33.400 Benih lobster dalam sayuran hendak diselundupkan ke Singapura
33.400 Benih lobster dalam sayuran hendak diselundupkan ke Singapura. Benih lobster itu diselundupkan dengan cara disembunyikan dalam paket sayuran segar hendak di ekspor. Dari upaya penyelundupan itu, pihak Bea Cukai Bandara Soekarno-Hatta menaksir kerugian negara hingga Rp 6,6 miliar.
Petugas Bea Cukai Bandara Soekarno-Hatta bersama Balai Karantina Ikan Pengendalian mutu dan keamanan hasil perikanan mengungkap upaya penyelundupan benih lobster tujuan Singapura.
Benih lobster itu diselundupkan dengan cara disembunyikan dalam paket sayuran segar hendak di ekspor. Dari upaya penyelundupan itu, pihak Bea Cukai Bandara Soekarno-Hatta menaksir kerugian negara hingga Rp 6,6 miliar.
-
Kapan Betandak Dangkong dipertunjukkan? Tarian tersebut biasanya akan ditampilkan ketika peringatan hari-hari besar Islam dan hari peringatan nasional.
-
Kapan bintang-bintang mati? Setiap Tahun, Ada Segini Bintang yang Mati di Galaksi Bima Sakti Bintang pun bisa hancur setiap tahunnya dan melakukan "regenerasi". Komposisi bintang di langit terus berganti seiring dengan perkembangan waktu.
-
Kapan Hari Tapir Sedunia diperingati? Tahukah Anda, tanggal 27 April diperingati sebagai Hari Tapir Sedunia? Ya, sejak tahun 2008 lalu, setiap tanggal 27 April menjadi momentum peringatan tersebut.
-
Kenapa Wa Kepoh begitu digemari pendengar? Kehadirannya selalu ditunggu para pendengar, karena gaya mendongeng yang disampaikan unik. Wa Kepoh bahkan bisa menirukan banyak suara tokoh dan membuat suasana cerita jadi hidup meski hanya mengandalkan audio.
-
Kenapa Upacara Bekarang Iwak dianggap penting? Dengan menggunakan alat tradisional dan Lubuk Larangan, tentu ekosistem sungai akan terjaga dengan baik sekaligus menjaga populasi jumlah ikan.
-
Kenapa Yel Yel Kelompok Lucu penting? Tahukah kalian, yel yel kelompok lucu ini sebenarnya dibuat untuk mendukung dan menciptakan kekompakan tim. Bukan hanya itu saja, yel yel kelompok lucu juga dibuat agar suasana bisa semakin meriah dan menarik.
Kepala Kantor Bea dan Cukai Bandara Soekarno-Hatta, Erwin Situmorang mengatakan, upaya penyelundupan 33.400 ekor benih lobster yang disembunyikan pelaku di dalam 11 boks kemasan berisi sayuran. Menurut Erwin, 33.400 benih lobster itu disimpan dalam 167 kantong yang diisi air laut dan oksigen. Sehingga benih tersebut, bisa dibiakkan di negara tujuan.
"Ini terungkap berkat kejelian petugas kami yang mencurigai paket kiriman barang di terminal kargo pada pukul 04.30 WIB," ucap Erwin, Selasa (6/2).
Dia menerangkan, model penyelundupan barang terlarang ini memang kerap dilakukan pada pagi hari. "Kami mencurigai paket kiriman sebanyak 30 boks tujuan Singapura yang dilaporkan berisi berbagai jenis sayuran segar," terang dia.
Ketika dilakukan pemeriksaan mendalam, lanjut Erwin, petugas kemudian menemukan 167 kantong plastik berisi benih lobster. Pelaku, kata dia, sengaja menyembunyikan plastik berisi lobster tersebut menggunakan sayuran segar untuk mengelabui pemeriksaan petugas.
"Setelah diperiksa ditemukan benih lobster yang disimpan dalam 12 boks paket kiriman. Kantong plastik berisi benih lobster disembunyikan menggunakan selada air dan ketela," ujar dia.
Menurutnya, modus pelaku dalam penyelundupan kali ini menggunakan cara lama. Di mana benih lobster dimasukkan dalam kantong berisi air laut tanpa busa dan dilakukan pada pagi hari.
"Ini modusnya klasik, kantong plastiknya pun lebih besar. Karena diisi air laut yang cukup dan oksigen ke dalam kantong," ucapnya.
Di tempat yang sama, Kepala BKIPM Jakarta I Bandara Soetta Habrin Yake menegaskan, pihaknya akan segera mengembalikan benih lobster tersebut ke habitat aslinya yakni di laut selatan pulau Jawa.
"Hari ini juga kami akan lepas liarkan benih lobster ini. Kali ini dilepasliarkan ke Pangandaran, Jawa Barat," ucap dia.
Baca juga:
Ratusan kodok tanpa dokumen hendak diselundupkan ke Bali
Benih Lobster senilai Rp 3,27 M gagal diselundupkan di Bandara Soekarno Hatta
Burung endemik Kalimantan jadi incaran kolektor burung di Jawa dan Sulawesi
70 Trenggiling hendak diselundupkan ke luar negeri
Pengiriman tulang beruang madu dari Balikpapan ke Vietnam digagalkan
Dijual ke Vietnam, tulang beruang madu dari Balikpapan diolah jadi bahan kosmetik
Bea cukai Aceh gagalkan pengiriman 2.500 kepiting bertelur ke Taiwan