Bareskrim buru agen travel lain di kasus haji lewat Filipina
Dalam kasus ini polisi sudah menetapkan tujuh agen travel menjadi tersangka.
Bareskrim Mabes Polri resmi menetapkan tujuh tersangka atas kasus calon jemaah haji melalui Filipina. Ketujuh orang yang merupakan pimpinan agen travel calon jemaah haji ini ditetapkan sebagai tersangka berdasarkan alat bukti yang cukup.
Kadiv Humas Polri Irjen Boy Rafli Amar mengatakan, selain tujuh tersangka itu, penyidik sudah mengantongi sejumlah nama lain yang diduga kuat ikut terlibat dalam kasus 'haji Filipina' tersebut. Namun, polisi masih membutuhkan alat bukti yang cukup untuk menjerat agen travel tersebut.
"Kita akan lihat babak berikutnya. Karena berkaitan alat buktinya belum lengkap," kata Boy di gedung Humas Polri, Jakarta, Jumat (9/9).
Dijelaskan Boy, saat ini penyidik pun sedang mencari bukti-bukti keterlibatan agen travel lainnya. Untuk itu, dia meminta semua pihak sabar dan memberikan waktu kepada penyidik untuk bekerja.
"Kalau ada travel agen lain yang dicurigai, belum ada penetapan tersangka. Jadi masih menunggu waktu," ujar dia.
Selain mencari tersangka lain, polisi juga tengah mencari jalur pemberangkatan lain selain Filipina yang digunakan para agen travel. Mantan Kapolda Banten ini pun berharap masyarakat yang memiliki informasi terkait hal tersebut segera melapor ke pihak kepolisian.
"Masyarakat mungkin punya informasi seperti itu. Itu bisa jadi bahan yang bagus untuk kami ungkap, apakah ada modus dari negara lain selain Filipina," pungkas Boy.
Sebelumnya, Bareskrim Mabes Polri resmi menetapkan 7 orang tersangka atas kasus calon jamaah haji melalui Filipina. Ketujuh orang itu yakni, AS, BMDW, MNA, HMT, F, AH, ZAP ditetapkan sebagai tersangka berdasarkan alat bukti yang cukup.
Ketujuh tersangka dijerat pasal berlapis yakni, pasal 62 Undang-undang (UU) tentang perlindungan konsumen, pasal 64 dan 63 UU tentang penyelenggaraan ibadah haji dan pasal 378 KUHP terkait tindak pidana penipuan.
Baca juga:
Jadi saksi penting, 9 calon haji masih tertahan di Filipina
7 Pimpinan agen travel jadi tersangka kasus haji lewat Filipina
Politisi PDIP setuju Mary Jane ditukar 177 calon haji di Filipina
Ada 700 jemaah asal Indonesia berangkat haji pakai paspor Filipina
PPIH kawal evakuasi jemaah korban PIHK nakal
2 Jemaah naik haji lewat Filipina bayar Rp 320 juta
Kasus jemaah haji lewat Filipina, polisi segera tetapkan tersangka
-
Siapa yang berangkat haji? Rezky Aditya merasa sangat bersyukur atas kesempatan yang diberikan oleh Yang Maha Kuasa kepada dirinya dan istrinya, Citra Kirana, untuk dapat menunaikan ibadah haji tahun ini.
-
Apa yang dimaksud dengan gelar Haji dan Hajah di Indonesia? Masyarakat Indonesia tentu sudah tidak asing dengan penyebutan gelar Haji atau Hajah. Tidak bisa dipungkiri, masyarakat Indonesia memiliki tradisi memberi gelar 'Haji' atau 'Hajah' di depan nama orang usai menunaikan ibadah Haji.
-
Siapa Raja Ali Haji? Raja Ali Haji bin Raja Haji Ahmad atau dikenal dengan nama pena Raja Ali Haji lahir di Pulau Penyengat, Kepulauan Riau pada tahun 1808 silam.
-
Apa itu haji? Haji sendiri merupakan salah satu rukun Islam yang bisa ditunaikan. Haji merupakan ibadah yang ditunaikan setelah syahadat, salat, zakat, dan puasa. Namun dalam syariatnya, menunaikan ibadah Haji dapat dilakukan apabila seorang muslim mampu melaksanakannya.
-
Kapan jemaah haji Indonesia dijadwalkan berangkat ke Arab Saudi? Kloter pertama jemaah haji Indonesia dijadwalkan akan berangkat ke Arab Saudi pada 12 Mei 2024 lalu.