Geger Mayat Bayi Ditemukan di Kuburan Muara Enim, Diduga Hasil Hubungan Gelap
Mayat bayi laki-laki itu dibalut kain putih di dalam kardus air mineral. Kondisinya sudah mengalami pembusukan yang diduga tewas lebih dari sepekan.
Warga Sukamaju, Muara Enim, Sumatera Selatan, geger dengan penemuan mayat bayi di tempat pemakaman umum (TPU) setempat. Polisi menduga korban dilahirkan dari hubungan gelap dan pelakunya sedang diburu.
Penemuan diawali bau menyengat yang tercium sejumlah penggali kubur di TKP, Jumat (12/5). Mereka melakukan pencarian dan menemukan mayat tersebut.
-
Mengapa kejadian ini viral? Tak lama, unggahan tersebut seketika mencuri perhatian hingga viral di sosial media.
-
Nama bayi perempuan Indonesia modern apa yang sedang viral? Berikut nama bayi perempuan Indonesia modern yang mempunyai makna mendalam dan bisa menjadi referensi.
-
Kapan makam dukun dan bayi tersebut ditemukan? Pada 1934, pekerja di Jerman menemukan kuburan seorang perempuan yang ditempatkan dalam posisi duduk dengan bayi di antara kakinya.
-
Kapan mayat pria tersebut ditemukan? Seorang pria paruh baya ditemukan meninggal dunia di dalam unit apartemen kawasan Tebet, Jakarta Selatan pada Senin (22/4) malam.
-
Kenapa bayi mudah terkena infeksi? Pada dasarnya bayi rentan terhadap infeksi disebabkan karena sistem kekebalan tubuh yang belum sepenuhnya berkembang.
-
Kolak apa yang viral di Mangga Besar? Baru-baru ini ramai di media sosial war kolak di kawasan Mangga Besar, Jakarta Barat. Sebagaimana terlihat dalam video yang tayang di akun Instagram @noonarosa, warga sudah antre sejak pukul 14:00 WIB sebelum kedainya buka.
Mayat bayi laki-laki itu dibalut kain putih di dalam kardus air mineral. Kondisinya sudah mengalami pembusukan yang diduga tewas lebih dari sepekan.
Ditemukan juga baju kaos lengan panjang warna putih dan warna coklat di lengan baju bertuliskan eight dan bergambar beruang dengan tulisan happy bear. Semua temuan itu diamankan polisi sebagai barang bukti.
"Mayat bayi itu sedang diautopsi, untuk sementara disebutkan berusia satu bulan dan meninggal lebih dari seminggu," ungkap Kapolres Muara Enim AKBP Andi Supriadi.
Dari olah TKP, mayat bayi itu sengaja dibuang orangtuanya dengan dugaan hasil hubungan gelap. Penyidik bekerja keras menyelidiki kasus ini untuk mengungkap pelaku.
"Kita belum tahu dibunuh atau sengaja dibuang saat masih hidup, petugas sedang menyelidiki," ujar dia.
Untuk penyelidikan, petugas mengevakuasi korban ke kamar mayat RS HM Rabain Muara Enim. Kasus ini tengah diselidiki kepolisian setempat.
(mdk/ray)