Data Polisi: 37 Kapal hangus terbakar, hanya 8 berhasil diselamatkan
Polisi masih memeriksa saksi-saksi dari KM Cilcap Jaya Karya yang merupakan titik awal api. Untuk saat ini, tim forensik Polda Bali masih melakukan indentifikasi atau olah TKP di KM Cilacap Jaya Karya, yang sudah menjadi bangkai.
Kebakaran hebat menghanguskan puluhan kapal ikan di dermaga barat Pelabuhan Benoa, Denpasar Selatan, Senin (9/7). Dari data yang dimiliki Kapolsek Benoa Kompol Ni Made Sukerti, ada 37 kapal terbakar dan 8 kapal berhasil terselamatkan.
"Kalau data kami, untuk kapal itu ada 37 (terbakar) dan ada 8 (Kapal) yang diselamatkan. Artinya tidak terbakar hanya sedikit saja, dan masih bisa beroperasi. Jadi jumlah keseluruhannya ada 45 kapal dengan yang terselamatkan," ucapnya, saat ditemui di dermaga barat Pelabuhan Benoa Bali. Rabu (11/7).
-
Tarian apa saja yang ditampilkan oleh Kota Denpasar? Duta kesenian dan kebudayaan Kota Denpasar menyuguhkan tiga pementasan, yakni Tari Legong Tri Sakti, Tari Baris, dan Tari Barong Ket Prabhawaning Bharuang pada malam pementasan budaya serangkaian Rakernas Jaringan Kota Pusaka Indonesia (JKPI) Kamis (24/8).
-
Kapan Desa Panggungharjo dibentuk? Desa Panggungharjo dibentuk berdasarkan maklumat monarki Yogyakarta tahun 1946 yang mengatur tentang tata kalurahan saat itu.
-
Mengapa Denpasar menampilkan tarian di Semarang? Ini tentu menjadi kesempatan kami untuk bisa mempromosikan budaya Bali agar bisa lebih dikenal oleh masyarakat secara luas," ungkap Jaya Negara.
-
Apa yang disita oleh petugas Satpol PP di Denpasar? Barang bukti yang sita itu 4,5 kg daging anjing dan (ada yang sudah diolah) berupa rica-rica dan rawon. Itu, katanya laris dikonsumsi oleh orang-orang terbatas," kata Kepala Satpol PP Provinsi Bali, Dewa Nyoman Rai Dharmadi, saat dikonfirmasi Kamis (1/8).
-
Kapan Prabowo tiba di Sumatera Barat? Calon Presiden (Capres) nomor urut 2 Prabowo Subianto tiba di Bandara Internasional Minangkabau (BIM) Padang Pariaman pada Sabtu (9/12) pagi.
-
Kapan Danau Toba terbentuk? Danau ini terbentuk akibat letusan gunung berapi super Toba sekitar 74.000 tahun yang lalu. Kejadian ini juga dianggap sebagai salah satu letusan gunung berapi terbesar dalam sejarah.
Namun, lanjut Kapolsek, kepastian data kapal yang terbakar masih menunggu seluruh kapal dipadamakan dan disesuaikan dengan data dari perusahaan.
"Mudah-mudahan dengan cepat dapat dipadamkan semua. Sehingga data yang fix yang sesuai dengan perusahaan dan sesuai dengan kondisi di lapangan," imbuhnya.
Kapolsek menjelaskan, 8 kapal berhasil diselamatkan setelah digeser dari kapal lain yang terbakar. Selain itu, untuk kapal yang terbakar tersebut memang pada saat itu sedang bersandar di dermaga dan siap berlayar.
Polisi masih memeriksa saksi-saksi dari KM Cilcap Jaya Karya yang merupakan titik awal api. Mereka diperiksa di Mapolsek Benoa, Bali.
"Kalau ABK ada 8 orang, penjaga mesin 2 orang, dan Mualimnya 2 orang dan juga Kapten. Walupun tidak ada di tempat, namun tetap kami memintai keterangan apa yang dia (Kapten) lakukan sebelum kejadian, dan semuanya yang ada di kapal itu adalah saksi," jelasnya.
"Kalau dari keterangan saksi, iya fokusnya di mesin itu. Karena dalam kapal itu ada 3 mesin. Pertama satu mesin induk, kedua mesin kapal dan ketiga mesin pendingin dan lampu. Mesin pendingin dan lampu inilah yang hidup waktu itu," tambahnya.
Untuk saat ini, tim forensik Polda Bali masih melakukan indentifikasi atau olah TKP di KM Cilacap Jaya Karya, yang sudah menjadi bangkai. Polisi dibantu warga dan perusahaan untuk menguras air yang ada di dalam kapal tersebut.
"Kalau kapal itu di Police Line, karena kapal itu adalah awal dari titik api. Sehingga itulah yang kami fokuskan. Untuk dari Labfor sendiri kemarin sudah turun, karena air di dalam kapal penuh tidak bisa melanjutkan.Makannya saat ini kita keluarkan dulu airnya," ujarnya.
"Untuk selanjutnya kita bisa tindak lanjuti kembali. Nanti apa yang bisa ditemukan dan apa yang hasil dari indentifikasi. Kita saat ini, fokus mengeluarkan air dari kapal yang pertama terbakar. Kalau target kita, lihat dulu hasil labfor seperti apa, sebenarnya maunya kita secepatnya kalau tidak ada hambatan," tutup Kapolsek.
Baca juga:
Hari ketiga kebakaran kapal di Benoa, masih terlihat kepulan asap
Lokasi kebakaran puluhan kapal di Benoa jadi 'tempat wisata' dadakan warga
Asap tebal kembali mengepul di kapal ikan Pelabuhan Benoa
Polisi tunggu hasil labfor terkait penyebab kebakaran kapal ikan di Pelabuhan Benoa
Petugas gunakan kapal kecil padamkan kebakaran kapal ikan di Benoa
Api yang melalap 40 kapal ikan di Benoa selama 28 jam belum padam