Jembatan Putus, Pemuda Deli Serdang Jatuh ke Sungai dan Hilang
Ketika melewati jembatan penghubung antara Tanjung Morawa menuju Percut (Sei Tuan), korban langsung terjatuh ke sungai Batang Kuis.
Seorang pemuda di Tanjung Morawa, Deli Serdang, Sumut hilang setelah sepeda motornya terjun ke Sungai Batang Kuis, Minggu (13/12). Dia diduga tidak mengetahui jembatan yang dilintasinya putus akibat banjir.
Peristiwa terjadi di Jalan Rambutan, Desa Dalu 10a, Tanjung Morawa, yang menghubungkan Jalan Arteri Bandara Kualanamu dengan kawasan Tembung. "Laporan yang kami terima dari Sekretaris Camat Tanjung Morawa, diceritakan kejadian sekitar pukul 05.30 WIB pagi tadi," kata Kepala Kantor SAR Medan Toto Mulyono.
-
Kapan Jembatan Parhitean diresmikan? Saat jembatan ini rampung dikerjakan pasca Kemerdekaan, bangunan ini akhirnya diresmikan oleh Wakil Presiden RI, Drs. Mohammad Hatta pada tahun 1950 yang didampingi oleh Gubernur Sumatera, TM Hassan.
-
Kapan Jembatan Girpasang diresmikan? Padahal waktu awal peresmiannya pada tahun 2022 lalu tempat tersebut dibanjiri pengunjung.
-
Kapan Jembatan Kaca Berendeng diresmikan? Jembatan ini mulanya diresmikan pada 4 Februari 2018 lalu, untuk mengakomodasi pemenuhan infrastruktur publik di sana.
-
Di mana Jembatan Semanggi berada? Jembatan Semanggi dan Cita-cita Soekarno Angkat Jati Diri Negara Merujuk buku “Jakarta: Sejarah 400 Tahun” karya Susan Blackburn, dikatakan bahwa sebenarnya pembangunan Jakarta sudah mulai terasa sejak era kolonial.
-
Dimana letak Kawasan Seribu Rumah Gadang? Terletak di Kecamatan Sungai Pagu, Kabupaten Solok Selatan, kawasan ini terdapat ratusan Rumah Gadang yang serupa.
-
Dimana letak Jembatan Selokromo? Jembatan Selokromo yang berada di Desa Selokromo, Kecamatan Leksono, Kabupaten Wonosobo.
Korban atas nama Imam Hanafi (20), warga Dusun II Desa Bangun Rejo, Kecamatan Tanjung Morawa. Sementara rekannya Alfianto (20), warga Dusun I Jalan Industri Gang Rukun, Desa Tanjung Morawa, berhasil menyelamatkan diri dan hanya mengalami luka ringan.
Imam bersama Alfianto sebelumnya berboncengan saat pulang dari tempat kerjanya. Keduanya ingin mencari sarapan di kawasan Tembung, Percut Sei Tuan. Korban diduga tidak mengetahui jika jembatan yang akan dilalui sebelumnya sudah ambruk diterjang banjir beberapa hari sebelumnya. Saat berkendara dia pun tidak melihatnya.
"Ketika melewati jembatan penghubung antara Tanjung Morawa menuju Percut (Sei Tuan), korban langsung terjatuh ke sungai Batang Kuis," jelas Toto.
Saat peristiwa terjadi, air sungai sedang naik. Imam hanyut terbawa arus deras, sementara Alfianto berhasil menyelamatkan diri.
Setelah mendapat informasi, Kantor SAR Medan menurunkan 6 personel menuju lokasi. "Saat ini pencarian masih dilakukan dengan menurunkan perahu rafting dan personil nanti akan berkoordinasi dgn pihak pemerintah setempat, semoga korban bisa secepatnya ditemukan," tutup Toto.
Baca juga:
Jembatan Ambruk, Ratusan Warga di Cianjur Terisolasi
Terbawa Luapan Air Banjir, Jembatan Penghubung Dua Desa di Pacitan Ambles
Sudah Tiga Bulan Jembatan di Kutai Kartanegara Ambruk, Harga Sembako Melonjak
Kondisi Terkini Jembatan Penghubung Bojonegoro-Tuban, Warga Diminta Tak Melintas
Jembatan di Kaltim Ambruk, Warga Sedang Lihat Lomba Perahu Tercebur ke Sungai
Tiang Penyangga Jembatan MA Salmun Bogor Retak, Lalu Lintas Dialihkan