Grand Livina terperosok ke sungai, sekujur tubuh sopir luka-luka
Korban mengalami luka-luka pada bagian luka lecet dahi, luka robek telinga kanan, luka sayat lengan kanan, serta diduga mengalami cidera tulang belakang.
Sebuah mobil minibus Grand Livina bernomor polisi D 1857 MA terjun ke sebuah sungai di Jalan Hos Cokroaminoto, Kebon Kawung, Cicendo, Kota Bandung, Kamis (8/3) dini hari. Petugas Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung pun langsung menurunkan tim penyelamat untuk mengevakuasi.
Kepala Diskar PB Kota Bandung Ferdi Ligaswara menuturkan pihaknya mendapat laporan pada pukul 04.05. Bahwa ada sebuah mobil masuk ke dalam sungai. Timnya pun langsung menurunkan dua unit penyelamat dan dua unit ambulans PMI.
-
Apa yang terjadi dengan mobil yang sedang melintas di Kembangan? Sebelum sebelumnya, konvoi remaja yang mengendarai sepeda motor sambil menyalakan petasan di Kembangan, Jakarta Barat atau dikenal dengan pintu keluar tol Kembangan menyebabkan satu mobil terbakar.
-
Kapan mobil itu ditabrakkan bocah ke tembok? Ternyata kejadian yang sempat menjadi tontonan pengunjung mall itu, terjadi pada hari Minggu, (21/4) lalu untuk lokasinya berada di Mall Of Indonesia (MOI).
-
Apa itu Mobil Ketek? Mobil Ketek sendiri bentuknya seperti mobil berbodi jip, kemudian dengan tambahan aksen kayu. Transportasi tersebut populer pada tahun 1960-1980-an.
-
Mobil apa yang ditabrakkan bocah itu ke tembok? Berdasarkan data yang dihimpun, mobil yang ditabrakkan bocah itu adalah mobil listrik merk Chery Omoda E5 yang ditaksir harganya sekitar Rp488 juta.
-
Kapan mobil bekas taksi dianggap punya jarak tempuh rendah? Taksi umumnya menempuh jarak yang lebih pendek dibandingkan mobil pribadi pada tahun yang sama, karena waktu operasional taksi terbatas.
"Tim langsung melakukan koordinasi dengan kepolisian dan keluarga korban. Melakukan penanganan medis awal oleh tim Penyelamat dan PMI," kata Ferdi dalam laporannya.
Ia mengatakan korban yang merupakan pengemudi mengalami luka-luka. Korban langsung dirujuk ke Rumah Sakit terdekat.
"Korban mengalami luka-luka pada bagian luka lecet dahi, luka robek telinga kanan, luka sayat lengan kanan, serta diduga mengalami cidera tulang belakang," ujarnya.
Evakuasi mobil yang diangkat dilakukan dari bawah aliran anak sungai citepus. Penanganan berlangsung selama kurang lebih lima menit mulai pukul 04.25 sampai dengan pukul 04.55. Belum diketahui kronologis mobil tersebut tercebur sungai karena korban masih dalam penanganan medis.
Baca juga:
Kronologi Sopir Nissan X-Trail Diamuk Pasca Serempet Iring-iringan Ojol
Nekat terabas genangan saat hujan, Avanza terguling di tol dalam kota
Mobil dinas Pemprov Sumbar mengalami kecelakaan tunggal
Begini kondisi terkini rombongan bonek korban kecelakaan di tol Jombang
Diduga sopir mengantuk, mobil Kijang terjun ke Kali Angke