Fadli Zon: Apa urusannya kita dengan Pilpres AS?
Fadli Zon menegaskan pertemuan dengan Donald Trump dilakukan informal.
Pimpinan DPR RI Setya Novanto dan Fadli Zon tiba-tiba hadir dalam kampanye kandidat Presiden AS dari Partai Republik, Donald Trump. Hal ini menimbulkan pertanyaan, apa maksud dan tujuan delegasi DPR RI di PBB malah ikut kampanye capres Amerika.
Namun Fadli Zon menegaskan pertemuan itu hanya membahas bisnis. Tidak ada kaitan dengan pilpres Amerika.
"Ya nggak. Apa urusannya kita dengan pilpres AS? Punya suara juga tidak," kata Fadli dalam pesan singkat, Jumat (4/9).
Fadli pun menjelaskan, ketika diwawancarai wartawan Amerika, dia menyerahkan soal dukungan kepada warga Amerika. Dia tak mau membahas dukung Partai Demokrat atau Partai Republik.
"Saya jawab wartawan AS tadi ya itu terserah warga AS sendiri mau milih siapa," imbuhnya.
Fadli hanya senang jika hubungan Amerika dan Indonesia menjadi lebih baik nantinya, siapapun yang menjadi presiden. Seperti yang terjadi antara Indonesia dan Amerika di bawah kepemimpinan Barack Obama.
"Bagi kami, kami senang pada Presiden AS yang mau berteman dengan Indonesia. Seperti Obama adalah teman Indonesia, juga Trump sekarang pun sebagai pengusaha adalah teman Indonesia. Kalau saya sambil minta tanda tangan Trump dan selfie," jelas dia.
Diketahui, kunjungan mereka ke AS adalah terkait sikap Indonesia dalam organisasi PBB. Kata dia, pertemuan dengan Donald di luar jadwal tersebut dan terjadi secara spontan. "Tidak masuk acara resmi. Jadi spontan saja," tutup Fadli.
Baca juga:
Fadli Zon bilang bertemu Donald Trump bahas investasi di Bali
Fadli Zon sebut rombongan DPR diajak lihat kampanye Donald Trump
Fahri Hamzah minta Ketua DPR juga temui capres Amerika dari Demokrat
Ketua DPR & Fadli Zon hadir di kampanye capres Amerika, ini kata JK
Setya Novanto dan Fadli Zon muncul di kampanye capres Amerika
Karpet merah akhirnya dibongkar, pimpinan DPR tak masalah
Fraksi PDIP tolak jika Kabareskrim Komjen Budi Waseso dicopot
-
Apa yang dibahas Indonesia di Sidang Umum ke-44 AIPA di Jakarta? “AIPA ke-44 nanti juga akan membahas persoalan kesejahteraan, masyarakat, dan planet (prosperity, people, and planet),” kata Putu, Rabu (26/7/2023).
-
Kapan Pilkada serentak berikutnya di Indonesia? Indonesia juga kembali akan menggelar pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) secara serentak di tahun 2024. Pilkada 2024 akan dilasanakan ada 27 November 2024 untuk memilih gubernur, wali kota, dan bupati.
-
Apa julukan internasional Jakarta? Istilah ini agaknya masih asing di telinga masyarakat Indonesia, terlebih bagi warga Jakarta itu sendiri. Padahal, kepopulerannya sudah lama melekat di kalangan internasional. Menariknya, sematan kata “The Big Durian” membuatnya sering disamakan dengan Kota New York di Amerika.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Bagaimana prajurit Mataram akhirnya berjualan di Jakarta? Meskipun kalah perang, para prajurit yang kalah justru mulai berjualan di Jakarta dengan dua menu yaitu telur asin dan orek tempe.
-
Kapan Hari Sirkus Sedunia diperingati? Hari Sirkus Sedunia yang diperingati setiap tanggal 17 April, adalah sebuah perayaan internasional yang didedikasikan untuk menghormati dan mengapresiasi seni pertunjukan sirkus serta para pemain dan seniman yang terlibat di dalamnya.