dalam saus dan aduk rata hingga matang dan mengental.
- Kepiting saus padang siap sajikan dengan hasi hangat.
3. Kerang Simping Saus Padang
Bahan:
- 1 kg kerang simping/scalop
- 2 batang serai
- 2 lembar daun jeruk, buang tulangnya
- 1 buah tomat
- 1 buah bawang bombay, iris
- 3 buah bawang putih
- 5 cabai keriting merah
- 4 buah cabai rawit
- 4 sdm saus sambal
- 4 sdm saus tomat
- 3 sdm saus tiram
- 1 sdm gula pasir
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1 sdt kaldu ayam bubuk
- 1 sdm air jeruk nipis/limau
- 2cm jahe, geprek
Cara membuat resep seafood saus padang:
- Cuci bersih kerang, buka satu per satu, buang lendirnya dan sisakan sebelah cangkang. Rebus kerang dengan jahe dan garam kurang lebih 15 menit. Sisihkan.
- Iris bawang putih, cabai merah, bombay, tomat.
- Tumis bumbu sampai harum, beri air 150 ml.
- Tambahkan saus tomat, saus sambel, saus tiram, kaldu, merica bubuk dan gula pasir. Terakhir tambahkan perasan air jeruk, aduk merata. Test rasa. Matikan api.
- Susun kerang rebus di piring saji, siram dengan saus padang sampai rata.
- Taburi irisan daun bawang dan cabai rawit.
4. Cumi Jagung Saus Padang
Bahan:
- 250 cumi buang tinta, potong dan kerat
- 1 buah jagung manis
- 1/2 buah bawang bombai potong memanjang
- 1 batang daun bawang, potong 2 cm
- 250 ml air
Bumbu halus:
- 10 buah cabai keriting
- 6 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 ruas jahe
- 2 buah tomat ukuran kecil
- 4 sdm minyak goreng
- Air secukupnya
Saus:
- 2 sdm saus tiram
- 3 sdm saus sambal
- 3 sdm kecap manis
- 1/4 sdt lada
- 1/4 sdt kaldu jamur
- Garam sesuai selera
Cara membuat resep seafood saus padang:
- Tumis bumbu halus hingga bumbu matang dan bau pahang hilang.
- Tambahkan air, jagung dan saus. Masak hingga hampir mengering.
- Setelah hampir mengering masukkan cumi, bawang bombai, dan daun bawang masak sebentar saja agar cumi tidak alot, kemudian tes rasa.
- Siap disajikan dengan nasi hangat.
5. Gurame Saus Padang
Bahan ikan:
- 1 ekor ikan gurame, pisahkan daging dari tulangnya, potong dadu
- Tepung maizena, secukupnya
- 1 buah jeruk nipis
- Lada secukupnya
- Garam secukupnya
- 2 siung bawang putih parut
- Minyak goreng
Bahan saus padang:
- 1/2 buah bawang bombay, cincang.
- 2 sdm minyak goreng, bekas menggoreng ikan.
- 4 sdm saus tomat
- 2 sdm saus cabai
- 1 sdm saus tiram
- 200 ml air
- 2 buah cabai merah keriting, iris halus
- 1 sdt gula pasir
- 1/4 sdt lada putih bubuk
- 1 sdt tepung sagu, larutkan dengan 1 sdm air
Bahan bumbu halus:
- 3 siung bawang putih
- 3 buah cabai merah keriting
- 2 cm jahe
Cara membuat resep seafood saus padang:
- Lumuri ikan dengan jeruk nipis, diamkan 5 menit. Bilas dengan air bersih. Lumuri badan ikan dengan garam, lada dan parutan bawang putih. Kemudian lumuri ikan dengan tepung maizena sampai rata.
- Goreng ikan sampai berwarna kuning keemasan dengan minyak panas.
- Bahan saus: tumis bawang bombay sampai harum. Masukkan bumbu halus, saus tomat, saus cabai dan saus tiram. Tumus sampai harum.
- Masukkan air, gula dan lada. Masukan irisan cabai merah keriting. Lalu terakhir masukan larutan tepung sagu, aduk rata dengan saus.
- Siram saus di atas ikan yang sudah digoreng.
6. Lobster Saus Padang
Bahan-bahan:
- 4 ekor lobster, bersihkan
- 4 siung bawah putih, cincang halus
- 200 ml air
- 6 sdm saus sambal
- 3 sdm saus tomat
- 1/2 sdt kaldu jamur
- 2 ruas jahe, geprek
- Garam secukupnya
- Gula secukupnya
- Lada secukupnya
- 1 butir bawang bombai, iris memanjang
- 1 buah wortel uk sedang, iris tipis memanjang
- 1/2 buah paprika, iris memanjang
- 1 batang daun bawang, iris memanjang
- 10 butir cabai rawit merah
- Minyak goreng untuk menumis secukupnya
Cara membuat resep seafood saus padang:
- Bersihkan lobster, buang isi kotoran di kepala dan belah punggung untuk membuang tali hitamnya, bilas kembali. Lalu rebus hingga lobster berubah warna menjadi merah, angkat dan sisihkan.
- Buat saus: tumis bawang putih hingga wangi dan kecokelatan. Tuangkan air, saus sambal dan saus tomat. Beri garam, gula, lada, jahe dan kaldu jamur. Koreksi rasa.
- Campur dengan irisan bawang bombai, wortel, paprika, daun bawang dan cabai rawit merah. Masak hingga layu.
- Terakhir, masukkan lobster yang sudah direbus. Aduk hingga bumbu merata, sebentar saja supaya tidak over cook. Sajikan.