Gara-gara penyanderaan, JK sebut listrik di Filipina byar pet
Sebab Filipina mengandalkan batubara dari Indonesia sedangkan kapal tidak berani melewati jalur penyanderaan.
Wakil Presiden Jusuf Kalla mengatakan saat ini pemerintah dan Otoritas Filipina terus berkomunikasi untuk melakukan upaya pembebasan sandera 10 WNI yang dilakukan kelompok Abu Sayyaf. Jusuf Kalla berharap sandera WNI dilepaskan pada akhir bulan April ini.
"Kita harapkan sebelum akhir bulan ada solusi yang baik dari pembicaraan-pembicaraan oleh instansi Indonesia dengan aparat kita di sini dan aparat di Filipina," kata Jusuf Kalla di Kantornya, Jakarta, Kamis (21/4).
Menurutnya, jalur pelayaran Indonesia menuju Filipina biasanya digunakan untuk pengiriman batu bara. Sehingga tak mungkin jalur pelayaran tersebut ditutup.
Sebab, kata dia sumber listrik Filipina mengandalkan batu bara Indonesia.
"Itu sudah byar pet listriknya karena semua batubara sumber listrik mereka di Indonesia. Ada lebih 20 tongkang yang sekarang di pelabuhan-pelabuhan Filipina. Dia tidak mau pulang, batubara bertumpuk di Tarakan, di Banjarmasin, untuk Filipina itu tidak jalan. Jadi akibat nanti itu lebih (Filipina sendiri). Kita juga ekspor, kita juga kena berarti tidak ada penjualan," jelas dia.
Meski demikian, kata dia pemerintah dan Otoritas Filipina akan melakukan patroli untuk mencegah perompakan di perairan.
"Katakanlah bagaimana pemerintah Filipina memberikan pengamanan kepada kapal-kapal yang lewat di perairan Filipina. Itu kan bisa patroli bersama bisa memberi pengawalan pada kapal-kapal kita, cuma lagi dibicarakan," tandasnya.
Baca juga:
Cegah perompakan, RI-Malaysia-Filipina akan patroli militer bersama
Ini sebab TNI tak bisa masuk Filipina bebaskan WNI dari Abu Sayyaf
Keluarga minta Jokowi bantu pembebasan WNI sandera Abu Sayyaf
Keluarga kecewa kapal tak dikawal sebelum kapal disandera Abu Sayyaf
Kapten Ariyanto disandera di Filipina, keluarga resah tunggu kabar
JK sebut Filipina ogah serang Abu Sayyaf takut WNI jadi korban
RI, Malaysia, dan Filipina bahas patroli bersama tangkal perompak
-
Kenapa Ridwan Kamil menemui Jusuf Kalla? “Beliau kan orang pintar ya dan penuh dengan pengalaman, arif, bijaksana. Sehingga saya perlu mendapatkan arahan, wejangannya dari beliau,” sambungnya.
-
Kapan Jenderal Wismoyo menjabat sebagai Kepala Staf TNI AD? Jenderal TNI Wismoyo Arismunandar menjabat Kepala Staf TNI AD dari tahun 1993 sampai 1995.
-
Siapa Jenderal TNI yang pernah menjabat KSAD, Panglima ABRI, dan Menhan Indonesia dalam waktu yang bersamaan? Tokoh militer TNI-AD asal Jambi ini merupakan satu-satunya Jenderal yang menjabat KSAD, Panglima ABRI, dan Menhan Indonesia dalam waktu yang bersamaan. Edi Sudrajat, mungkin bagi banyak orang tidak mengetahui siapa sosok dibaliknya.
-
Kapan Alun-alun Puspa Wangi Indramayu diresmikan? Sebelumnya alun-alun ini diresmikan pada Jumat (9/2) lalu, setelah direnovasi sejak 19 Mei 2021.
-
Apa program Jenderal Muhammad Jusuf saat menjadi Panglima ABRI? Selama menjabat sebagai Panglima, ia membuat program ABRI Masuk Desa yaitu para prajurit dikirim ke pelosok desa untuk membantu proses pembangunan infrastruktur.
-
Kapan Adi Suryanto meninggal? Kabar duka datang dari salah satu instansi pemerintah, Lembaga Administrasi Negara (LAN). Kepala LAN, Prof Dr. Adi Suryanto, meninggal dunia di Yogyakarta pada Jumat (15/12).