Hari Raya Nyepi, Bandara dan Pelabuhan di Bali Ditutup 24 Jam
Operasional penerbangan di Bandara I Gusti Ngurah Rai, Badung, Bali, akan tutup mulai Minggu (14/3) pukul 06.00 Wita hingga Senin (15/3) pukul 06.00 Wita.
Pelayanan bandara dan pelabuhan di Pulau Bali akan ditutup ketika Hari Raya Nyepi Tahun 2021 yang jatuh pada Minggu (14/3) mendatang. Penutupan akan berlangsung selama 24 jam.
Operasional penerbangan di Bandara I Gusti Ngurah Rai, Badung, Bali, akan tutup mulai Minggu (14/3) pukul 06.00 Wita hingga Senin (15/3) pukul 06.00 Wita.
-
Siapa saja yang meninjau kesiapan mudik Lebaran di Pelabuhan Gilimanuk? Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo bersama Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi dan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto meninjau kesiapan mudik Lebaran di Pelabuhan Gilimanuk di Kabupaten Jembrana, Bali, Kamis (4/4).
-
Apa yang dirayakan dalam Hari Raya Idul Fitri? Hari Raya Idul Fitri biasanya dikenal dengan Hari Lebaran, yang merupakan momen penting bagi seluruh Muslim di dunia. Ini menjadi tanda akhir dari bulan puasa Ramadhan dan jatuh pada 1 Syawal dalam kalender Islam.
-
Apa yang dirayakan saat Hari Raya Galungan dan Kuningan? Hari Galungan dan Kuningan adalah hari diperingati untuk merayakan kemenangan dharma atau kebaikan melawan adharma atau kejahatan.
-
Siapa yang merayakan Hari Raya Galungan? Galungan merupakan salah satu hari raya yang diperingati di Indonesia, khususnya diperingati oleh masyarakat beragama Hindu.
-
Siapa yang merayakan Hari Raya Waisak? Hari Raya Waisak adalah hari dimana yang sangat ditunggu-tunggu oleh seluruh umat Buddha di seluruh dunia.
-
Siapa saja yang merayakan Hari Raya Galungan dan Kuningan? Ucapan selamat hari raya Galungan dan Kuningan ini bisa dibagikan kepada orang-orang terdekat yang tengah merayakannya.
Kebijakan itu merujuk notice to airmen (Notam) nomor 0357/21 NOTAMN. Semua penerbangan baik datang dan berangkat dari Bandara I Gusti Ngurah Rai ditiadakan.
"Kebijakan ini dikecualikan untuk penerbangan yang bersifat darurat," kata General Manager PT Angkasa Pura I (Persero) Cabang Bandar I Gusti Ngurah Rai Herry AY Sikado dalam keterangan tertulis. Kamis (11/3).
Sementara itu, layanan penyeberangan di Pelabuhan Gilimanuk, Kabupaten Jembrana, Bali, juga akan ditutup mulai Minggu (14/3) pukul 06.00 Wita. Mereka akan beroperasi kembali pada Senin (15/3) pukul 06.00 Wita.
General Manager ASDP Ketapang Edi Hermawan memaparkan, Pelabuhan Gilimanuk baru ditutup pukul 06.00 Wita untuk memberi kesempatan penumpang yang akan menyeberang ke Pulau Jawa. "Kenapa baru ditutup jam 06.00 Wita, takutnya ada orang yang menuju ke Jawa masih ada di jalanan. Jadi diusahakan jam 05.00 Wita itu sudah ada di pelabuhan," ujarnya.
Namun, layanan penyeberangan dari Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi, Jawa Timur ke Bali ditutup lebih awal, yakni pada Minggu (14/3) pukul 00.00 Wita. Penutupan lebih awal ini untuk memberi kesempatan penumpang di rumah masing-masing sebelum Nyepi. "Karena kita perkirakan mereka jam 02.00 Wita nyampe Bali dan masih bisa perjalanan ke rumah masing-masing dalam waktu empat jam," jelasnya.
Kebijakan yang sama juga berlaku di Pelabuhan Lembar, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) dan Pelabuhan Padangbai, Karangasem, Bali.
(mdk/yan)