3 Tersangka penganiaya siswa SMA 3 juga pernah dilaporkan polisi
Ketiga tersangka berinisial AM, PU dan DW rupanya dulu juga pernah masuk di dalam data Polres Jakarta Selatan.
Polisi masih terus mendalami kasus tewasnya Padian Prawiryodirja (16) dan Arfiand Caesar Al Irhami (16), siswa SMA Negeri 3 Setiabudi yang mengikuti kegiatan pecinta alam di Tangkuban Perahu, Jawa Barat beberapa waktu lalu. Tim penyidik menemukan tiga dari lima orang tersangka penganiayaan yang pernah melakukan tindakan yang sama dan akhirnya dilaporkan ke Polda Metro Jaya.
"Februari 2014 ada file data yang terjadi, penganiayaan terhadap kelompok pecinta alam yang didapat dari Polres Jakarta Selatan. Yang ditahan ini pernah melakukan saat itu," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Rikwanto kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Jumat (4/7).
Rikwanto menambahkan, ketiga tersangka itu berinisial AM, PU dan DW. Sedangkan korban yang dianiaya bernama Alexandro Ibrahim Hartario. "Korban dirawat di RS Mintohardjo mengalami muntah darah, buang air kecil berdarah, dan buang air besar berdarah. Sekarang sudah sembuh" tuturnya.
Lebih lanjut, pada akhirnya kasus tersebut dilaporkan ke kepolisian namun berakhir dengan mediasi secara kekeluargaan. Dengan begitu, para pelaku pun bersepakat untuk membuat surat pernyataan dan berjanji tidak akan mengulang kembali perbuatannya. "Ada pernyataan tidak akan mengulangi dan akan menjaga situasi pembinaan agar kondusif," ucapnya.
Berikut isi tiga poin perjanjian dalam surat pernyataan:
1. Akan mengikuti tata tertib SMAN 3 Jakarta dengan sebaik-baiknya
2. Akan tetap menjaga kondusif, keamanan, ketertiban di kekeluargaan SMAN 3 Jakarta
3. Akan tidak melakukan tindakan penekanan baik fisik maupun non fisik kepada sesama teman atau adik kelas saya. Bila saya melanggar apa yang saya tulis, maka saya siap menerima sanksi yang berat dan berlaku di SMAN 3 Jakarta.
Saya menuliskan pernyataan ini dengan kesadaran diri.
Baca juga:
Polisi akan berikan penangguhan penahanan tersangka siswa SMAN 3
Orang tua tersangka siswa SMAN 3 minta penahanan ditangguhkan
Padian disebut tewas digigit ular, ini kata polisi
Kasus tewasnya dua murid SMAN 3, kemungkinan ada tersangka baru
Ayah Padian tidak akan tuntut pelaku
-
Apa bentuk kekerasan yang terjadi di satuan pendidikan? KPAI menilai segala bentuk kekerasan anak pada satuan pendidikan mengakibatkan kesakitan fisik/psikis, trauma berkepanjangan, hingga kematian. Bahkan lebih ekstrem, anak memilih mengakhiri hidupnya.
-
Kenapa ucapan kelulusan sekolah dianggap penting? Ucapan tersebut juga menjadi penyemangat untuk membantu mereka ketika mereka memulai tahap kehidupan selanjutnya.
-
Kenapa perpisahan sekolah bisa dianggap 'menyakitkan'? Goodbyes breed a sort of distaste for whomever you say goodbye to; this hurts, you feel, this must not happen again. (Perpisahan menimbulkan semacam ketidaksukaan bagi siapa pun yang Anda ucapkan selamat tinggal; ini menyakitkan, Anda merasa, ini tidak boleh terjadi lagi)
-
Kapan kaki seribu sering terlambat sekolah? Soalnya kakinya banyak, jadinya kalau pakai sepatu kelamaan.
-
Siapa yang diduga melakukan pelecehan di sekolah? Korban diduga telah melakukan pelecehan terhadap para siswi di sekolah.
-
Apa yang diungkapkan dalam puisi perpisahan sekolah? Puisi perpisahan sekolah ini dapat menjadi salah satu wujud ungkapan sekaligus pemberian terakhir kalian kepada para guru di sekolah.