Badrodin jawab isu jabatannya diperpanjang: Diminta saja enggak!
Isu itu muncul karena sudah mendekati masa jabatannya habis, Jokowi belum mengirimkan usulan nama calon kapolri ke DPR.
Masa jabatan Jenderal Badrodin Haiti sebagai Kapolri akan selesai bulan Juni ini. Sebagai penggantinya, Presiden Joko Widodo sudah memilih Kepala BNPT, Tito Karnavian.
Sempat ramai diberitakan masa jabatan mantan Badrodin akan diperpanjang. Desas desus tersebut muncul karena sudah mendekati masa jabatannya habis, Jokowi belum mengirimkan usulan nama calon kapolri ke DPR.
Saat berbincang dengan merdeka.com, Badrodin hanya tertawa lepas saat dimintai tanggapannya.
"Enggak ada, yang bilang mau memperpanjang siapa memang," kata Badrodin sembari tertawa saat dihubungi di Jakarta, Rabu (15/6).
Kabar yang beredar, ada pertemuan di rumah dinas Badrodin antara Menkopolhukam Luhut Binsar Panjaitan dan sejumlah perwira tinggi Polri. Dalam pertemuan itu, Badrodin menolak diperpanjang untuk menghindari konflik di internal Polri.
Namun, Badrodin lagi-lagi menepis kabar tersebut. "Enggak ada lah, saya enggak pernah menolak. Diminta saja enggak," jelas dia.
Badrodin justru mendukung keputusan Jokowi yang menyerahkan nama Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Komjen Pol Tito Karnavian sebagai calon Kapolri baru. Dia mengakui kalau Tito layak memegang tongkat estafet Tribrata I.
"Bagus, begini kita semua mengakui kelebihan Pak Tito walaupun angkatan muda dia cukup smart, dia cukup bagus memimpin," kata Badrodin.
Dia yakin keputusan Jokowi memilih Tito ketimbang perwira tinggi Polri yang lain tidak akan menimbulkan konflik di internal Korps Bhayangkara. Menurut Badrodin, para Pati Polri mengakui keunggulan mantan Kapolda Metro Jaya tersebut.
"Enggak ada itu, saya kira tadi sudah saya tegaskan banyak orang mengakui keunggulan Tito. Itu saja," pungkas Badrodin.
Baca juga:
Luhut tak mau mendahului Jokowi jelaskan Tito jadi calon Kapolri
Tito dicalonkan Kapolri, Budi Waseso tak pandang senior dan junior
Rekaman 'papa minta saham' dan mutasi Komjen Tito jadi calon Kapolri
Tito Karnavian dianggap sudah memenuhi syarat sebagai kapolri
Badrodin Haiti: Banyak orang mengakui keunggulan Tito
Budi Waseso: Saya dukung Pak Tito Kapolri
Badrodin sebut Tito enggan dimasukkan jadi calon Kapolri di Wanjakti
-
Kapan Sekarmadji Maridjan Kartosoewirjo lahir? Sekarmadji Maridjan Kartosoewirjo lahir pada 7 Januari 1905, di Cepu, Jawa Tengah.
-
Kapan Ari Dono Sukmanto menjabat sebagai Kapolri? Dia menjabat antara 23 Oktober 2019 hingga 1 November 2019 alias 1 pekan 2 hari.
-
Kapan Arca Totok Kerot ditemukan? Pada tahun 1981, penduduk melaporkan adanya benda besar dalam gundukan di tengah sawah. Gundukan tersebut digali hingga terlihat sebuah arca. Penggalian hanya dilakukan setengah badan saja yaitu pada bagian atas arca.
-
Kenapa Ari Dono Sukmanto menjadi Kapolri? Saat itu Ari yang berkedudukan sebagai Wakil Kepala Kepolisian Republik Indonesia atau Wakapolri naik menjadi Kapolri sebagai pelaksana tugas.
-
Kapan Kota Tua Jakarta didirikan? Sejarah Kota Tua Jakarta berawal pada 1526, ketika Fatahillah, seorang komandan dari Kesultanan Demak, menyerang Pelabuhan Sunda Kelapa yang merupakan milik dari Kerajaan Pajajaran.
-
Kapan Wibowo Wirjodiprodjo meninggal? Di akhir hidupnya, Ari dan Ira Wibowo menceritakan bahwa sang ayah pergi dengan tenang, tanpa rasa sakit, dan dikelilingi oleh keluarga tercinta.