Kisah Korban Perampokan di Jember Meninggal di Tangan Pelaku, Kondisinya Bikin Pilu
Warga di Kabupaten Jember, Jawa Timur, menjadi korban perampokan dan penganiayaan hingga tewas. Kondisinya bikin pilu.
Warga di Jalan Wijaya Kusuma Nomor 44, Kelurahan Jemberlor, Kecamatan Patrang, Kabupaten Jember, Jawa Timur, menjadi korban perampokan dan penganiayaan hingga tewas. Selain korban tewas, korban lain mengalami luka-luka.
Tidak hanya itu, pelaku perampokan juga melukai warga yang hendak menolong korban. Namun, yang berangkutan berhasil ditangkap warga. Pelaku justru dihajar oleh warga bersama pedagang yang mangkal di sekitar rumah korban hingga babak belur.
-
Apa yang terjadi pada Pilkada di Jawa Timur? Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di lima wilayah di Jawa Timur dipastikan akan melawan kotak kosong.
-
Siapa yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Kapan Jawa Timur meraih penghargaan insentif fiskal? Atas Keberhasilan itu, Pemerintah Provinsi Jawa Timur mendapatkan penghargaan insentif fiskal yang diserahkan langsung Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin kepada Wakil Gubernur Jatim Emil Elistianto Dardak mewakil Khofifah, dalam acara Rakornas dan Penyerahan Insentif Fiskal atas Kinerja Penanggulangan Kemiskinan Ekstrem 2023, di Istana Wapres Jakarta, Kamis(9/11).
-
Mengapa Aming dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Keluarga jadi salah satu faktor terpenting bagi seorang anak. Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Apa yang menjadi sorotan Kantor Berita Amerika tentang OKU Timur? Potensi perikanan terutama kampung patin yang ada di OKU Timur menjadi lirikan dunia Internasional, di mana tim dari Kantor Berita Amerika Associated Press beraudensi dan wawancara bersama Bupati OKU Timur H Lanosin ST, Senin 24 Juli 2023 di Ruang Budensi Bupati OKU Timur.
-
Siapa yang menyatakan bahwa masyarakat Jawa Timur memiliki karakteristik khusus? Menurut Mohammad Noer, masyarakat Jawa Timur dinamis, agresif dan memiliki karakteristik khusus. "Agar diterima menjadi pimpinan di Provinsi Jawa Timur maka harus mau melayani rakyat, tahu menempatkan diri serta mampu mengayomi rakyat," ujarnya, dikutip dari laman resmi disperpusip.jatimprov.go.id.
Setelah kondisi korban tidak berdaya, Aparat Kepolisian Resor (Polres) Jember datang dan langsung mengamankan pelaku perampokan.
"Kami menemukan di tempat kejadian perkara ada satu korban seorang perempuan dalam kondisi sudah meninggal dunia di dalam rumah," terang Kapolres Jember AKBP Hery Purnomo di Jember, Selasa (18/1/2022).
Olah TKP
View this post on InstagramAdvertisement
Aparat kepolisian akan melakukan pemeriksaan pelaku dan para saksi yang ada di tempat kejadian perkara. Tujuannya untuk mengetahui motif pelaku melakukan perampokan hingga menyebabkan korban meninggal dunia.
"Hasil olah tempat kejadian perkara (TKP) akan kami sampaikan kemudian karena perlu dilakukan pendalaman dari keterangan saksi dan pelakunya, serta akan dicocokkan dengan barang bukti yang ditemukan di TKP," ungkap AKBP Hery, dikutip dari Antara.
Sementara itu, jenazah korban dibawa ke RSUD dr Soebandi Jember untuk autopsi guna mengetahui penyebab kematian korban. Korban lain yang terluka juga dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.
Kondisi Korban
©2016 Merdeka.com
Anggota Kodim 0824 Jember Serda Wahyu Hidayatullah yang berada di lokasi kejadian membantu warga menangkap pelaku perampokan. Ia kemudian menghubungi Unit Intel Kodim setempat.
"Ada dua orang tetangga korban yang juga terluka saat hendak menolong korban yang berteriak meminta tolong yakni Benaya dan Felix. Pelaku menyabetkan pisau ke kedua orang tersebut," kata Serda Wahyu.
Berdasarkan penjelasan Serda Wahyu, korban Sri Budi Asmara (76) mengalami luka di bagian hidung. Sementara korban Prita Hapsari ditemukan di kamar mandi dalam kondisi meninggal dunia dengan luka sayatan di leher.
Barang bukti yang berhasil diamankan dari kasus perampokan yang menyebabkan korban meninggal dunia itu yakni uang tunai Rp2.800.000, motor, peralatan listrik dalam tas ransel warna merah milik pelaku, pisau dapur yang digunakan pelaku untuk melukai korban dan dompet berisi identitas pelaku.