Dikabarkan jadi tersangka, Lulung utus pengacara ke Bareskrim Polri
Lulung menegaskan tak pernah terlibat dalam dugaan korupsi pengadaan UPS.
Kuasa hukum wakil ketua DPRD DKI Jakarta, Abraham Lunggana atau yang akrab dipanggil Lulung, Razman Arif Nasution menyambangi Bareskrim Mabes Polri hari ini. Kedatangannya diutus Lulung untuk mengonfirmasi soal kabar yang menyatakan kliennya telah ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan korupsi pengadaan UPS dalam APBD-P DKI Jakarta tahun 2014 untuk sejumlah sekolah di DKI Jakarta.
"Saya mewakili Haji Lulung sebagai kuasa hukum, saya diminta mengklarifikasi dan memastikan ke Bareskrim apakah benar beliau telah dijadikan tersangka. Setelah di kroscek ternyata itu tidak benar," kata Razman di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Selasa (4/8).
Menurut Razman Lulung mengaku tak pernah terlibat dalam dugaan korupsi pengadaan UPS. Lanjut Razman, seharusnya yang menjadi tersangka Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).
"Saya yakin dan percaya Bareskrim tidak akan gegabah menetapkan seseorang sebagai tersangka. Lulung tetap meyakini seharusnya Ahok yang jadi tersangka, menurut beliau Ahok lah yang harus bertanggung jawab," ungkap Razman.
Seperti diketahui, dalam kasus ini dua orang sudah ditetapkan sebagai tersangka. Mereka adalah mantan Kepala Sarana dan Prasarana Suku Dinas Pendidikan Menengah Jakarta Pusat Zaenal Soleman dan mantan Kasi Sarpras Sudin Dikmen Jakarta Barat, Alex Usman.
Baca juga:
Bareskrim tahan korupsi pengadaan UPS Zaenal Soleman
Kasus UPS, 5 anggota DPRD DKI diperiksa Bareskrim hari ini
Ahok bersitegang lagi dengan Lulung, ketua DPRD pilih fokus kerja
Ahok dipanggil DPRD, Djarot sebut mending buka-bukaan di pengadilan
Kasus UPS, Bareskrim evaluasi hasil pemeriksaan Ahok hari ini
Ahok tantang DPRD DKI buka-bukaan soal korupsi UPS
Beredar isu Haji Lulung tersangka UPS, ini jawaban Kabareskrim
-
Siapa yang ditahan KPK terkait kasus dugaan korupsi? Dalam kesempatan yang sama, Cak Imin juga merespons penahanan politikus PKB Reyna Usman terkait kasus dugaan korupsi pengadaan software pengawas TKI di luar negeri.
-
Apa isi pemberitaan yang menyebutkan Prabowo Subianto terlibat dugaan korupsi? Prabowo terlibat dugaan korupsi dan penyuapan senilai USD 55,4 juta menurut isi pemberitaan tersebut dalam pembelian pesawat jet tempur Mirage bekas dengan pemerintah Qatar. Uang ini disebut yang dijadikan modal Prabowo dalam melenggang ke pilpres 2014.
-
Apa yang ditemukan KPK terkait dugaan korupsi Bantuan Presiden? Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menemukan adanya dugaan korupsi dalam bantuan Presiden saat penanganan Pandemi Covid-19 itu. "Kerugian sementara Rp125 miliar," kata Juru Bicara KPK, Tessa Mahardika, Rabu (26/6).
-
Siapa yang dituduh melakukan korupsi? Jaksa Penuntut Umum (JPU) blak-blakan. Mengantongi bukti perselingkuhan mantan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL).
-
Bagaimana Karen Agustiawan melakukan korupsi? Firli menyebut, Karen kemudian mengeluarkan kebijakan untuk menjalin kerjasama dengan beberapa produsen dan supplier LNG yang ada di luar negeri di antaranya perusahaan Corpus Christi Liquefaction (CCL) LLC Amerika Serikat. Selain itu, pelaporan untuk menjadi bahasan di lingkup Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS), dalam hal ini Pemerintah tidak dilakukan sama sekali sehingga tindakan Karen tidak mendapatkan restu dan persetujuan dari pemerintah saat itu.
-
Apa saja kasus korupsi yang berhasil diungkap Kejaksaan Agung yang mendapat apresiasi dari DPR? Kasus kakap yang telah diungkap pun nggak main-main, luar biasa, berani tangkap sana-sini. Mulai dari Asabri, Duta Palma, hingga yang baru-baru ini soal korupsi timah.