Diduga Tembak Warga, Seorang Anggota Polres Gowa Nyaris Dihakimi Massa
Seorang warga Jalan Rajawali, Kecamatan Mariso, Makassar, berinisial Z (30) ditembak seorang anggota polisi berinisial AA dengan pangkat Brigadir Kepala (Bripka). Akibatnya Bripka AA yang dinas di Polres Gowa ini nyaris dihakimi warga.
Seorang warga Jalan Rajawali, Kecamatan Mariso, Makassar, berinisial Z (30) ditembak seorang anggota polisi berinisial AA dengan pangkat Brigadir Kepala (Bripka). Akibatnya Bripka AA yang dinas di Polres Gowa ini nyaris dihakimi warga.
Kabag Ops Kepolisian Resor Kota Besar Makassar, Komisaris Wahyu Basuki membenarkan adanya penembakan dilakukan seorang anggota polisi yang dinas di Polres Gowa. Meski demikian, pihaknya masih mendalami terjadinya penembakan tersebut.
-
Apa yang dilakukan penerus para jenderal polisi? Penerus Sang Jenderal Putra para Jenderal Polisi ini mengikuti jejak sang ayah.
-
Apa yang dimaksud dengan pangkat polisi? Mengutip dari laman polisi.com, tanda kepangkatan Polri adalah daftar tanda pangkat yang dipakai oleh Kepolisian Negara Indonesia.
-
Kenapa pangkat polisi penting? Selain itu pangkat juga merupakan syarat mutlak yang perlu dimiliki oleh anggota Polri jika hendak mendapatkan amanat untuk mengemban jabatan tertentu.
-
Bagaimana polisi menangani kasus pencabulan ini? Adapun barang bukti yang berhasil diamankan oleh polisi antara lain hasil "visum et repertum", satu helai celana panjang jenis kargo warna hitam, dan satu buah jepit berwarna pink. Akibat perbuatan tersebut, pelaku dijerat Pasal 82 Ayat (1) Undang-Undang (UU) Nomor 17 Tahun 2016 tentang Penetapan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2016 Tentang Perubahan Kedua Atas Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2002 Tentang Perlindungan Anak Juncto Pasal 76 Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2014 tentang Perlindungan Anak dengan ancaman 15 tahun penjara dan atau Pasal 6 C Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2022 tentang Kekerasan Seksual dengan ancaman maksimal pidana penjara paling lama 12 tahun.
-
Siapa saja penerus para Jenderal Polisi? Ipda Muhammad Yudisthira Rycko anak Komjen Rycko Amelza Dahniel. Yudisthira lulusan Akpol 51 Adnyana Yuddhaga. Ipda Jevo Batara anak Irjen Napoleon Bonaparte. Jevo polisi muda berparas tampan. Iptu Ryan Rasyid anak Irjen Hendro Pandowo. Ryan baru lulus dari Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK). Ipda Adira Rizky Nugroho anak Irjen (Purn) Yazid Fanani. Adira peraih Adhi Makayasa Dia lulusan Akpol Angkatan ke-53 tahun 2022. Iptu Danny Trisespianto Arief Anak mantan Kapolri Sutarman.
-
Siapa yang ditangkap polisi? "Kami telah mengidentifikasi beberapa pelaku, dan saat ini kami baru menangkap satu orang, sementara yang lainnya masih dalam pengejaran," ujar Kusworo.
"Kami masih selidiki pemicu awal kejadian tersebut," ujarnya, Kamis (10/3).
Wahyu menambahkan, korban penembakan sudah dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Labuang Baji Makassar untuk mendapatkan perawatan. Wahyu mengungkapkan Z mengalami luka tembak di bagian paha belakang.
"Korban penembakan tengah mendapatkan perawatan medis di (RSUD) Labuang Baji Makassar," bebernya.
Wahyu mengaku belum mengetahui motif penyebab penembakan. Polisi memeriksa sejumlah orang yang berada di lokasi kejadian.
Video penembakan diduga dilakukan Bripka AA terhadap Z tersebut beredar di media sosial (medsos). Dalam video tersebut, warga mempertanyakan aksi penembakan dilakukan Bripka AA terhadap Z.
Terdesak, Bripka AA langsung menyelamatkan diri ke Mapolsek Mariso. Karena panik dikejar warga. Warga awalnya menduga Bripka AA merupakan anggota Polsek Mariso, sehingga mendatangi Mapolsek Mariso.
Sementara Kasi Humas Polres Gowa, Ajun Komisaris Mangatas Tambunan mengaku pihaknya tidak memberikan komentar terkait kasus tersebut. Ia mengatakan kasus tersebut kini sudah ditangani Bidang Profesi dan Pengamanan (Propam) Polda Sulsel.
"Saya tidak bisa komentar, karena kasus itu sudah ditangani Propam. Supaya tidak tumpang tindih," ucapnya.
(mdk/noe)