Dari 1.000 pegawai RSUD Bekasi, baru 200 yang divaksin difteri
Sedikitnya 200 pegawai di RSUD, Kota Bekasi, Jawa Barat, divaksin difteri. Hal itu dilakukan untuk mengantisipasi paparan bakteri corynebacterium diphteriae, sumber penyakit difteri dari pasien yang suspek penyakit menular mematikan tersebut.
Sedikitnya 200 pegawai di RSUD, Kota Bekasi, Jawa Barat, divaksin difteri. Hal itu dilakukan untuk mengantisipasi paparan bakteri corynebacterium diphteriae, sumber penyakit difteri dari pasien yang suspek penyakit menular mematikan tersebut.
"Untuk memberikan kekebalan pada pegawai yang menangani pasien suspek difteri," kata Kepala Bidang Keperawatan RSUD Kota Bekasi, Sudirman, Jumat (15/12).
-
Apa yang dimaksud dengan difteri? Difteri adalah penyakit yang disebabkan oleh infeksi bakteri Corynebacterium diphtheria yang menyerang hidung, tenggorokan, atau kulit.
-
Siapa yang bisa terkena penyakit difteri? Difteri adalah penyakit yang disebabkan oleh infeksi bakteri Corynebacterium diphtheria yang menyerang hidung, tenggorokan, atau kulit.
-
Kapan difteri bisa menular? Seseorang bisa tertular difteri bila tidak sengaja menghirup atau menelan percikan air liur yang dikeluarkan penderita saat batuk atau bersin.
-
Kapan biasanya gejala difteri muncul? Periode inkubasi biasanya 2-5 hari, tetapi dapat memakan waktu hingga 10 hari.
-
Siapa yang berpotensi terkena komplikasi Difteri? Komplikasi yang berpotensi mengancam jiwa dapat terjadi jika toksin memasuki aliran darah dan merusak jaringan vital lainnya.
-
Kapan gejala difteri biasanya muncul? Gejala difteri biasanya muncul 2 sampai 5 hari setelah seseorang terinfeksi.
Menurut dia, 200 pegawai tersebut paling banyak yang bertugas di Instalasi Gawat Darurat. Yaitu mulai dari dokter, perawat, petugas jaga, petugas kebersihan, sopir ambulans, dan tugas lainnya yang ada di layanan tersebut.
"Soalnya mereka yang paling pertama dan lebih banyak bersentuhan dengan pasien difteri," kata dia.
Ia mengatakan, rumah sakit hanya mendapatkan jatah 200 dosis vaksin difteri dari Dinas Kesehatan, padahal jumlah pegawai di RSUD saat ini mencapai sekitar 1.000 orang. Karena itu, 200 dosis tersebut diprioritaskan di pelayanan yang paling bersentuhan dengan pasien difteri.
Sudirman mencatat, pekan ini ada dua pasien yang diduga suspek difteri. Karena ruangan khusus belum siap, maka pasien tersebut dirujuk ke RS Suryanti Suroso di Jakarta.
"Kami tengah mempersiapkan ruang khusus di gedung baru Jalan Mayor Oking dengan kapasitas 40 tempat tidur dari 10 ruangan. Paling lambat siap digunakan Selasa pekan depan, soalnya peralatan penunjang untuk menangani pasien difteri khusus," kata dia.
Baca juga:
Pasien difteri di Medan bertambah jadi 3 orang
Lima orang warga Bekasi diduga terjangkit difteri
Suntik vaksin Difteri, Sandiaga keluarkan jurus bangau
Satu dari tiga penderita difteri di Jateng meninggal
2 Penderita difteri dirawat di RSUP H Adam Malik Medan