Hendak Menolong, Pengendara di Kalideres Jadi Korban Penipuan Modus Motor Mogok
Komplotan penipu dengan modus motor mogok beraksi di kawasan Citra 2, Kalideres, Jakarta Barat. Mereka menipu dan mencuri sepeda motor seorang pengendara yang berbaik hati memberi pertolongan.
Komplotan penipu dengan modus motor mogok beraksi di kawasan Citra 2, Kalideres, Jakarta Barat. Mereka menipu dan mencuri sepeda motor seorang pengendara yang berbaik hati memberi pertolongan.
Aksi penipuan dengan modus terbilang baru itu viral di media sosial setelah diunggah Instagram @lensa_berita_jakarta, Rabu (12/10). "Telah terjadi pembegalan motor bermodus mogok, lokasi Citra 2 Jakarta Barat," tertulis pada keterangan unggahan itu.
-
Di mana lokasi Curug Panetean? Curug ini dijamin bikin siapapun terpukau. Sudah kenal dengan Curug Panetean yang ada di Desa Pangliaran, Kecamatan Pancatengah, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat?
-
Kapan kata penutup pidato penting? Seperti diketahui, bahwa ragam acara seperti seminar, perpisahan, pernikahan hingga acara formal lain membutuhkan sebuah penutup pidato yang penuh kesan yang membuat seluruh rangkaian acara berkesan.
-
Kapan Curug Leuwi Batok ramai pengunjung? Para wisatawan yang menginap di tenda juga menantikan waktu terbaik berenang di sana, yakni pada pagi hari ataupun sore hari.
-
Siapa saja yang dimutasi dalam perombakan jajaran di Polda Metro Jaya? Selain Iver, ada pula sebanyak 304 personel yang dimutasi. Berikut 34 daftar mutasi mulai dari tingkat pejabat Polres sampai Kapolsek di wilayah hukum Polda Metro Jaya yang dirotasi: 1. AKBP Iver Son Manossoh diangkat jadi Kasatresnarkoba Polres Metro Jakarta Pusat;2. Komisaris Polisi Muhammad Yamin menjadi Kasatresnarkoba Polres Kota Bandara Soekarno Hatta;3. AKBP Hady Saputra Siagian menjadi Kasatreskrim Polres Metro Jakarta Utara;4. Kompol Harry Gasgari menjadi Wakil Kasatreskrim Polres Metro Jakarta Barat; 5. Ajun Komisaris Polisi Lukman diangkat jadi Wakasatreskrim Polres Metro Jakarta Utara;6. Kompol Saiful Anwar diangkat sebagai Kapolsek Ciledug;7. Kompol Stanlly Soselisa diangkat sebagai Kapolsek Kelapa Dua;8. Kompol Sutirto diangkat sebagai Kapolsek Tambun;9. Kompol Jupriono diangkat sebagai Kapolsek Beji; 10. AKP Untung Riswaji diangkat sebagai Kapolsek Bekasi Selatan;11. AKP Usep Aramsyah diangkat sebagai Kapolsek Cikarang Pusat;12. AKP Basuni diangkat sebagai Kapolsek Cabang Bungin;13. AKP Ani Widayati diangkat sebagai Kapolsek Setu;14. AKP Hotma Partogu Sitompul diangkat sebagai Kapolsek Pebayuran; 15. AKP I Gede Bagus Ariska Sudana diangkat sebagai Kapolsek Tarumajaya;16. Iptu Diana Aldini Putri diangkat sebagai Kapolsek Pinang;17. AKP Sugianto diangkat sebagai Kapolsek Kepulauan Seribu Selatan;18. AKP Jefri diangkat sebagai Kapolsek Tambelang;19. AKP Windarto diangkat sebagai Kapolsek Kawasan Muara Baru; 20. Kompol Jamalinus L.P Nababan diangkat sebagai Kapolsek Metro Gambir;21. Kompol Murodih diangkat sebagai Kapolsek Tebet;22. Kompol Antonius diangkat sebagai Kapolsek Karawaci;23. Kompol Hadi Wiyono diangkat sebagai Kapolsek Benda;24. Kompol Sugiran diangkat sebagai Kapolsek Palmerah;25. Kompol Judika Sinaga diangkat sebagai Kapolsek Cimanggis; 26. Kompol Arnold Julius Simanjuntak diangkat sebagai Kapolsek Kemayoran;27. AKP Muhamad Trisno diangkat sebagai Kapolsek Cikarang Timur;28. Kompol Rusit Malaka diangkat sebagai Kapolsek Makasar;29. Kompol Tuti Aini diangkat sebagai Kapolsek Kramatjati;30. Kompol Kemas Muhammad Syawaludin Arifin diangkat sebagai Kapolsek Ciputat Timur;31. Kompol Andika Muslim diangkat sebagai Kapolsek Serpong.
-
Kapan Purnawarman meninggal? Purnawarman meninggal tahun 434 M.
-
Siapa yang memberikan pernyataan pujian terhadap langkah Polda Metro Jaya dalam melibatkan Ormas dan satpam? Mengomentari hal itu, Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni ikut mengapresiasi.
Kapolsek Kalideres AKP Syafri Wasdar membenarkan adanya kejadian itu. Dia mengatakan, peristiwa itu bukanlah pembegalan, melainkan aksi penipuan dan pencurian motor dengan modus motor mogok.
"Itu bukan begal, itu penipuan. Korban sudah buat LP," jelas Syafri kepada saat dikonfirmasi, Rabu (12/10).
Alasan Ingin Ambil Uang
Dia memaparkan, penipuan itu terjadi pekan kemarin. Kejadian bermula ketika korban ingin menolong pelaku yang berjumlah tiga orang berbocengan dengan satu motor.
"Terduga pelaku ini berboncengan tiga orang bawa motor pura-pura mogok. Nah korban waktu itu hendak menolong," ucap Syafri.
Salah satu pelaku lantas berboncengan dengan dengan korban. Lalu dua pelaku lainnya berboncengan dengan kendaraan motor yang mogok itu.
Korban menolong pelaku dengan mendorong motor dari Citra 2 hingga ke kawasan Semanan, Kalideres. Setibanya di Semanan, salah satu pelaku menyuruh korban untuk berhenti dengan alasan ingin mengambil uang.
"Pelaku meminjam motor korban dengan alasan ingin mengambil uang. Namun ternyata pelaku nggak balik-balik lagi," jelas Syafitri.
Diselidiki Tim Gabungan
Korban yang sadar bahwa dirinya menjadi korban penipuan akhirnya membuat laporan atas kejadian itu ke pihak polisi setempat.
Lebih lanjut, Syafri menjelaskan pihaknya tengah menyidiki kasus dengan modus tersebut. Polisi sudah melacak pelat nomor kendaraan yang digunakan pelaku.
"Tapi ternyata pada saat kita sampai di lokasi, kita lacak berdasarkan pelat kendaraan, motor yang digunakan pelaku sudah ditarik sama leasing beberapa hari setelah kejadian," imbuhnya.
"Sampai sekarang kita masih melakukan penyelidikan. Polres bahkan sudah gabung untuk mengungkap kasus ini," lanjut Syafri.
Dirinya menegaskan, pihaknya sampai saat ini masih terus melakukan penyelidikan untuk mengungkap kasus dengan modus yang terbilang baru itu.
(mdk/yan)