Akibat gempa, jalan lintas nasional di Pidie Jaya terbelah & amblas
Di Kecamatan Pante Raja, setidaknya ada 5 tiang listrik roboh dan petugas PLN sudah mulai melakukan evakuasi. Akibatnya, hampir seluruh Kabupaten Pidie Jaya tanpa penerangan.
Gempa berkekuatan 6,5 SR selain merobohkan ratusan bangunan, puluhan korban meninggal dan ratusan luka-luka, juga membuat banyak jalan terbelah dan amblas. Pantauan merdeka.com, sepanjang 20 Km dari Lueng Putu, Kecamatan Bandarbaru hingga Ulee Glee, Kecamatan Bandar dua, terdapat beberapa titik jalan terbelah dan amblas. Akibatnya, pengendara harus hati-hati menghindari jalan yang amblas tersebut.
Sedangkan di Kecamatan Pante Raja, ada 5 tiang listrik roboh dan petugas PLN sudah mulai melakukan evakuasi. Karena sebelumnya tiang listrik itu roboh ke badan jalan. Akibatnya, hampir seluruh Kabupaten Pidie Jaya tanpa penerangan.
-
Siapa Abu Bakar Aceh? Abu Bakar Aceh, seorang tokoh intelektual tersohor asal Aceh yang telah melahirkan banyak karya di bidang keagamaan, filsafat, dan kebudayaan.
-
Apa yang istimewa dari Gua Tujuh di Banda Aceh? Salah satu gua unik yang berada di Kabupaten Pidie, Provinsi Aceh ini selain dipercaya bisa tembus sampai Makkah, juga memiliki tujuh buah pintu yang berbeda.
-
Kapan gempa Kabupaten Bandung terjadi? Gempa bumi berkekuatan 4,9 magnitudo melanda wilayah Kabupaten Bandung, Jawa Barat dan sekitarnya pada Rabu (18/09).
-
Apa yang dilakukan di Aceh saat Meugang? Mereka pastinya tidak ketinggalan untuk melaksanakan Meugang bersama keluarga, kerabat, bahkan yatim piatu. Tak hanya itu, hampir seluruh daerah Aceh menggelar tradisi tersebut sehingga sudah mengakar dalam masyarakatnya.
-
Dimana gempa Kabupaten Bandung terjadi? Persisnya kedalaman gempa mencapai 10 km di titik 7.19 LS dan 107.67 BT.
-
Di mana letak Pulau Banyak, gugusan pulau yang mempesona di Aceh? Di ujung barat Indonesia tepatnya di Provinsi Aceh, banyak dijumpai gugusan-gugusan pulau kecil yang indah dengan hamparan pasir putih dibalut dengan deru ombak yang begitu memanjakan mata. Salah satu gugusan pulau itu bernama Pulau Banyak yang berada di Kabupaten Aceh Singkil.
"Selain bangunan, ada juga tiang listrik dan jalan rusak," kata Wakil Bupati Pidie Jaya, Said Mulyadi di lokasi bencana.
Said Mulyadi juga mengaku, petugas mengalami kesulitan mengevakuasi warga di bawah reruntuhan. Karena petugas harus sangat hati-hati saat memindahkan puing bangunan, agar bila ada yang selamat tidak tertimbun kembali dengan bangunan.
"Kita banyak kesulitan, petugas harus berhati-hati, takutnya ada yang masih selamat," tutupnya.
Baca juga:
Pangdam Iskandar Muda tinjau lokasi gempa di Pidie Jaya
Pangdam IM sebut data 92 korban tewas sementara, terus bertambah
BMKG catat gempa susulan 25 kali terjadi di Pidie Jaya
Pascagempa, masyarakat di Aceh tetap waspada dan ikuti arahan BPBD
3 SPBU terdampak gempa, distribusi BBM dan LPG di Aceh tetap normal
JK ucapkan belasungkawa ke korban gempa Aceh, bantuan sudah dikirim
Backhoe bantu evakuasi korban gempa Aceh