Anggota TNI AD jadi bandar sabu sudah 2 kali terjerat kasus narkoba
Sebetulnya, status Serda S, kata dia, dalam proses banding setelah hukuman dan pemecatan kasus serupa sebelumnya. Namun, ternyata yang bersangkutan kembali terlibat dalam kasus narkoba.
Kepala Pusat Penerangan TNI Mayor Jenderal Wuryanto membenarkan bahwa ada anggota TNI-Angkatan Darat ditangkap polisi karena kasus penyalahgunaan narkoba. Tersangka, S yang berpangka Serda ditangkap oleh aparat Polres Metro Bekasi pada Kamis (24/8) dini hari.
"Betul tadi malam ada oknum TNI yang ditangkap karena penyalahgunaan narkoba," kata Wuryanto ketika dikonfirmasi wartawan, Kamis (24/8).
Sebetulnya, status Serda S, kata dia, dalam proses banding setelah hukuman dan pemecatan kasus serupa sebelumnya. Namun, ternyata yang bersangkutan kembali terlibat dalam kasus narkoba.
Berdasarkan informasi didapat, Serda S yang kini berdinas di Mabes TNI pernah ditangkap sebanyak dua kali. Diantaranya oleh aparat Narkoba dari Polresta Depok dan Polrestro Jakarta Timur. Penangkapan ini merupakan yang ketiga kalinya.
Dalam penangkapan oleh aparat Narkoba Polres Metro Bekasi, polisi menyita narkoba jenis sabu-sabu seberat 17,51 gram, dan tujuh butir ekstasi.
Sebelum menangkap Serda S, polisi menangkap lebih dulu Ahyat di Pom Bensin Margahayu, Bekasi Timur, Kota Bekasi. Dari tangan Ahyat polisi menyita narkoba 52,41 gram. Barang haram tersebut didapatkan dari Serda S.
Baca juga:
Jadi pengedar sabu, anggota TNI pangkat serda dicokok polisi Bekasi
Polri dan TNI banyak pecat anggota yang terlibat kasus narkoba
Konsumsi sabu-sabu, Koptu Prapto Hidayat dipecat dari kesatuannya
BNN bongkar sindikat narkoba internasional libatkan anggota TNI
Terlibat kasus narkoba dan pencurian, anggota Polres Meranti dipecat
Polda Metro Jaya tindak tegas anggotanya yang konsumsi sabu
-
Di mana prajurit TNI AD ini berasal? Diungkapkan oleh pria asli Kaimana, Papua Barat ini bahwa sebelum memutuskan menikah, Ia sudah menjalin asmara atau berpacaran selama 3 tahun.
-
Di mana TNI dibentuk? Dahulu TNI dibentuk dan dikembangkan dari sebuah organisasi bernama Badan Keamanan Rakyat (BKR).
-
Siapa Jenderal TNI yang pernah menjabat KSAD, Panglima ABRI, dan Menhan Indonesia dalam waktu yang bersamaan? Tokoh militer TNI-AD asal Jambi ini merupakan satu-satunya Jenderal yang menjabat KSAD, Panglima ABRI, dan Menhan Indonesia dalam waktu yang bersamaan. Edi Sudrajat, mungkin bagi banyak orang tidak mengetahui siapa sosok dibaliknya.
-
Apa yang menjadi cikal bakal Kopassus TNI AD? Soegito lulus Akademi Militer dan bergabung dengan Korps Baret Merah yang saat itu bernama Resimen Para Komando Angkatan Darat (RPKAD). Pasukan elite ini menjadi cikal bakal Kopassus TNI AD. Berbagai penugasan tempur pernah dijalani oleh Soegito. Termasuk terjun ke Dili saat Indonesia menyerbu Timor Timur.
-
Kenapa prajurit TNI menganiaya anggota KKB? Penyiksaan itu dilakukan prajurit TNI diduga kesal atas sikap Denius Kogoya yang ingin menebar teror membakar puskesmas kala itu.
-
Siapa yang kagum dengan kekuatan TNI? Gamal Abdul Nasser Adalah Sahabat Dekat Presiden Sukarno Keduanya menjadi pelopor gerakan Non Blok. Karena dekat, Nasser bicara terus terang pada Presiden Sukarno.