Punya Cita Rasa Unik, Begini Sensasi Mencicipi Mangga Khas Jawa Timur
Jawa Timur adalah surganya beragam mangga bercita rasa unik.
Surga bagi pecinta mangga.
Punya Cita Rasa Unik, Begini Sensasi Mencicipi Mangga Khas Jawa Timur
Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa tak mau melewatkan musim panen mangga.
"Mangga jenis gadung ini sengaja saya beli untuk dinikmati bersama karyawan dan wartawan Pemprov Jatim saat kunjungan ke Kediri, hasil budidaya masyarakat kaki Gunung Kelud," ujar Khofifah melalui Instagramnya.
- Mencicipi Mangga Garifta Khas Jawa Timur, Warna Menggoda Cita Rasanya Manis Asam Menyegarkan
- Kocak, Tukang Pijat Ini Malah Tidur saat Memijat Pelanggan
- Sensasi Menyantap Gurami Batok Kelapa Muda di Bandung, Penampilan Menarik Cita Rasa Unik
- Cita Rasa Unik Berondong Gabah Ketan Jombang, Komposisi Bahan Alami Bikin Ketagihan
Khofifah juga mengajak masyarakat tak melewatkan musim mangga.
"Mumpung lagi musim mangga, yuk berburu mangga di Jawa Timur. Jatim punya banyak sekali varietas mangga yang enak dan lezat. Cocok banget jadi cemilan, dibuat jus, rujak, dan lain lain," ujarnya.
(Foto: Instagram @khofifah.ip)
Mangga Khas Jatim
Varietas mangga unggulan Jatim antara lain gadung, alpukat Pasuruan, arum merah Situbondo, dan mangga pondang Kediri.
Mangga Gadung
Salah satu varietas yang banyak dijumpai di Jatim adalah mangga gadung. Mangga ini mendapat tempat tersendiri di hati masyarakat karena rasanya manis dan teksturnya tidak berserat.
Mangga Alpukat
Buah khas Kabupaten Pasuruan ini terbilang unik. Berbeda dari mangga lain, cara menikmati mangga ini mirip dengan makan buah alpukat. Adapun cita rasanya manis dan teksturnya kenyal.
Mangga Arum Merah
Mangga arum merah jadi varietas unggulan baru yang dipatenkan Pemkab Situbondo. Mangga kualitas premium ini punya warna menarik, rasa manis dengan aroma khas, serta serat halus.
Mangga Pondang
Mangga khas Kediri ini berukuran lebih besar dibanding mangga jenis lain, kulitnya berwarna kuning, dan bercita rasa manis.
Diminati Pasar Internasional
Sejumlah mangga varietas unggulan Jawa Timur tembus pasar luar negeri. Keunikan mangga Jatim jadi daya tarik konsumen mancanegara.